5 Pemain Termahal yang Diboyong AS Roma Sebelum Dilatih Jose Mourinho

Akankah ada rekor baru?

AS Roma mungkin bukan klub yang selalu meraih trofi setiap musimnya. Namun, klub Italia yang satu ini cukup konsisten untuk memberikan kejutan. Di bursa transfer, Roma juga sebenarnya tak terlalu aktif dalam mendatangkan bintang. Namun, pembelian mereka cukup efektif dan cukup memberikan kontribusi.

Musim depan, Serigala Ibu Kota itu akan ditangani oleh pelatih ternama, Jose Mourinho. Mourinho merupakan pelatih yang kerap mendatangkan pemain dengan harga mahal untuk menunjang performa klub. Mungkin saja akan ada rekor transfer di era Mou nanti. Lantas, siapa saja pemain termahal yang pernah direkrut AS Roma sebelum ditangani Jose Mourinho? Berikut ulasannya.

1. Patrik Schick dari Sampdoria (42 juta euro)

5 Pemain Termahal yang Diboyong AS Roma Sebelum Dilatih Jose MourinhoPatrik Schick (asroma.com)

Pemain termahal yang pernah direkrut AS Roma adalah Patrik Schick. Diboyong pada musim 2018/2019, striker berkebangsaan Republik Ceko itu kini sudah hengkang dari klub ibu kota Italia. Schick didatangkan Roma dari Sampdoria dengan harga 42 juta euro. Semusim sebelumnya, ia lebih dulu menjadi pemain pinjaman hingga dipermanenkan.

Setelah dipermanenkan, performanya justru menurun. Ia pun hanya bertahan satu musim sebelum dipinjamkan ke dua klub lain. Selama menjadi bagian Roma, pemain yang kini membela Bayer Leverkusen itu tampil dalam 58 pertandingan dengan torehan 8 gol dan 3 assist.

2. Gabriel Batistuta dari Fiorentina (36,15 juta euro)

5 Pemain Termahal yang Diboyong AS Roma Sebelum Dilatih Jose MourinhoGabriel Batistuta (asroma.com)

Nama Gabriel Batistuta cukup dikenal saat berseragam Fiorentina dan AS Roma. Pemain berkebangsaan Argentina itu ternyata juga diboyong Roma dengan harga mahal. AS Roma memboyong Batistuta pada musim 2000/2001.

Saat itu, Roma menebus pemain yang berposisi sebagai striker ini dengan harga 36,15 juta euro. Bersama Roma, ia hanya bertahan dua setengah musim sebelum dipinjamkan ke Inter Milan. Pemain yang gantung sepatu pada tahun 2005 itu mencatatkan 87 pertandingan dengan torehan 33 gol dan memberikan 8 assist.

Baca Juga: 5 Pemain Non-Italia Paling Subur dalam Sejarah Serie A, Ada Batistuta!

3. Antonio Cassano dari Bari (31 juta euro)

5 Pemain Termahal yang Diboyong AS Roma Sebelum Dilatih Jose MourinhoAntonio Cassano (asroma.com)

Antonio Cassano merupakan penyerang Italia yang pernah digadang-gadang bakal menjadi bintang. Bahkan, AS Roma memboyongnya pada usia 18 tahun dari Bari. Meskipun masih sangat belia, Roma berani menebusnya dengan harga 31 juta euro.

Dana tersebut tak sia-sia karena sang pemain memberikan kontribusi cukup baik. Cassano tampil dalam 161 pertandingan dengan catatan 52 gol dan 9 assist. Penampilannya itu membuat Real Madrid kepincut meskipun pada akhirnya Cassano tak bertahan lama di Santiago Bernabeu. Cassano telah mengakhiri kariernya pada tahun 2018 lalu.

4. Leonardo Spinazzola dari Juventus (29,5 juta euro)

5 Pemain Termahal yang Diboyong AS Roma Sebelum Dilatih Jose MourinhoLeonardo Spinazzola (goal.com)

Tak hanya dari deretan penyerang, AS Roma juga memboyong pemain belakang dengan harga yang lumayan mahal. Leonardo Spinazzola yang berposisi sebagai bek kiri diboyong Roma dari Juventus. Pemain berkebangsaan Italia itu ditebus Roma dengan mahar mencapai 29,5 juta euro.

Ia menjadi satu-satunya pemain dalam daftar ini yang masih berseragam Roma. Sejak didatangkan pada awal musim 2019/2020, Spinazzola telah membela Roma dalam 71 pertandingan di semua kompetisi. Beroperasi di lini belakang, ia berkontribusi dalam 4 gol dan 11 assist.

5. Steven Nzonzi dari Sevilla (26,65 juta euro)

5 Pemain Termahal yang Diboyong AS Roma Sebelum Dilatih Jose MourinhoSteven Nzonzi (goal.com)

Pemain terakhir dalam daftar ini adalah Steven Nzonzi yang berposisi sebagai gelandang. Pemain berkebangsaan Prancis itu didatangkan AS Roma pada musim 2018/2019. Roma menebusnya dari Sevilla dengan mahar 26,65 juta euro. Namun, hingga kini Nzonzi lebih banyak dipinjamkan ke klub lain.

Setelah pada musim sebelumnya dipinjamkan ke Galatasaray, musim ini ia dipinjamkan ke Rennes. Selama menjadi bagian klub Italia tersebut, pemain 32 tahun itu telah mencatatkan 39 pertandingan dengan torehan 1 gol dan 2 assist.

 

Patut kita nantikan apakah Jose Mourinho akan kembali belanja besar selama menangani AS Roma. Jika melihat karier Mou, akan sangat mungkin akan ada rekor transfer baru untuk Roma.

Baca Juga: 5 Pemain yang Bisa Didatangkan Jose Mourinho ke AS Roma, Siapa Saja?

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya