5 Pemain Andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam Urusan Mencetak Gol

Mereka jadi tumpuan lini serang Manchester United

Dalam pekan ke-12 Premier League, Manchester United harus menelan pil pahit. Mereka kalah 4-1 dari Watford, tim yang berada di papan bawah Premier League. Setelah pertandingan itu, manajemen dan petinggi klub mengadakan rapat untuk menentukan nasib Ole Gunnar Solskjaer.

Terhitung sejak tanggal 21 November 2021, Ole Gunnar Solskjaer bukan lagi menjabat sebagai manajer Manchester United. Ia dipecat setelah menjalani 149 pertandingan sejak diangkat pada pertengahan musim 2018/209 lalu.

Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United menciptakan 283 gol di semua kompetisi. Dan di bawah ini merupakan 5 pemain yang jadi andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam urusan mencetak gol.

1. Marcus Rashford

5 Pemain Andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam Urusan Mencetak GolMarcus Rashford (manutd.com)

Pemain yang paling bisa diandalkan oleh Ole Gunnar Solskjaer dalam urusan mencetak gol adalah Marcus Rashfrod. Pemain asli didikan akademi Manchester United tersebut sudah menembus skuat utama Setan Merah sejak 1 Januari 2016 lalu. Jose Mourinho yang membuat Rashford bisa menjalani debutnya bersama tim utama Manchester United.

Kedatangan Ole Gunnar Solskjaer pada Desember 2018 lalu membuat Rashford semakin bersinar. Ia menjadi salah satu talenta muda paling menjanjikan di Premier League.Walau baru berusia 24 tahun, Ole Gunnar Solskjaer tak ragu untuk menjadikan Rashford sebagai ujung tombak timnya, sebelum kedatangan Crsitiano Ronaldo awal musim ini.

Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Rashfrod berhasil menciptakan 55 gol dalam 135 laga di semua ajang yang diikuti The Red Devils. Rashford juga memberikan 34 assist pada rekannya.

2. Bruno Fernandes

5 Pemain Andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam Urusan Mencetak GolOle Gunnar Solskjær dan Bruno Fernandes (premierleague.com)

Dalam formasi 4-2-3-1 yang diterapkan Ole Gunnar Solskjaer, ia membutuhkan seorang playmaker yang bisa mengatur permainan serta menjadi motor serangan. Pemain seperti Jesse Lingard dan Andreas Pereira sudah pernah dicoba, namun gagal. Sampai akhirnya tiba seorang pemain Portugal bernama Bruno Fernandes.

Bruno didatangkan Manchester United dari Sporting Lisbon pada Januari 2020 lalu dengan biaya mencapai 63 juta euro atau sekitar Rp1 triliun. Akhirnya Ole Gunnar Solskjaer mendapatkan kepingan puzzle yang hilang dalam skuatnya.

Bruno yang diplot sebagai playmaker menjalankan tugasnya dengan baik. Tak hanya memberikan umpan, ia juga memiliki insting mencetak gol yang tinggi. Bagi seorang gelandang serang, torehan 44 gol merupakan capaian yang sangat tinggi. Belum lagi 35 assist yang ia ciptakan dalam 97 laga Setan Merah saat di bawah asuhan pelatih asal Norwegia.

Baca Juga: Pochettino Ngebet Mau Latih Manchester United

3. Anthony Martial

5 Pemain Andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam Urusan Mencetak GolAnthony Martial (manutd.com)

Bermain apik bersama AS Monaco pada musim 2014/2015 dan menjadi pemenang Golden Boy Awards 2015, Manchester United tak ragu untuk mengeluarkan dana sebesar 60 juta euro atau setara dengan Rp1 triliun untuk mendatangkan Anthony Martial. Saat itu, Martial baru berusia 19 tahun dan menjadi salah satu prospek jangka panjang Setan Merah. Ia menjadi penyerang utama The Red Devils era manajer Louis Van Gaal dan Jose Mourinho.

Fleksibiltas di atas lapangan membuat Martial bisa ditempatkan di posisi penyerang dan winger. Hal itu sangat disukai oleh Ole Gunnar Solskjaer, sebab ia bisa merotasi pemain yang ia miliki.

Martial merupakan  salah satu pemain andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam urusan menjebol gawang lawan. Martial membayar kepercayaan tersebut dengan raihan 35 gol dalam 111 pertandingan di semua kompetisi.

4. Mason Greenwood

5 Pemain Andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam Urusan Mencetak GolMason Greenwood (manutd.com)

Mason Greenwood merupakan produk asli akademi Manchester United. Ole Gunnar Solskjaer adalah manajer yang memberikan Greenwood kesempatan untuk menjalani debutnya di tim utama The Red Devils. Laga 16 besar Liga Champions 2018/2019 kontra PSG merupakan debut Greenwood bersama tim Manchester United, walau ia hanya bermain 3 menit saja. 

Pada sisa musim 2018/2019, Greenwood tampil di 3 laga Premier League yakni kontra Arsenal, West Ham dan Cardiff City. Namun, sejak musim debutnya bersama Manchester United, Greenwood sering menghiasi starting eleven The Red Devils. Ia beroperasi di sayap kanan dan juga bisa bermain sebagai penyerang tengah.

Pemain berusia 20 tahun ini sudah tampil dalam 119 laga di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Dalam jumlah laga tersebut, Greenwood berhasil menyarangkan 33 gol di semua ajang dan ia melepaskan 11 assist bagi gol rekannya.

5. Paul Pogba

5 Pemain Andalan Ole Gunnar Solskjaer dalam Urusan Mencetak GolPaul Pogba (manutd.com)

Tampil apik bersama Juventus dan membawa Prancis ke final Euro 2016 lalu, maka tak heran jika harga dari Paul Pogba melambung tinggi. Belum lagi ia di bawah agensi milik Mino Raiola, seorang agen yang terkenal kerap menjual mahal pemainnya. Manchester United tak segan mengeluarkan dana sebesar 105 juta euro atau sekitar Rp1,8 triliun pada awal musim 2016/2017 lalu.

Pogba menjadi andalan di lini tengah Manchester United, baik di era Jose Mourinho maupun era Ole Gunnar Solskjaer. Pogba selalu tampil apik di setiap pertandingan The Red Devils walau sempat mengalami cedera parah pada musim 2019/2020, namun Pogba kembali bangkit dan mengamankan posisinya sebagai gelandang sentral di Old Trafford.

Sebagai seorang gelandang, tugas utama Pogba adalah memberikan assist pada rekannnya untuk mencetak gol. Ia tentu saja berhasil, sebab Pogba menciptakan 27 assist selama di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Tak hanya asisst, Pogba juga produktif mencetak gol, 18 gol dari 104 laga merupakan catatan gol yang Pogba cetak.

Dengan pemecetan Ole Gunnar Solskjaer, bagaimanakah nasib mereka? Apakah mereka tetap akan menjadi tumpuan The Red Devils dalam urusan mencetak gol? Atau tidak?

Baca Juga: 4 Manajer yang Menolak Tangani Manchester United

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya