5 Pemain yang Sukses Bermain untuk Manchester United dan Chelsea 

Sejumlah pemain bermain apik untuk MU dan Chelsea 

Manchester United dan Chelsea memang dikenal sebagai klub terbaik di Premier League. Deretan pemain hebat pun selalu menghiasi kedua tim tersebut. Jika kedua klub itu saling bertemu selalu ada gengsi dan membuat pertandingan semakin seru.

Menariknya, sejumlah pemain pernah sukses di kedua tim tersebut. Bahkan tidak sedikit yang menjadi bintang. Berikut ini 5 pemain yang pernah membela Manchester United dan Chelsea.

1. Mal Donaghy 

5 Pemain yang Sukses Bermain untuk Manchester United dan Chelsea chelseafclatestnews.com

Mal Donaghy bergabung dengan Manchester United pada tahun 1988 saat usianya menginjak 31 tahun. Pemain asal Irlandia itu menjalani debut yang luar biasa. Di musim pertamanya, ia hampir bertanding di tiap pertandingan Setan Merah. Sayang di musim kedua dan seterusnya, sang bek kesulitan untuk masuk ke starting line up.

Donaghy menghabiskan empat musim di bawah asuhan Sir Alex Ferguson dan membuat 119 penampilan. Ia adalah bagian dari tim yang memenangi Piala Super Eropa dan Piala Winners UEFA. Donaghy meninggalkan klub pada tahun 1992 dan bergabung dengan Chelsea. Donaghy menghabiskan dua musim di Stamford Bridge. Selama periode itu, ia membuat 68 penampilan dan membantu The Blues mencapai final Piala FA pertama mereka dalam 24 tahun. Meski tak memenangi trofi apa pun bersama Chelsea, ia membuat klub asal London itu menjadi salah satu yang disegani di Inggris.

2. Ray Wilkins 

5 Pemain yang Sukses Bermain untuk Manchester United dan Chelsea manchestereveningnews.co.uk

Ray Wilkins merupakan salah satu pesepak bola terbaik di generasinya. Ia memulai karier profesionalnya dengan klub masa kecilnya, Chelsea pada tahun 1973. Gelandang tersebut menghabiskan 6 musim di Stamford Bridge dan bisa dibilang sebagai pemain terbaik selama periode itu. Wilkins melakukan debutnya di Chelsea pada usia 17 tahun dan setahun kemudian ditunjuk sebagai kapten tim. Ia membawa The Blues kembali ke Liga Inggris dua musim setelah menderita degradasi.

Sang gelandang memainkan 198 pertandingan dan mencetak 34 gol dalam enam musim bersama The Blues. Ia kemudian melanjutkan kariernya bersama Manchester United. Wilkins membantu Manchester United menjadi runner-up liga pada 1980, hasil terbaik mereka dalam sepuluh tahun. Ia memenangi Piala FA pada tahun 1983 dan menyelesaikan musim sebagai pemain terbaik Manchester United pada tahun tersebut. Setelah membuat 194 penampilan dalam 5 musim di Old Trafford, Wilkins meninggalkan klub untuk bergabung dengan AC Milan pada tahun 1984.

3. Mark Hughes 

5 Pemain yang Sukses Bermain untuk Manchester United dan Chelsea thesefootballtimes.co

Hughes melakukan debutnya di Manchester United pada tahun 1983 setelah promosi dari akademi. Legenda asal Wales ini memiliki tiga musim yang mengesankan di Old Trafford sebelum Terry Venables membujuknya ke Barcelona. Hughes berjuang di Barcelona, ​​dan kemudian di Bayern Munich sebelum kembali ke Manchester United, hanya dua tahun setelah meninggalkan klub. Sekembalinya, Hughes berkembang menjadi salah satu striker terbaik di Britania Raya. Di kesempatan kedua itu, Hughes membantu Setan Merah memenangi tujuh trofi dalam tujuh musim. Legenda Manchester United itu meninggalkan klub pada tahun 1995 setelah membuat 352 penampilan dan mencetak 116 gol.

Hughes pindah ke Chelsea pada 1995 menyusul keputusan Sir Alex Ferguson untuk mempromosikan pemain dari akademi muda. Striker itu membentuk duet yang mengesankan dengan Gianfranco Zola saat Chelsea mengakhiri paceklik selama 26 tahun, memenangkan Piala FA 1997. Ia membuat 123 penampilan dan mencetak 39 gol sebelum pindah ke Southampton pada tahun 1998.

Baca Juga: Gara-gara Willian, Chelsea Untung atau Arsenal Buntung?

4. Nemanja Matic 

5 Pemain yang Sukses Bermain untuk Manchester United dan Chelsea bleacherreport.com

Nemanja Matic awalnya bergabung dengan The Blues pada 2009. Tapi, setelah gagal menembus tim utama, ia pindah ke Benfica sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran untuk merekrut David Luiz. Chelsea kembali merekrut gelandang itu tiga tahun kemudian, setelah tiga musim yang mengesankan di Benfica. Sekembalinya, pemain asal Serbia itu membuktikan dirinya sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di Premier League. Ia menjadi tulang punggung lini tengah Chelsea di bawah Jose Mourinho saat The Blues meraih gelar Premier League 2014/15.

Dua musim kemudian, duetnya dengan N'Golo Kante mampu membantu Chelsea memenangi gelar Premier League terakhir mereka. Matic membuat 151 penampilan selama enam musim di klub. Namun secara mengejutkan Chelsea menjual pemain Serbia itu ke Manchester United pada 2017. Ia dengan cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya. Matic memiliki musim debut yang mengesankan tetapi gagal memenangkan gelar liga. Matic tampil baik sepanjang kariernya di Manchester United tetapi belum memenangi gelar apa pun. Terlepas dari usianya yang sudah menginjak 32 tahun, ia masih menjadi gelandang bertahan terbaik di Manchester United saat ini.

5. Juan Mata 

5 Pemain yang Sukses Bermain untuk Manchester United dan Chelsea bleacherreport.com

Juan Mata, tanpa diragukan lagi, adalah pemain terbaik yang pernah bermain untuk Manchester United dan Chelsea. Pemain Spanyol itu tiba pertama kali di Inggris pada 2011 dengan bergabung sama Chelsea. Saat itu, El Mago telah mendapatkan reputasi sebagai salah satu gelandang muda terbaik di dunia. Ia memberikan pengaruh instan bagi The Blues saat memenangi gelar Liga Champions pertama. Di musim berikutnya, Chelsea memenangi Liga Europa.

Tapi, penunjukan Jose Mourinho pada 2013 membuat Mata kesulitan. Alhasil, ia meninggalkan klub pada 2014 untuk bergabung dengan Manchester United. Pemain berusia 32 tahun tersebut telah menjadi salah satu pemain terbaik Manchester United dalam tujuh tahun terakhir. Kini, memasuki musim ketujuhnya bersama Manchester United, ia telah membuat 258 penampilan dan mencetak 50 gol. Selama periode itu, pemain Spanyol tersebut telah memenangi Liga Europa, Piala FA, dan Piala Liga.

Dari kelima pemain itu, hanya menyisakan Matic dan Mata yang masih aktif bermain saat ini. Kedua pemain itu juga masih menjadi pemain andalan bagi Manchester United.

Baca Juga: 10 Pemain Manchester United dengan Gaji Tertinggi di Musim 2020/2021

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya