5 Klub Spanyol yang Paling Sering Jadi Korban Keganasan Lionel Messi

Real Madrid salah satunya

Kemampuan Lionel Messi dalam membobol gawang lawan tentu tak perlu diragukan lagi. Superstar asal Argentina itu merupakan salah satu pencetak gol yang paling ditakuti saat ini. Kesuksesan Barcelona dalam memenangi banyak gelar juga tidak terlepas dari kontribusi gol dari La Pulga. Messi sejauh ini sudah mengoleksi 663 gol serta 291 assist dari 770 pertandingan bersama Barcelona.

Sebagai pencetak gol yang mahir, sang pemain tentu memiliki sejumlah tim yang sering dijadikan “langganan” mencetak gol di kompetisi Spanyol. Lebih hebatnya, klub-klub yang sering dibobol La Pulga tersebut terbilang sangat besar di Spanyol. Lantas, klub mana saja yang paling sering jadi korban keganasan pemain berusia 33 tahun tersebut? Check this out!

1. Sevilla 

5 Klub Spanyol yang Paling Sering Jadi Korban Keganasan Lionel Messilapelotita.com

Sevilla menjadi klub yang paling sering dibobol Lionel Messi di ajang sepak bola Spanyol. Pemain tim nasional Argentina itu sudah membukukan 38 gol dan 19 assist dalam 43 pertandingan melawan Sevilla.

Gol terakhir sang pemain ke gawang Los Nervionenses tercipta di pertandingan LaLiga musim ini. Di pekan ke-25 yang dilaksanakan pada 27 Februari 2021, Messi berhasil menciptakan 1 gol dan 1 assist saat melawan Sevilla. Saat itu Barcelona berhasil menang dengan skor 2-0.

2. Atletico Madrid 

5 Klub Spanyol yang Paling Sering Jadi Korban Keganasan Lionel Messigoal.com

Atletico Madrid menjadi tim Spanyol kedua yang paling sering dibobol oleh La Pulga. Sejauh ini Messi sudah mencetak 32 gol dan 8 assist ke gawang Los Rojiblancos. Semua catatan itu tercipta dari 42 pertandingan di semua kompetisi, termasuk 4 laga di Liga Champions.

Terakhir kali Messi mencetak gol ke gawang Atletico Madrid di ajang LaLiga pada musim lalu. Messi saat itu berhasil menciptakan 1 gol dan 1 assist dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2. Laga tersebut dilaksanakan di Stadion Camp Nou pada 30 Juni 2020.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Lionel Messi Memiliki Karier yang Lebih Baik dari CR7

3. Valencia 

5 Klub Spanyol yang Paling Sering Jadi Korban Keganasan Lionel Messien.as.com

Lionel Messi sudah berjumpa dengan Valencia sebanyak 35 pertandingan yang berbeda. Dari seluruh pertandingan tersebut, sang pemain sukses membukukan 29 gol serta 13 assist. La Pulga terakhir kali menciptakan gol ke gawang Valencia pada ajang LaLiga musim ini.

Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2 tersebut, Messi saat itu berhasil menyumbang 1 gol pada menit ke-45. Pertandingan itu tercipta di pekan ke-14 pada 19 Desember 2020.

4. Athletic Bilbao 

5 Klub Spanyol yang Paling Sering Jadi Korban Keganasan Lionel Messifirstsportz.com

Selama berseragam Barcelona, Lionel Messi sudah 40 kali berjumpa dengan Athletic Bilbao di semua kompetisi. Dalam pertandingan-pertandingan itu, sang penyerang mampu menciptakan 27 gol serta 11 assist. Gol terakhir Messi ke gawang Athletic Bilbao tercipta di kompetisi LaLiga musim ini.

Di pertandingan yang diselenggarakan pada 31 Januari 2021 tersebut La Pulga berhasil mencetak 1 gol sekaligus mengantarkan timnya menang dengan skor 2-1. Saat itu gol Lionel Messi tercipta dengan sangat indah melalui tendangan bebas pada menit ke-20.

5. Real Madrid 

5 Klub Spanyol yang Paling Sering Jadi Korban Keganasan Lionel Messinytimes.com

Klub Spanyol terakhir yang paling sering dibobol oleh Lionel Messi adalah Real Madrid. Los Blancos sendiri berstatus sebagai musuh bebuyutan dari Blaugrana. Oleh karena itu, tak mengherankan jika Messi sudah menciptakan 26 gol dan 14 assist dari 45 pertandingan di semua ajang.

Messi tercatat sudah cukup lama tidak mencetak gol ke gawang Real Madrid. Terakhir kali sang pemain menciptakan gol ke gawang Los Blancos di kompetisi LaLiga pada musim 2017/2018. Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2 tersebut, Messi saat itu berhasil menciptakan 1 gol. Pertandingan tersebut digelar di pekan ke-36 pada 6 Mei 2018.

 

Jika memilih bertahan di Barcelona, kira-kira klub mana saja yang akan kembali dibobol oleh Lionel Messi pada musim depan?

Baca Juga: Sampai Kapan Lionel Messi Puasa Gol di El Clasico?

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya