5 Alasan Lionel Messi Akan Tetap Bertahan di Barcelona Musim Depan

Salah satunya karena performa tim yang mulai membaik

Masa depan Lionel Messi bersama Barcelona memang masih menjadi pertanyaan besar. Kontrak pemain berusia 33 tahun itu akan berakhir pada musim ini. Sejauh ini belum ada kontrak baru yang disepakati oleh kedua belah pihak. Namun, dalam beberapa hari terakhir, banyak yang menilai Messi akan tetap bertahan di Barcelona musim depan.

Semua itu tidak terlepas dari keberhasilan tim memenangi gelar juara Copa Del Rey. Selain itu, ada juga beberapa alasan Messi akan tetap bertahan di Camp Nou pada musim depan. Apa saja? Berikut ulasannya!

1. Josep Maria Bartomeu telah pergi dari Barcelona

5 Alasan Lionel Messi Akan Tetap Bertahan di Barcelona Musim Depandailymail.co.uk

Cukup adil untuk mengatakan bahwa betapa buruknya pengelolaan Barcelona dalam sedekade terakhir. Semua itu tentu saja tidak terlepas dari sosok Josep Maria Bartomeu yang merupakan mantan presiden Barcelona. Di bawah kepemimpinannya, Blaugrana sering kali membuat banyak keputusan yang aneh, salah satunya menghabiskan banyak uang untuk transfer yang tidak perlu.

Setelah Bartomeu mengundurkan diri dari Barcelona pada 28 Oktober 2020 lalu, hal tersebut tentu menjadi angin surga untuk Messi dan kolega. Bartomeu dan Messi dikenal memiliki hubungan yang kurang baik. Bahkan, Messi hampir saja hengkang ke klub lain pada bursa transfer musim panas lalu. Kini, tak ada alasan untuk Messi memilih pergi dari Camp Nou.

2. Performa tim mulai membaik 

5 Alasan Lionel Messi Akan Tetap Bertahan di Barcelona Musim Depansportskeeda.com

Sempat terseok-seok di awal musim, performa dan hasil pertandingan yang didapatkan oleh Barcelona perlahan mulai membaik. Bahkan, tim asuhan Ronald Koeman ini hanya tertinggal lima poin dari Atletico Madrid di puncak klasemen. Barcelona sendiri masih menyimpan satu pertandingan sisa yang artinya kesempatan untuk memenangi LaLiga musim ini cukup besar.

Penampilan yang jauh lebih baik ini tentu saja membuat Lionel Messi dan kolega bahagia. Terlebih lagi, Barcelona baru saja meraih gelar juara Copa del Rey setelah mengalahkan Athletic Bilbao dengan skor 4-0. Di pertandingan tersebut, Messi berhasil menjadi bintang dengan menyumbang 2 gol.

Baca Juga: Mulut Pedas Wasit El Clasico Bikin Lionel Messi Malu

3. Bisa menjadi contoh bagi para pemain muda 

5 Alasan Lionel Messi Akan Tetap Bertahan di Barcelona Musim Depanskysports.com

Saat pertama kali masuk di tim utama Barcelona, Messi bisa dibilang sangat beruntung karena bisa bermain dan dibimbing oleh deretan para pemain hebat, seperti Xavi, Iniesta, Ronaldinho, dan Thierry Henry. Jika melihat Barcelona yang terus mempromosikan bakat-bakat mudanya, tentunya para pemain muda tersebut perlu sosok pendamping yang bisa mengarahkan mereka.

Kehadiran Messi sebagai pemain senior tentu sangat berpengaruh untuk para pemain muda tersebut. Nama-nama seperti Ansu Fati, Pedri, Moriba, Oscar Mingueza, hingga Sergino Dest tentu membutuhkan bimbingan dari pemain-pemain senior agar bisa tampil lebih baik lagi.

4. Bisa menciptakan rekor baru 

5 Alasan Lionel Messi Akan Tetap Bertahan di Barcelona Musim Depanfootball-espana.net

Di era sepak bola modern, mencari sosok pemain yang memiliki loyalitas terhadap satu tim tentu sangat susah. Sepanjang kariernya, Messi hanya bermain untuk Barcelona dari akademi hingga naik ke tim utama. Tentu saja banyak pencapaian yang sudah dicatatkan oleh sang pemain bersama Barcelona.

Jika memilih tetap bertahan di Barcelona musim depan, Messi dapat kembali membuat rekor baru yang bakal sulit untuk ditiru oleh pemain lainnya. Sejauh ini pria berusia 33 tahun itu sudah tercatat sebagai pemain dengan raihan trofi terbanyak bersama Barcelona, yakni 35 gelar. Selain itu, La Pulga juga berstatus sebagai top skor tim dengan torehan 665 gol dalam 771 pertandingan.

5. Memiliki hubungan yang baik dengan Joan Laporta 

5 Alasan Lionel Messi Akan Tetap Bertahan di Barcelona Musim Depancbssports.com

Sesudah Bartomeu pergi meninggalkan tim, Barcelona telah memiliki presiden baru meskipun berwajah lama, yakni Joan Laporta. Sebelumnya, ia pernah memimpin Barcelona selama 7 tahun sejak 2003 hingga 2010. Selama waktunya itu, Blaugrana berhasil meraih banyak kesuksesan dan melahirkan pemain-pemain bintang.

Laporta sendiri secara personal dikenal sangat dekat dengan Messi. Bahkan, Laporta yang terpilih pada awal Maret lalu langsung memiliki target utama, yaitu mempertahankan Lionel Messi. Jika melihat kedekatan kedua sosok itu, besar kemungkinan Messi akan menandatangani kontrak baru di Camp Nou.

 

Kira-kira Lionel Messi akan tetap bertahan di Barcelona atau justru akan hengkang pada musim depan?

Baca Juga: 5 Rekrutan Terbaik Barcelona di Bawah Kepemimpinan Joan Laporta

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya