8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!

Deretan pemain generasi emas La Furia Roja!

Tak perlu diragukan lagi jika Spanyol menjadi salah satu negara yang memiliki prestasi cukup baik di dunia sepak bola. Dalam dua dekade terakhir saja, La Furia Roja meraih tiga gelar bergengsi. Di antaranya ada dua kali beruntun juara Euro dan satu kali Piala Dunia.

Hal tersebut tak lepas dari para pemain asal Spanyol yang memiliki kualitas mumpuni. Dengan kualitas yang dimiliki, para pemain tersebut pun kerap mendapat panggilan Timnas Spanyol hingga catatkan banyak caps. Lantas siapa saja pemain Spanyol dengan caps terbanyak hingga saat ini? Berikut ulasannya.

1. Sergio Ramos

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!goal.com

Pemain Spanyol dengan caps terbanyak hingga saat ini adalah Sergio Ramos. Pemain yang kini membela Real Madrid tersebut pertama kali debut bersama timnas Spanyol pada 26 Maret 2005. Hingga saat ini, pemain 34 tahun itu telah memiliki caps sebanyak 180 laga. Dari penampilannya tersebut, Ramos menorehkan 23 gol serta sukses meraih gelar Euro dan Piala Dunia.

2. Iker Casillas

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!goal.com

Selain Sergio Ramos, Iker Casillas juga menjadi salah satu pemain yang sukses bersama timnas Spanyol. Penjaga gawang fenomenal tersebut telah memutuskan pensiun pada tahun 2020. Kiper yang dipercaya menjadi kapten semasa kariernya ini telah mencatatkan 167 caps. Casillas sendiri menjalani debut bersama El Matador pada 3 Juni 2000.

3. Xavi Hernandez

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!fifa.com/Getty Images

Xavi Hernandez menjadi salah satu gelandang terbaik yang pernah ada di sepak bola. Pemain yang gantung sepatu pada tahun 2019 itu tentunya menjadi andalan di lini tengah Timnas Spanyol. Xavi pertama kali membela El Matador pada 15 November 2000. Hingga akhirnya, ia telah mencatatkan 133 caps sepanjang kariernya. Beroperasi di lini tengah, legenda Barcelona ini menorehkan 12 gol.

4. Andres Iniesta

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!goal.com

Lini tengah Timnas Spanyol menjadi yang terbaik dengan hadirnya Xavi Hernandez dan juga Andres Iniesta. Berbeda dengan rekan duetnya, saat ini Iniesta masih aktif bermain dengan membela Vissel Kobe. Iniesta memang berusia lebih muda dan menjalani debut bersama Timnas Spanyol pada 27 Mei 2006. Hingga saat ini, pemain 36 tahun itu telah mencatatkan 131 caps.

5. Andoni Zubizarreta

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!fcbarcelona.com

Sebelum Iker Casillas, Spanyol juga memiliki penjaga gawang yang tak kalah hebat. Kiper yang dimaksud yaitu Andoni Zubizarreta yang menjalani debut bersama Timnas Spanyol pada 23 Januari 1985. Zubizarreta mencatatkan 126 caps bersama El Matador sepanjang kariernya. Ia masih membela Timnas Spanyol dipenghujung kariernya. Tepatnya pada 24 Juni 1998 atau beberapa hari sebelum gantung sepatu.

Baca Juga: 5 Kiper Berkebangsaan Spanyol dengan Banderol Tertinggi, Siapa Saja?

6. David Silva

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!goal.com

Spanyol memang menjadi tempat lahirnya jenderal lapangan tengah dalam dunia sepak bola. Tak hanya duo Xavi dan Iniesta, mereka juga memiliki gelandang yang tak kalah baik kualitasnya. David Silva juga mencatatkan caps yang cukup banyak setelah menjalani debut pada 15 November 2006. Pemain yang kini masih aktif membela Real Sociedad itu telah mencatatkan 125 caps.

7. Sergio Busquets

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!twitter.com/FCBarcelonaFl

Sergio Busquets juga menjadi gelandang yang kerap diandalkan Timnas Spanyol. Namun pemain yang kini berusia 32 tahun itu lebih bertipikal bertahan bahkan bisa juga diposisikan sebagai bek tengah. Pemain Barcelona ini menjalani debut bersama Timnas Spanyol pada 1 April 2009. Ia menjadi salah satu pemain dalam daftar ini selain Ramos yang masih aktif membela El Matador. Busquets sendiri telah mencatatkan 122 caps hingga saat ini.

8. Xabi Alonso

8 Pemain Spanyol dengan Caps Terbanyak hingga Saat Ini, Ramos Teratas!skysports.com

Pemain terakhir dalam daftar ini juga berposisi sebagai gelandang. Xabi Alonso menjadi gelandang bertahan andalan El Matador yang tak kalah berkualitas. Ia menjalani laga perdana bersama La Furia Roja pada 30 April 2003. Xabi sendiri telah memutuskan gantung sepatu pada tahun 2017 lalu. Ia telah mencatatkan 114 caps sepanjang kariernya

Para pemain dalam daftar ini tentunya sudah sangat teruji kualitasnya karena menjadi andalan Timnas Spanyol. Beberapa dari mereka menjadi bagian generasi emas El Matador.

Baca Juga: 5 Pemain Berkebangsaan Spanyol yang Pernah Membela Tottenham Hotspur

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya