Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan Lazio

Apakah mereka dicap pengkhianat?

AS Roma dan Lazio merupakan rival sengit di pentas sepak bola Italia. Bukan apa-apa, kedua klub memang berbasis di kota yang sama. Bahkan, derby keduanya, yang dijuluki Derby della Capitale, sering disebut-sebut sebagai laga tim sekota terpanas di Negeri Pizza.

Dengan rivalitas yang sangat sengit, tidak aneh jika kemudian tidak banyak ditemukan pemain yang membela AS Roma dan Lazio, apalagi yang langsung pindah ke klub lawan. Nah, ini sederet pemain top yang sempat merasakan bermain di dua tim tersebut.

1. Luigi Di Biagio

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioLuigi Di Biagio (forzaitalianfootball.com)

Sebelum menjadi pelatih, Luigi Di Biagio pernah bermain bersama AS Roma. Ia membela I Giallorossi sejak tahun 1995 hingga 1999. Selama kurun waktu tersebut, mantan pemain Italia ini mencatatkan 114 penampilan di pentas Serie A dan mampu menyumbangkan 16 gol.

Tidak banyak yang tahu, Di Biagio ternyata mengawali kariernya di Lazio. Ia membela I Biancocelesti pada 1988. Cuma semusim, Di Biagio sempat hengkang ke Monza dan Foggia sebelum akhirnya kembali ke Kota Roma untuk berseragam Serigala Ibukota

2. Sinisa Mihajlovic

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioSinisa Mihajlovic (the42.ie)

AS Roma merupakan klub pertama Sinisa Mihajlovic saat dirinya menginjakkan kaki di Italia. Ia memperkuat Serigala Ibukota pada 1992 sebelum akhirnya hijrah ke Sampdoria pada 1994. Empat tahun berselang, Mihajlovic kembali ke Roma untuk berseragam Lazio.

Bersama Le Aquile, Mihajlovic sukses menjuarai Serie A, Coppa Italia, Supercoppa Italiana, UEFA Cup Winners Cup, dan UEFA Super Cup. Setelah enam musim, ia memutuskan menerima pinangan Inter Milan dan akhirnya pensiun pada tahun 2006 lalu menjadi pelatih.

3. Angelo Peruzzi

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioAngelo Peruzzi (twitter.com/europaleague)

Fans Serie A dekade 1990-an pasti familiar dengan nama Angelo Peruzzi. Yup, ia adalah salah satu penjaga gawang legendaris Juventus. Namun, sebelum berkiprah di La Vecchia Signora, ternyata karier profesional Peruzzi dimulai di AS Roma pada tahun 1987.

Berseragam AS Roma hingga 1991, Peruzzi hengkang ke Juventus dan menggapai banyak gelar, termasuk Liga Champions Eropa 1995/1996. Sempat mampir ke Inter Milan, ia dipinang Lazio pada 2000 dan bergabung hingga 2007 sebelum akhirnya pensiun.

Baca Juga: 5 Pemain Inter Milan yang Dibeli dari Lazio dengan Harga Mahal

4. Diego Fuser

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioDiego Fuser dan Francesco Totti (asroma.com)

Memulai karier di Torino, lalu sempat pindah ke AC Milan dan Fiorentina, Diego Fuser akhirnya bermain untuk Lazio pada tahun 1992. Ia sempat menyumbangkan titel Coppa Italia musim 1997/1998 sebelum akhirnya angkat kaki ke Parma pada tahun 1998.

Hanya tiga musim di Parma, Fuser kembali lagi ke Kota Roma, kali ini untuk mengenakan seragam AS Roma. Walau menyumbangkan Supercoppa Italia 2001, sayangnya Fuser cuma bertahan di I Lupi selama dua musim dan hanya mencatatkan 15 penampilan di Serie A.

5. Roberto Muzzi

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioRoberto Muzzi (corrieredellosport.it)

Roberto Muzzi memang gemilang bersama Cagliari dan Udinese. Bersama dua tim tersebut, ia total mencatatkan 86 gol di sepak bola Italia. Namun, mungkin tidak banyak yang tahu bahwa penyerang kelahiran Roma ini memulai karier profesionalnya bersama AS Roma pada 1990.

Tidak begitu sukses di Serigala Roma, Muzzi hengkang ke Cagliari pada 1995, kemudian hijrah lagi ke Udinese pada 1999. Empat tahun kemudian, ia mendarat  di Lazio pada musim 2003/2004. Namun, ia hanya mampu mencetak 5 gol di liga domestik selama dua musim.

6. Sebastiano Siviglia

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioSebastiano Siviglia (thelaziali.com)

Mengawali karier di Parma, Sebastiano Siviglia sempat mengembara ke sejumlah klub medioker, seperti Nocerina, Verona, dan Atalanta, sebelum akhirnya berlabuh di AS Roma pada tahun 2001. Cuma semusim, bek kelahiran Italia tersebut pulang kampung ke Parma.

Periode keduanya di I Gialloblu tidak begitu sukses dan lebih sering dipinjamkan. Setelah tiga tahun, ia akhirnya dipermanenkan oleh Lazio. Di klub ini, Siviglia sempat mencicipi trofi Coppa Italia dan Supercoppa Italiana pada tahun 2009 sebelum pensiun pada tahun 2010.

7. Aleksandar Kolarov

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioAleksandar Kolarov (sempreinter.com)

Bek Serbia ini dipinang Lazio pada musim panas 2007 dari OFK Beograd. Aleksandar Kolarov membela klub ibu kota Italia tersebut hingga tahun 2010 dan sempat menyumbangkan Coppa Italia dan Supercoppa Italiana. Pada Juli 2010, ia melanjutkan karier di Manchester City.

Tujuh tahun di Inggris, Kolarov kembali lagi ke Kota Roma. Namun, kali ini tidak berseragam Lazio, tetapi rival sekotanya, AS Roma. Sama seperti ketika di Lazio, Kolarov juga hanya bertahan tiga musim di I Giallorossi. Bedanya, ia gagal memberikan trofi apa pun untuk klub tersebut.

8. Pedro Rodriguez

Berkhianat! 8 Pemain Top yang Pernah Membela AS Roma dan LazioPedro Rodriguez (twitter.com/_Pedro17_)

Pedro Rodriguez sebenarnya baru bergabung dengan AS Roma pada Agustus 2020 dan awalnya dikontrak selama tiga tahun. Namun, kedatangan Jose Mourinho sebagai pelatih membuat masa depannya di klub menjadi tidak jelas. Akhirnya, ia hijrah ke Lazio pada Agustus 2021.

Selama berseragam AS Roma, penampilan mantan pemain Barcelona dan Chelsea ini sebenarnya cukup baik. Ia tercatat membuat 27 penampilan di kompetisi Serie dan mencetak 5 gol. Bahkan, ia sempat membuat gol ke gawang Lazio pada 15 Mei 2021 kemarin.

 

Pindah ke klub rival, apalagi berada satu kota, memang bisa menjadi salah satu hal yang dihindari banyak pemain, salah satunya enggan dicap pengkhianat. Namun, ketika sepak bola sudah menjadi industri seperti sekarang, perpindahan tersebut merupakan hal yang wajar.

Baca Juga: 6 Pemain yang Pernah Membela Dua Klub Rival Sekota, Pedro Terbaru!

Binar Photo Verified Writer Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya