5 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Mohamed Salah jika Pergi dari Liverpool

Kontrak Salah bersama Liverpool berakhir pada 2023

Mohamed Salah merupakan pemain kunci Liverpool di lini depan dalam beberapa musim terakhir. Selama bermain untuk tim asal Merseyside itu, pemain asal Mesir ini sudah menciptakan 145 gol dan 56 assist dari 224 pertandingan di semua kompetisi. Kontrak Salah bersama Liverpool sendiri akan berakhir pada tahun 2023 mendatang.

Kendati begitu, Salah sampai saat ini belum juga terlihat menandatangani kontrak baru bersama The Reds. Jika kondisi itu tak berubah, sang pemain pun berpotensi untuk hengkang ke klub lain pada musim panas tahun depan. Berikut lima tim yang bisa menjadi tujuan Salah jika hengkang dari Anfield.

1. Manchester United 

5 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Mohamed Salah jika Pergi dari LiverpoolPara pemain Manchester United (twitter.com/manutd)

Manchester United sudah cukup lama tidak memiliki sayap kidal berkualitas sejak ditinggal Ryan Giggs. Setan Merah saat ini memang memiliki Mason Greenwood, namun performa sang pemain masih kerap inkonsisten.

Pengalaman Mohamed Salah jelas dibutuhkan oleh Manchester United agar bisa membawa tim kembali ke masa kejayaan. Namun, usaha Manchester United untuk bisa mendapatkan Salah tidak akan mudah mengingat rivalitas kedua kesebelasan.

2. Chelsea 

5 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Mohamed Salah jika Pergi dari LiverpoolSkuad Chelsea ketika melawan Zenit di Liga Champions. (twitter.com/ChelseaFC)

Sebelum membela Liverpool, Mohamed Salah pernah berseragam Chelsea di kompetisi Premier League. Sayangnya, sang pemain ketika itu tidak mendapatkan banyak kesempatan untuk bermain. Sempat dipinjamkan, ia kemudian meninggalkan Chelsea secara permanen dan bergabung bersama AS Roma pada musim panas 2016.

Sejak saat itu, mantan pemain FC Basel ini menjelma salah satu pemain terbaik di kompetisi Eropa. Semahal apa pun harga Salah sepertinya tidak menjadi masalah bagi Chelsea. Buktinya tim asuhan Thomas Tuchel itu tidak ragu untuk mengeluarkan biaya senilai 115 juta euro atau setara Rp1,99 triliun untuk memboyong Romelu Lukaku pada musim panas lalu.

Baca Juga: 10 Top Skor Sepanjang Masa Liverpool, Ada Mohamed Salah!

3. Manchester City 

5 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Mohamed Salah jika Pergi dari LiverpoolSelebrasi para pemain Manchester City ketika Raheem Sterling mencetak gol ke gawang Club Brugge. (skysports.com)

Di bawah asuhan Pep Guardiola, Manchester City kerap kali memainkan gaya bermain menyerang. Keberhasilan Manchester City menerapkan strategi tersebut tidak terlepas dari lini depan menjanjikan yang diisi oleh Jack Grealish, Riyad Mahrez, Raheem Sterling, Gabriel Jesus, hingga Feran Torres.

Akan tetapi, Sterling dan Torres dilaporkan ingin meninggalkan Stadion Etihad. Dengan demikian, Mohamed Salah bisa mengisi kekosongan posisi yang ditinggalkan oleh mereka. Jika bergabung dengan Manchester City, Salah sepertinya akan menjadi starter reguler di bawah Guardiola.

4. Newcastle United 

5 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Mohamed Salah jika Pergi dari LiverpoolPara pemain Newcastle United melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Leeds United. (skysports.com)

Newcastle United saat ini telah resmi menjadi klub sepak bola terkaya di dunia. Itu semua tidak terlepas dari akuisisi yang dilakukan oleh pangeran Arab Saudi, Mohammed bin Salman. Kini Newcastle tengah mengincar sejumlah pemain bintang untuk dibawa ke St. James Park.

Dengan kondisi Mohamed Salah yang tidak pasti di Liverpool, hal tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Newcastle. Masalah tuntutan gaji yang besar sepertinya bukan masalah bagi Newcastle.

5. Bayern Munchen 

5 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Mohamed Salah jika Pergi dari LiverpoolPara pemain Bayern Munchen melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Barcelona. (twitter.com/ChampionsLeague)

Jika Mohamed Salah ingin bermain di luar Inggris, Bayern Munchen bisa menjadi salah satu opsinya. Pasalnya, raksasa asal Jerman tersebut dapat menjamin gelar juara setiap musimnya. Tidak hanya berkuasa di ajang domestik, Bayern Munchen juga sangat dijagokan dalam kompetisi Liga Champions.

Bayern Munchen saat ini memang telah memiliki Serge Gnabry dan Kingsley Coman, tapi kedua pemain itu belum tampil mengagumkan. Kehadiran Salah bisa membuat lini depan Bayern Munchen semakin sempurna.

 

Itulah lima klub yang bisa menjadi destinasi Mohamed Salah berikutnya jika hengkang dari Liverpool. Menurutmu, tim mana yang cocok bagi pemain asal Mesir tersebut?

Baca Juga: Janji Setia Mohamed Salah untuk Liverpool

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya