5 Tim yang Bisa Menjadi Destinasi Jose Mourinho Berikutnya, Mana Saja?

Mourinho dipecat Spurs karena serangkaian hasil buruk

Jose Mourinho baru saja didepak oleh Tottenham Hotspur dari kursi pelatih utama. Semua itu tidak terlepas dari performa tim yang cukup buruk dalam beberapa bulan terakhir. Padahal, Spurs di awal musim tampil sangat menjanjikan dan bahkan sempat menduduki puncak klasemen Premier League.

Namun, di samping itu, pelatih asal Portugal itu biasanya tak betah lama-lama menganggur. Oleh karena itu, pelatih berusia 58 tahun itu diprediksi akan kembali menangani sebuah tim dalam waktu dekat. Lantas, tim mana saja yang berpotensi untuk menjadi destinasi Mourinho selanjutnya?

1. Glasgow Celtic

5 Tim yang Bisa Menjadi Destinasi Jose Mourinho Berikutnya, Mana Saja?telegraph.co.uk

Celtic merupakan salah satu klub elite di kompetisi tertinggi Skotlandia. Klub tersebut dikabarkan sedang mencari sosok pelatih baru. Celtic baru saja kehilangan Neil Lennon yang memilih mengundurkan diri dari jabatannya sebagai pelatih. Banyak yang menilai Mourinho sangat cocok untuk menjadi penerus Lennon di Celtic.

Sebagai salah satu pelatih terbaik di dunia, Mourinho tentu saja diharapkan mampu membawa kembali gelar Liga Skotlandia ke Celtic. Akan tetapi, kompetisi Skotlandia sendiri tak pernah masuk dalam radar Mourinho.

2. FC Porto

5 Tim yang Bisa Menjadi Destinasi Jose Mourinho Berikutnya, Mana Saja?oklahoman.com

Setelah dipecat oleh 3 tim elite Inggris, pelatih berusia 58 tahun itu sepertinya bakal sulit untuk mendapatkan tim di Inggris lagi. Kabarnya, Mourinho mempertimbangkan untuk pulang kampung ke FC Porto.

Bersama klub tersebut, sang pelatih memiliki banyak kenangan manis. Salah satunya adalah berhasil memenangi trofi Liga Champions musim 2003/2004. Kesempatan tersebut juga semakin terbuka lebar karena pelatih Porto saat ini, Sergio Conceicao, dikabarkan akan hengkang pada akhir musim.

Baca Juga: 5 Kali Dipecat, Mourinho Dapat Pesangon Sampai Rp1,5 Triliun

3. Juventus 

5 Tim yang Bisa Menjadi Destinasi Jose Mourinho Berikutnya, Mana Saja?goal.com

Masa depan Andrea Pirlo di Juventus memang masih menjadi pertanyaan besar. Banyak yang menilai pelatih asal Italia itu akan dipecat oleh Juventus di akhir musim. Semua itu tidak terlepas dari performa tim yang cukup buruk musim ini. Nama Jose Mourinho pun dinilai sangat cocok untuk menggantikan Pirlo di Turin.

Mourinho memiliki catatan manis ketika menukangi klub Italia lainnya, Inter Milan. Pengalaman Mourinho yang melimpah tentu sangat dibutuhkan Juventus agar bisa kembali meningkatkan performa tim.

4. Timnas Portugal 

5 Tim yang Bisa Menjadi Destinasi Jose Mourinho Berikutnya, Mana Saja?ovasports.com

Melatih tim nasional tentu akan menjadi tantangan baru bagi Jose Mourinho. Dalam beberapa kesempatan ia pernah dikaitkan dengan nasional Portugal. Namun, sang pelatih selalu menolak tawaran tersebut karena komitmen dengan klub yang ditanganinya.

Pelatih Portugal saat ini, Fernando Santos, sudah menangani tim dalam waktu yang cukup lama sejak tahun 2014. Meski kontraknya masih tersisa hingga tahun 2024, tidak menutup kemungkinan ia bakal pergi setelah turnamen Euro tahun ini.

5. Major League Soccer 

5 Tim yang Bisa Menjadi Destinasi Jose Mourinho Berikutnya, Mana Saja?skysports.com

Selama menjadi pelatih, Jose Mourinho hanya menangani klub-klub di kompetisi Eropa. Jika ingin mencari tantangan baru, ia bisa memilih melanjutkan kariernya bersama tim asal Major League Soccer (MLS). Pelatih berusia 58 tahun itu baru-baru ini berbicara tentang kualitas dari MLS.

Dalam wawancara tersebut, Mourinho tidak menampik akan mengelola tim MLS di suatu hari nanti. MLS bisa menjadi tujuan terakhir bagi Mourinho sebelum memilih pensiun dari dunia kepelatihan. Kira-kira, destinasi mana yang cocok untuk Jose Mourinho selanjutnya?

Baca Juga: 5 Pelatih yang Bisa Menggantikan Jose Mourinho di Tottenham Hotspur

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya