6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022

Calon bintang masa depan! 

Bayer Leverkusen tampil cukup impresif pada musim 2021/2022. Klub yang memiliki julukan Werkself tersebut berhasil finis di urutan ketiga Bundesliga dengan perolehan 64 poin dari 34 laga. Mereka dipastikan bakal bermain di kompetisi Liga Champions pada musim 2022/2023.

Performa apik Bayer Leverkusen tersebut tentu tidak terlepas dari kontribusi besar para pemain kuncinya. Menariknya, beberapa nama di antaranya masih berstatus sebagai pemain muda. Siapa saja mereka?

1. Florian Wirtz 

6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022Florian Wirtz (twitter.com/bayer04_en)

Florian Wirtz merupakan pesepak bola yang sedang naik daun. Pemain berusia 19 tahun tersebut memberikan kontribusi yang sangat besar kepada Bayer Leverkusen dalam dua musim terakhir. Sepanjang musim 2021/2022, ia berhasil membukukan 10 gol serta 14 assists dalam 31 penampilan di berbagai ajang.

Catatan tersebut sangat mungkin bertambah jika Wirtz tidak mengalami cedera ACL. Kini, sang pemain masuk dalam daftar sepuluh besar pemain dengan banderol termahal di Bundesliga. Wirtz memiliki market value senilai 70 juta euro atau Rp1 triliun.

2. Moussa Diaby 

6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022Moussa Diaby (teamtalk.com)

Moussa Diaby tampil luar biasa sepanjang pergelaran 2021/2022. Pria asal Prancis tersebut tercatat hanya absen dua kali di semua kompetisi. Itu pun Diaby harus absen karena akumulasi kartu kuning.

Pemain berusia 22 tahun ini mampu menorehkan 17 gol dan 14 assists dalam 42 pertandingan. Berkat kontribusi besarnya itu, Diaby mulai menjadi langganan di tim nasional Prancis.

Baca Juga: 10 Potret Edmond Tapsoba, Bek Bayer Leverkusen asal Burkina Faso

3. Jeremie Frimpong 

6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022Jeremie Frimpong (www.instagram.com/jeremiefrimpong22)

Jeremie Frimpong bergabung dengan Bayer Leverkusen pada Januari 2021. Ia saat itu didatangkan dari Celtic dengan biaya 11 juta euro atau Rp170 miliar. Meski masuk pada pertengahan musim, sang pemain tetap mampu memberikan penampilan yang ciamik.

Pada musim 2021/2022, peran Frimpong hampir tak tergantikan di posisi bek sayap kanan. Ia tercatat mampu menorehkan 2 gol serta 8 assists dalam 34 pertandingan di berbagai ajang untuk Bayer Leverkusen.

4. Edmond Tapsoba 

6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022Edmond Tapsoba (teamtalk.com)

Edmond Tapsoba sempat absen beberapa pekan pada awal musim 2021/2022. Pasalnya, bek berpaspor Burkina Faso itu mengalami cedera ACL. Namun, setelah sembuh dari cedera, ia terus menjadi pilihan utama di jantung pertahanan Bayer Leverkusen.

Pria berusia 23 tahun tersebut tercatat bermain sebanyak 29 kali di semua kompetisi. Ia turut membantu timnya menciptakan lima clean sheets dari seluruh penampilannya tersebut.

5. Amine Adli 

6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022Amine Adli (bayer04.de)

Amine Adli didatangkan Bayer Leverkusen dari klub Prancis, Toulouse pada musim panas 2021. Winger berusia 22 tahun tersebut digaet seharga 7,5 juta euro atau Rp116 miliar. Meski baru pertama kali bermain di kompetisi Jerman, ia terlihat tidak kesulitan untuk beradaptasi.

Adli tercatat mampu tampil sebanyak 35 pertandingan di semua ajang. Ia berhasil membukukan 4 gol serta 4 assists dari seluruh penampilannya tersebut.

6. Exequiel Palacios 

6 Talenta Muda Bayer Leverkusen yang Tampil Apik pada Musim 2021/2022Exequiel Palacios (bayer04.de)

Exequiel Palacios sudah menjadi bagian dari Bayer Leverkusen sejak tahun 2020. Pada musim 2021/2022, sang pemain tampil sangat solid di lini tengah Werkself. Pria berusia 23 tahun tersebut berhasil menciptakan 3 gol serta 2 assists dalam 32 penampilan di berbagai ajang.

Penampilan apik yang ditunjukkan Palacios itu membuat dirinya masuk dalam skuad tim nasional Argentina dalam beberapa kesempatan. Terbaru, Palacios berhasil mengantarkan negaranya menjadi juara di Finalissima setelah mengalahkan Italia dengan skor 3-0.

 

Apabila melihat bakat dan kualitas yang dimiliki, mereka sepertinya bakal tetap menjadi pemain kunci Bayer Leverkusen pada musim 2022/2023. Calon bintang masa depan!

Baca Juga: 5 Pemain Jerman Andalan Bayer Leverkusen Musim 2021/2022

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya