5 Pemain Tertua yang Pernah Berseragam Tottenham Hotspur, Siapa Saja?

Bagaimana kontribusinya?

Tottenham Hotspur memang belum mampu meraih banyak trofi bergengsi. Namun, klub asal London ini bisa dibilang konsisten bersaing di papan atas Premier League. Bahkan, mereka juga sempat memberi kejutan di ajang antarklub Eropa.

The Lylywhites juga dikenal sebagai klub penghasil pemain berkualitas. Sebut saja Luka Modric, Gareth Bale, dan saat ini Harry Kane yang masih setia berseragam Spurs. Meskipun kerap mengandalkan pemain muda, Tottenham juga beberapa kali diperkuat oleh pemain yang cukup senior. Berikut daftar pemain tertua yang pernah berseragam Tottenham Hotspur.

1. Brad Friedel

5 Pemain Tertua yang Pernah Berseragam Tottenham Hotspur, Siapa Saja?skysports.com

Pemain tertua yang pernah berseragam Tottenham Hotspur adalah Brad Friedel. Kiper berkebangsaan Amerika Serikat ini mencatatkan penampilan terakhirnya di ajang Europa League, tepatnya pada 20 Maret 2014. Saat itu Friedel membela Tottenham berhadapan dengan Benfica.

Dalam laga tersebut, ia sudah berusia 42 tahun, 10 bulan, dan 2 hari. Ia membela The Lylywhites di pengujung kariernya, tepatnya sejak tahun 2011 hingga gantung sepatu pada tahun 2015.

2. Ray Clemence

5 Pemain Tertua yang Pernah Berseragam Tottenham Hotspur, Siapa Saja?tottenhamhotspur.com

Berikutnya ada Ray Clemence yang juga berposisi sebagai penjaga gawang. Kiper berkebangsaan Inggris ini merupakan pemain yang membela Tottenham Hotspur juga di pengujung kariernya, tepatnya sejak tahun 1981 hingga memutuskan gantung sepatu pada tahun 1987.

Clemence menjalani laga terakhirnya bersama The Lylywhites pada 5 September 1987. Saat itu, ia sudah menginjak usia 39 tahun dan 1 bulan. Pada laga terakhirnya, Spurs berhadapan dengan Everton dalam ajang Liga Inggris. Clemence mencatatkan 90 pertandingan dengan catatan 101 kebobolan dan 31 clean sheet.

Baca Juga: 5 Kiper Berusia 40 Tahun ke Atas yang Masih Aktif Bermain!

3. Carlo Cudicini

5 Pemain Tertua yang Pernah Berseragam Tottenham Hotspur, Siapa Saja?mirror.co.uk

Carlo Cudicini adalah kiper selanjutnya yang mencatatkan menit bermain bersama Tottenham Hotspur di usia tak muda lagi. Kiper berkebangsaan Italia tersebut membela The Lylywhites sejak Januari 2009 hingga Januari 2013 sebelum akhirnya hengkang ke MLS.

Cudicini menjalani pertandingan terakhir bersama Spurs pada 26 September 2012. Dalam laga menghadapi Carlisle United di ajang Piala Liga itu, ia sudah berusia 39 tahun dan 20 hari. Selama berseragam Spurs, ia mencatatkan 37 pertandingan dengan catatan 39 kebobolan dan 12 clean sheet.

4. Danny Blanchflower

5 Pemain Tertua yang Pernah Berseragam Tottenham Hotspur, Siapa Saja?tottenhamhotspur.com

Pemain keempat dalam daftar ini adalah Danny Blanchflower yang bukan berposisi sebagai penjaga gawang. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini terbilang lama berseragam Tottenham Hotspur. Bergabung pada tahun 1954, ia membela Spurs hingga akhir kariernya tahun 1964.

Pemain yang berasal dari Irlandia Utara itu menjalani laga terakhir bersama Spurs pada 9 November 1963. Dalam laga menghadapi Manchester United, ia sudah berusia 37 tahun, 8 bulan, dan 30 hari. Selama bersama The Lylywhites, ia tampil dalam 35 laga dengan torehan 3 gol dan 1 assist.

5. Cesar Sanchez

5 Pemain Tertua yang Pernah Berseragam Tottenham Hotspur, Siapa Saja?skysports.com

Pemain terakhir ini kembali dari posisi penjaga gawang. Cesar Sanchez adalah pemain berikutnya yang berseragam Tottenham Hotspur saat usianya sudah tak muda lagi. Kiper yang berasal dari Spanyol itu membela The Lylywhites selama setengah musim 2008/2009. Pertandingan terakhirnya bersama Spurs terjadi dalam laga menghadapi Liverpool di ajang Piala Liga.

Pada pertandingan yang digelar 12 November 2008 itu Sanchez sudah berusia 37 tahun, 2 bulan, dan 10 hari. Selama setengah musim tersebut, pemain yang gantung sepatu pada tahun 2012 itu membela Spurs dalam satu pertandingan.

 

Itulah lima pemain tertua yang pernah berseragam Tottenham Hotspur. Pemain-pemain tersebut memang tak terlalu lama menjadi bagian Spurs.

Baca Juga: Son Heung Min Jadi Korban Rasialisme, Tottenham: Sangat Menjijikan

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya