Sempat Diincar Barcelona, Olmo Jelaskan Alasannya Gabung RB Leipzig

Leipzig membeli Dani Olmo dengan harga 20 juta euro

Gelandang muda berbakat asal Spanyol, Dani Olmo pada Januari lalu menjadi incaran klub-klub besar Eropa. Itu karena penampilan apiknya bersama Dinamo Zagreb. Sebelum bergabung dengan RB Leipzig, ia sering digosipkan akan kembali ke Spanyol bersama Barcelona.

1. Sempat diincar Barcelona, namun Dani Olmo lebih memilih RB Leipzig

Sempat Diincar Barcelona, Olmo Jelaskan Alasannya Gabung RB Leipziggoal.com

Dilansir dari Mundo Deportivo, Dani Olmo sempat menerima beberapa tawaran dari klub-klub besar Eropa, salah satunya Barcelona. Namun karena sempat diminta untuk menunggu oleh Blaugrana, akhirnya Olmo lebih memilih untuk bergabung dengan RB Leipzig.

“Saya punya beberapa tawaran, tidak hanya dari Spanyol, tetapi juga dari Italia dan Inggris," tuturnya.

“Mereka (Barcelona) berbicara dengan agen saya pada bulan November seolah-olah mereka ingin melakukan transfer dengan secepat mungkin, namun kemudian segalanya ditunda karena berbagai alasan.”

“Dan kemudian pada penghujung bulan Januari, ketika mereka meminta saya untuk menunggu, urusan dengan Leipzig hampir selesai. Pada saat itu, saya sudah bersiap untuk bergabung. Karena saya ingin pindah ke tim yang memiliki proyek di masa kini dan masa depan untuk saya,” imbuhnya.

Baca Juga: 5 Alasan Kuat Kenapa Timo Werner Layak Gantikan Firmino di Liverpool

2. Dani Olmo lulusan akademi La Masia

Sempat Diincar Barcelona, Olmo Jelaskan Alasannya Gabung RB Leipzigmetro.co.uk

Pemain berusia 21 tahun ini pernah menimba ilmu di akademi ternama Barcelona, La Masia. Itu terjadi sebelum ia memilih pindah ke Kroasia pada tahun 2014 bersama Dinamo Zagreb. Kembali ke klub masa kecilnya tentu menjadi impiannya. Namun ia lebih memilih bergabung dengan Leipzig dengan berbagai pertimbangan.

3. Olmo Bermain apik bersama Dinamo Zagreb

Sempat Diincar Barcelona, Olmo Jelaskan Alasannya Gabung RB Leipzigmundodeportivo.com

Sempat bermain untuk Dinamo Zagreb II, Olmo hanya membutuhkan waktu 6 bulan untuk dapat promosi ke tim senior Dinamo Zagreb tepatnya pada Januari 2015. Bersama tim senior Dinamo Zagreb, ia berhasil bermain gemilang dan mengantarkan timnya meraih 4 gelar juara Liga Kroasia dan 3 gelar juara Piala Kroasia.

Total sejak pertama kali bergabung dengan Dinamo Zagreb, Olmo telah bermain sebanyak 124 pertandingan di semua ajang dan mencetak 34 gol serta 28 assist.

4. Dibeli Leipzig dengan harga 20 juta euro

Sempat Diincar Barcelona, Olmo Jelaskan Alasannya Gabung RB Leipzigonefootball.com

Setelah bermain memukau bersama Dinamo Zagreb, Olmo memilih pindah ke RB Leipzig pada Januari lalu. Ia memilih Die Bullen karena tim tersebut terlihat serius menunjukkan minat kepadanya. Untuk mendapatkan Olmo, klub asal Jerman tersebut harus mengeluarkan uang sebanyak 20 juta euro atau sekitar Rp300 miliar.

5. Profil Dani Olmo

Sempat Diincar Barcelona, Olmo Jelaskan Alasannya Gabung RB Leipzigonefootball.com

Sebelum bergabung dengan akademi La Masia, Olmo terlebih dulu bermain untuk tim muda Espanyol. Hingga akhirnya pada tahun 2007, ia memilih pindah ke La Masia. Setelah 7 tahun menimba ilmu bersama Barcelona muda, Olmo pindah ke Dinamo Zagreb dan pada bursa transfer musim dingin Januari lalu memilih bergabung dengan RB Leipzig. Bersama RB Leipzig, Dani Olmo telah bermain 5 kali dan mencetak 1 gol serta 1 assist.

Baca Juga: Performa Menurun, Philippe Coutinho jadi Rebutan 4 Klub Premier League

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya