5 Klub yang Bisa Menjadi Destinasi Selanjutnya bagi Sergio Ramos

Ramos sudah membela Real Madrid selama 16 musim

Setelah menunggu cukup lama, masa depan Sergio Ramos akhirnya terjawab. Pria berusia 35 tahun itu akan hengkang dari Real Madrid pada musim panas ini. Kepastian tersebut sudah diungkapkan oleh Real Madrid melalui laman resminya. Ramos sudah membela Los Blancos sejak 2005.

Banyak gelar juara yang diraih oleh sang pemain selama bermain di Santiago Bernabeu. Meski saat ini usianya tidak lagi muda, pemain yang berposisi sebagai bek itu tetap ingin melanjutkan kariernya bersama klub top Eropa. Berikut lima tim yang bisa menjadi destinasi bagi Sergio Ramos pada musim panas ini.

1. Chelsea 

5 Klub yang Bisa Menjadi Destinasi Selanjutnya bagi Sergio RamosSergio Ramos. (therealchamps.com)

Bukan menjadi rahasia lagi bahwa Chelsea sangat tertarik untuk mendatangkan bek tengah baru pada bursa transfer musim panas ini. Setelah sebelumnya dikaitkan dengan Maxence Lacroix dari Wolfsburg dan Niklas Sule dari Bayern Munchen, Chelsea mungkin bisa mengalihkan pandangannya kepada Sergio Ramos.

Selain sudah berpengalaman, Chelsea juga tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal untuk sang pemain. Jika dimainkan sesuai posisi favoritnya, tidak menutup kemungkinan Ramos bakal meneruskan performa Thiago Silva yang juga tampil impresif bersama Chelsea setelah direkrut secara gratis pada musim panas tahun lalu.

2. Sevilla 

5 Klub yang Bisa Menjadi Destinasi Selanjutnya bagi Sergio RamosSergio Ramos. (90min.com)

Sebelum bergabung dengan Real Madrid, Sergio Ramos pernah bermain untuk Sevilla. Bahkan, sang pemain juga menimba ilmu di akademi Sevilla. Mengingat usianya yang tidak lagi muda, kembali ke Sevilla tentu menjadi salah satu solusi yang sangat menarik.

Akan tetapi, Sevilla sepertinya bakal sulit untuk bisa membawa mantan pemainnya itu untuk kembali bermain di Ramon Sanchez Pizjuan. Pasalnya, gaji Ramos sangat tinggi, kecuali sang pemain berinisiatif untuk menurunkan upahnya.

Baca Juga: West Ham dan Sevilla, Penyusup di Tengah Persaingan Raksasa

3. Manchester United 

5 Klub yang Bisa Menjadi Destinasi Selanjutnya bagi Sergio RamosSergio Ramos. (sportbuzzer.de)

Ini bukan kali pertama Manchester United dikaitkan dengan Sergio Ramos. Beberapa tahun yang lalu, setiap kali ada desas-desus tentang berita sang pemain akan meninggalkan Los Blancos, Manchester United selalu dirumorkan akan menjadi tujuan utama. Namun, hal tersebut tak kunjung terjadi karena Ramos tetap memilih untuk bertahan di Santiago Bernabeu.

Ramos bisa menjadi opsi yang sangat menarik bagi Solskjaer. Pemain berusia 35 tahun itu bisa menjadi rekan duet yang sangar bersama Harry Maguire di lini pertahanan. Pengalamannya tentu sangat dibutuhkan agar Manchester United bisa kembali meraih gelar Premier League. Setan Merah sebelumnya telah dikaitkan dengan beberapa bek hebat lainnya, seperti Pau Torres, Jules Kounde, dan Raphael Varane.

4. Manchester City 

5 Klub yang Bisa Menjadi Destinasi Selanjutnya bagi Sergio RamosSergio Ramos. (skysports.com)

Sejak ditangani oleh Pep Guardiola, Manchester City memang tampil sangat impresif. Semua itu tidak terlepas dari keberhasilan sang pelatih dalam mendatangkan pemain baru yang berkualitas di setiap bursa transfer. Di tengah berita yang menyebutkan bahwa Aymeric Laporte ingin meninggalkan klub, Sergio Ramos tentu bisa menjadi alternatif.

Pengalamannya sangat dibutuhkan agar Manchester City bisa berbicara banyak dalam ajang Liga Champions musim depan. Tuntutan gaji mahal dari Ramos juga tidak menjadi masalah bagi tim sekaya Manchester City.

5. Paris Saint-Germain 

5 Klub yang Bisa Menjadi Destinasi Selanjutnya bagi Sergio RamosSergio Ramos. (goal.com)

Paris Saint-Germain adalah salah satu tim yang sangat aktif di bursa transfer musim panas ini. Raksasa asal Prancis itu sejauh ini sudah merampungkan kepindahan Georginio Wijnaldum dengan status bebas transfer. Selain itu, PSG juga mendekati kesepakatan dengan kiper muda asal Italia, Gianluigi Donnarumma, dengan gratis.

Sergio Ramos mungkin bisa menjadi alternatif berikutnya yang bisa didatangkan secara gratis. Kehadiran bek berusia 35 tahun itu bisa memberikan persaingan kepada Marquinhos dan Presnel Kimpembe di lini pertahanan.

 

Dari kelima klub elite itu, kira-kira, mana yang cocok untuk menjadi destinasi selanjutnya bagi Sergio Ramos?

Baca Juga: Sergio Ramos Pergi, Lionel Messi Kehilangan Lawan Lagi di El Clasico

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya