5 Pesepak Bola Spanyol Terbaik yang Pernah Memperkuat Real Madrid

Mereka mempersembahkan banyak sekali gelar juara

Real Madrid adalah klub yang sangat besar dan bergelimang prestasi di kompetisi Spanyol. Tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu dikenal selalu memiliki deretan pemain hebat di setiap musimnya. Dari sekian banyak pemain yang sudah berseragam Real Madrid, ada sejumlah pemain asal Spanyol yang sangat menonjol perannya.

Beberapa di antaranya bahkan sukses mempersembahkan banyak sekali gelar juara bagi klub berjuluk Los Blancos tersebut. Berikut ini lima pemain Spanyol terbaik yang pernah memperkuat Real Madrid.

1. Jose Antonio Camacho 

5 Pesepak Bola Spanyol Terbaik yang Pernah Memperkuat Real MadridJose Antonio Camacho. (sportmob.com)

Ada banyak sekali pemain bertahan hebat yang dilupakan seiring berjalannya waktu. Namun, Jose Antonio Camacho tidak akan menjadi salah satu bek yang terlupakan. Pasalnya, Camacho dianggap oleh banyak orang sebagai salah satu pemain Spanyol terhebat sepanjang masa dan merupakan salah satu pemain terpenting di akhir '70-an hingga '80-an untuk Real Madrid.

Selama 15 tahun di klub ibu kota itu, Camacho memainkan lebih dari 500 pertandingan untuk Real Madrid. Istimewanya lagi, ia sukses memenangi total 19 gelar juara, termasuk 9 gelar LaLiga dan 2 trofi Liga Europa. Camacho juga tercatat hanya menerima satu kartu merah sepanjang kariernya.

2. Fernando Hierro 

5 Pesepak Bola Spanyol Terbaik yang Pernah Memperkuat Real MadridFernando Hierro. (goal.com)

Fernando Hierro adalah pemain yang serbaguna karena bisa bermain di berbagai posisi. Awalnya, ia memulai karier sebagai gelandang tengah, namun seiring berjalannya waktu sang pemain bertransformasi sebagai seorang bek yang mumpuni dan kokoh. Ia dikenal karena memiliki kemampuan duel bola udara yang sangat baik pada masanya.

Hierro menghabiskan waktunya di Madrid selama 14 tahun dan sukses menciptakan 127 gol dari 601 pertandingan. Ia juga sukses memenangi 16 gelar juara, termasuk 3 trofi Liga Champions. Setelah meraih semuanya, Hierro kemudian meninggalkan Real Madrid pada tahun 2003 dan bergabung bersama klub Qatar, Al-Rayyan.

Baca Juga: Dibuang Real Madrid, Messi Norwegia Gabung Arsenal

3. Iker Casillas 

5 Pesepak Bola Spanyol Terbaik yang Pernah Memperkuat Real MadridIker Casillas. (beinsports.com)

Iker Casillas merupakan salah satu dari sekian banyak pemain Spanyol yang menghabiskan hampir seluruh kariernya di Real Madrid. Pria yang lahir pada 20 Mei 1981 itu bisa dibilang sebagai penjaga gawang Real Madrid terbaik sepanjang sejarah. Pasalnya, ia sudah memberikan segalanya untuk klub masa kecilnya tersebut.

Casillas total memainkan 725 pertandingan di semua kompetisi dan memenangi 19 gelar juara. Prestasi terbesar Casillas adalah berhasil mengantarkan negaranya juara Piala Dunia 2010. Saat itu ia hanya kebobolan dua gol sepanjang turnamen. Pada tahun 2015, sang kiper memilih meninggalkan Real Madrid dan melanjutkan karier bersama FC Porto.

4. Raul Gonzalez 

5 Pesepak Bola Spanyol Terbaik yang Pernah Memperkuat Real MadridRaul Gonzalez. (90min.com)

Raul Gonzalez bisa dibilang sebagai salah satu legenda terbaik yang dimiliki oleh Real Madrid dan Spanyol. Ia bergabung dengan akademi Real Madrid pada tahun 1992 dan promosi ke tim utama dua tahun setelahnya. Selama 16 musim berseragam Real Madrid, sang pemain sukses menciptakan 324 gol dari 741 pertandingan di semua ajang.

Catatan tersebut sempat membuat Raul menjadi top skor sepanjang masa klub sebelum dilewati oleh Cristiano Ronaldo. Soal gelar juara, Raul tidak perlu diragukan lagi. Ia telah memenangi 16 gelar juara, termasuk 3 trofi Liga Champions. Sayangnya, Raul dipaksa keluar dari Real Madrid pada musim panas 2010.

5. Sergio Ramos 

5 Pesepak Bola Spanyol Terbaik yang Pernah Memperkuat Real MadridSergio Ramos. (marca.com)

Sergio Ramos merupakan pahlawan Real Madrid dalam merengkuh La Decima. Pemain yang berposisi sebagai bek ini bergabung dengan Real Madrid dari Sevilla pada musim panas 2005. Selama 16 musim berseragam Real Madrid, sang pemain mampu mencatatkan 671 pertandingan di semua ajang. Dari seluruh laga itu, ia berhasil menciptakan 101 gol. Catatan tersebut tentu sangat hebat bagi seorang bek.

Meskipun terkenal sebagai pemain yang paling banyak mendapat kartu merah, ia tetap memainkan peran penting dalam pertahanan Real Madrid selama waktunya tersebut. Ramos sendiri berhasil memenangi total 22 gelar juara bersama Real Madrid, termasuk 5 gelar LaLiga dan 4 trofi Liga Champions.

 

Karena dedikasi yang sangat luar biasa, tidak mengherankan jika kelima pemain di atas dianggap sebagai legenda Real Madrid. Dari nama-nama tersebut, siapa pemain idolamu?

Baca Juga: Kisah Sergio Ramos dan Lionel Messi: Dulu Lawan, Kini Kawan

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya