5 Calon Pengganti Ed Woodward di Manchester United, Ada Legenda Klub!

Woodward mengundurkan diri karena Liga Super Eropa

Beberapa hari lalu Ed Woodward mengonfirmasi bahwa dirinya akan mundur dari Manchester United pada akhir musim ini. Pengunduran diri Woodward tersebut tidak terlepas dari situasi internal yang kurang kondusif gara-gara dirinya memutuskan tim untuk mengikuti Liga Super Eropa. Sebelum mengundurkan diri, ia sebenarnya sempat membuat pertemuan dengan pemain Manchester United.

Pertemuan itu untuk memberi kejelasan tentang posisinya sebagai Wakil Eksekutif. Namun, respons para pemain Setan Merah negatif pada saat itu. Alhasil, Woodward memilih mengundurkan diri dari Manchester United. Sejauh ini ada beberapa nama yang disebut bakal menjadi penerus dari Woodward di Old Trafford. Siapa saja tokoh-tokoh tersebut? Berikut ulasannya!

1. Darren Fletcher 

5 Calon Pengganti Ed Woodward di Manchester United, Ada Legenda Klub!themanunitedfans.com

Saat masih aktif sebagai pemain, Darren Fletcher total menghabiskan 15 tahun di Manchester United. Selama waktunya itu, ia berhasil menciptakan 342 pertandingan di semua kompetisi. Setelah pensiun, kini pria berusia 37 tahun itu diangkat sebagai direktur teknis di Manchester United.

Ada kemungkinan Fletcher akan mendapatkan jabatan baru dalam beberapa bulan ke depan. Sebagai salah satu pemain yang cukup lama mengabdi di Manchester United, ia saat ini dinilai cocok untuk menggantikan posisi Ed Woodward sebagai Wakil Eksekutif. Terlebih lagi, Fletcher bertekad untuk melihat Setan Merah kembali sukses.

2. Edwin van der Sar 

5 Calon Pengganti Ed Woodward di Manchester United, Ada Legenda Klub!express.co.uk

Edwin van der Sar adalah salah satu legenda terbaik yang dimiliki oleh Manchester United. Pria asal Belanda ini sebelumnya pernah dikaitkan untuk menjadi direktur Setan Merah. Namun, saat itu ia menolaknya dengan berbagai alasan. Kini, pria berusia 50 tahun tersebut menjabat sebagai kepala eksekutif di Ajax.

Dengan pengalamannya tersebut, van der Sar dinilai sangat pantas untuk menggantikan posisi Ed Woodward di Manchester United. Ia diyakini dapat kembali membantu Setan merah berjaya dalam beberapa tahun mendatang.

Baca Juga: Joe Van Der Sar, Putra Edwin Van Der Sar Calon Kiper Handal Kelas Dunia

3. Richard Arnold 

5 Calon Pengganti Ed Woodward di Manchester United, Ada Legenda Klub!90min.com

Nama Richard Arnold tentu tidak asing lagi di Manchester United. Pasalnya, saat ini ia menjabat sebagai direktur pelaksana di Old Trafford. Namanya juga sangat difavoritkan untuk menggantikan posisi Ed Woodward. Terlebih lagi, nama-nama sebelumnya di posisi direktur pelaksana selalu dipromosikan ke jabatan yang lebih tinggi.

Arnold sudah bergabung dengan Setan Merah sejak tahun 2007. Ia memiliki kekuatan yang cukup besar dalam sisi komersial dan operasional bisnis. Oleh karena itu, Arnold juga bisa dibilang memenang kekuasaan yang cukup besar di Manchester United.

4. Michael Emenalo 

5 Calon Pengganti Ed Woodward di Manchester United, Ada Legenda Klub!goalballlive.com

Michael Emenalo saat ini memang sedang menganggur. Namun, sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai direktur teknis di AS Monaco dan Chelsea. Ketika masih di Stamford Bridge, ia mendapatkan banyak pujian karena kinerjanya yang sangat baik.

Legenda sepak bola Inggris, Ian Wright, bahkan mendesak Manchester United untuk segera menunjuk Emenalo sebagai pengganti Ed Woodward. Wright menilai Emenalo sebagai sosok yang tepat dan tahu persis tugas apa saja yang harus dilakukan agar bisa membawa Manchester United berjaya.

5. Antero Henrique 

5 Calon Pengganti Ed Woodward di Manchester United, Ada Legenda Klub!teamtalk.com

Nama terakhir yang dinilai cukup layak menggantikan Ed Woodward adalah Antero Henrique. Pria asal Portugal ini pernah menjadi bagian dari dua klub besar, yakni FC Porto dan Paris Saint-Germain. Di klub yang pertama, ia pernah menjabat sebagai CEO dan wakil presiden.

Bersama PSG, Henrique mengisi posisi sebagai direktur olahraga selama 2 tahun sejak 2017 hingga 2019. Kedatangan Neymar dan Kylian Mbappe juga tidak terlepas dari sumbangsih Henrique. Dengan keahliannya tersebut, ia bisa menggantikan posisi dari Ed Woodward di Manchester United.

 

Dari kelima nama tersebut, menurutmu siapa yang paling cocok untuk menggantikan posisi Ed Woodward?

Baca Juga: Tak Kuat Tekanan Membuat Ed Woodward Mundur dari MU

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya