8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham United

Siapa yang tampil paling gemilang?

Dalam pentas sepak bola Inggris, Manchester United dan West Ham United memang bukan musuh bebuyutan. Prestasi keduanya pun dapat dikatakan bak langit dan bumi. MU 20 kali juara Liga Inggris, sedangkan prestasi terbaik The Hammers cuma peringkat ke-3 musim 1985/1986.

Mungkin karena alasan itu sejumlah pemain tidak canggung untuk membela MU dan West Ham United. Bahkan, sejumlah nama top sempat berseragam Setan Merah dan The Hammers. Siapa saja mereka dan apa prestasi yang berhasil dicapai?

1. Paul Ince

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedPaul Ince (sportsjoe.ie)

Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa sebelum gemilang bersama MU, karier sepak bola Paul Ince ternyata dimulai di akademi West Ham United. Ia kemudian mentas ke tim senior The Hammers pada tahun 1986 dan akhirnya dipinang Setan Merah pada tahun 1989.

Mantan gelandang Timnas Inggris ini mampu memberikan 2 titel Premier League, 1 Piala Super Eropa, dan 1 Winner's Cup untuk publik Old Trafford. Bertahan hingga 1995, ia lalu mengembara ke Italia dan bergabung dengan Inter Milan meski cuma 2 tahun di sana.

2. Teddy Sheringham

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedTeddy Sheringham (si.com)

Teddy Sheringham pernah membela Manchester Merah pada 1997 hingga 2001. Dalam kurun waktu tersebut, ia sukses memberikan 3 titel Premier League. Momen terbaik tentu saja saat dirinya membantu MU meraih treble winners yang sensasional pada musim 1998/1999.

Sepanjang kariernya, Sheringham memang identik dengan MU dan Tottehnam Hotspur. Namun, mantan striker Inggris ini juga pernah membela West Ham United, tepatnya pada tahun 2004 hingga 2007. Ia mencetak 30 gol dalam 87 penampilan bersama The Hammers.

3. Rio Ferdinand

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedRio Ferdinand (twitter.com/championsleague)

Rio Ferdinand mengawali karier profesionalnya bersama West Ham United pada 1995 hingga 2000. Kemudian ia pindah ke Leeds United sampai akhirnya datang tawaran dari MU pada 2002 yang sempat menjadikannya sebagai pemain Inggris termahal sepanjang sejarah.

Karier Ferdinand di MU cukup panjang, mulai 2002 hingga 2014. Dalam kurun waktu tersebut, ia turut menyumbangkan 6 titel Premier League, 1 Liga Champions Eropa, 3 Piala Liga, dan 1 FIFA Club World Cup. Ia sempat membela Queens Park Rangers sebelum pensiun.

4. Michael Carrick

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedMichael Carrick (twitter.com/westham)

Seperti Rio Ferdinand, Michael Carrick juga memulai kariernya di West Ham United pada tahun 1999. Sempat dipinjamkan ke sejumlah klub, ia lalu mendarat di Tottenham Hotspur pada 2004. Cuma bertahan dua musim, Carrick memutuskan untuk menerima pinangan MU.

Bermain di Old Trafford hingga pensiun pada tahun 2018, banyak gelar yang berhasil diraih mantan gelandang Timnas Inggris ini. Ia 5 kali memenangkan Premier League, 1 Piala FA, 1 Liga Champions Eropa, 1 Europa League, dan 1 FIFA Club World Cup.

Baca Juga: Alasan Conte Hanya Mau Latih Manchester United Dibanding Arsenal

5. Carlos Tevez

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedCarlos Tevez (manchestereveningnews.co.uk)

Kepindahan Carlos Tevez dan Javier Mascherano ke West Ham United pada tahun 2006 masih dianggap sebagai salah satu transfer teraneh di Premier League. Namun, Tevez cuma bertahan semusim di Upton Park, markas lawas The Hammers, dan memutuskan hengkang ke MU.

Di Old Trafford, Carlitos, demikian panggilannya, membentuk trio menakutkan bersama Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney. Di musim perdana, ia sudah sukses meraih trofi Premier League dan Liga Champions Eropa. Gelar itu disusul raihan FIFA Club World Cup 2008.

6. Javier Hernandez

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedJavier Hernandez (twitter.com/premierleague)

Lebih akrab dipanggil Chicharito, penyerang berpaspor Meksiko ini adalah salah satu supersub terbaik yang pernah dimiliki MU. Dari total 37 gol yang dihasilkan dalam 103 partai Premier League, 14 gol di antaranya dicetak saat tampil sebagai pemain pengganti.

Chicharito bermain di Old Trafford mulai tahun 2010 hingga 2015. Sempat hijrah ke Bayer Leverkusen, ia kembali ke Inggris pada tahun 2017 untuk membela West Ham United. Setelah itu, dirinya dipinang Sevilla pada tahun 2019, lalu pindah ke LA Galaxy pada Januari 2020.

7. Patrice Evra

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedPatrice Evra (twitter.com/premierleague)

Jika diminta menyebutkan daftar bek kiri terbaik MU, salah satu nama yang pasti masuk adalah Patrice Evra. Berseragam The Red Devils mulai 2006 hingga 2014, Evra tampil dalam 273 partai liga domestik dan memberikan 5 trofi Premier League untuk Setan Merah.

Sempat pindah ke Juventus dan Marseille, pemain berpaspor Prancis ini bergabung dengan West Ham United pada Februari 2018 dengan status bebas transfer. Namun, ia cuma bermain lima kali untuk tim asal London tersebut dan akhirnya gantung sepatu pada Juli 2019.

8. Jesse Lingard

8 Pemain Top yang Pernah Membela Manchester United dan West Ham UnitedJesse Lingard (twitter.com/premierleague)

Menyebut Jesse Lingard sebagai pemain top mungkin sedikit canggung. Pasalnya, performanya memang cenderung labil. Terkadang tampil hebat, tidak jarang juga melempem. Hal tersebut yang membuatnya sering dipinjamkan MU, termasuk ke West Ham United.

The Hammers meminjam Lingard pada Januari 2021. Di klub asal London ini, ia tampil gemilang. Dalam 16 pertandingan, Lingard mampu menyaringkan 9 gol. Pada akhir musim 2020/2021, Setan Merah memutuskan untuk memulangkan gelandang timnas Inggris tersebut.

 

Kebanyakan mantan pemain West Ham United memang mampu meraih banyak gelar saat bergabung dengan The Red Devils. Sebaliknya, bekas penggawa MU cenderung tidak begitu bersinar ketika berseragam The Hammers.

Baca Juga: Lingard dan Wan-Bissaka Jadi Biang Kerok Kekalahan MU

Binar Photo Verified Writer Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya