5 Klub Ligue 2 Prancis yang Berebut Masuk Kasta Tertinggi

Beberapa di antaranya tim yang pernah juara Ligue 1

Menjelang akhir musim, sudah ada beberapa klub yang memastikan diri sebagai juara, tetapi ada pula tim yang harus terdegradasi karena tidak mampu menunjukkan performa terbaiknya. Hasil ini juga terjadi di kasta kedua Liga Prancis atau Ligue 2 2021/2022. 

Bahkan, di Ligue 2, terdapat persaingan yang cukup sengit untuk dapat memastikan siapa yang lolos ke Ligue 1. Beberapa klub yang tercatat pernah memegang trofi juara Liga Prancis juga berusaha kembali ke habitat aslinya di kasta tertinggi.

1. Paris FC

5 Klub Ligue 2 Prancis yang Berebut Masuk Kasta TertinggiPemain Paris FC saat merayakan gol. (instagram.com/parisfc)

Salah satu tim yang memiliki peluang lolos ke Ligue 1 musim ini adalah Paris FC. Klub yang bermarkas di ibukota Prancis itu terpantau pernah memuncaki klasemen Ligue 2 pada awal musim, tetapi performanya melorot dan harus bertengger di papan tengah pada pertengahan musim. 

Menjelang akhir musim, klub yang berkandang di Stade Charlety ini menduduki peringkat kelima klasemen sementara dengan 63 poin. Paris FC harus meraih kemenangan dari sisa pertandingan agar dapat secara otomatis masuk ke kasta tertinggi.

2. FC Sochaux

5 Klub Ligue 2 Prancis yang Berebut Masuk Kasta TertinggiPemain FC Sochaux yang merayakan gol. (twitter.com/FCSM_officiel)

FC Sochaux adalah salah satu klub yang cukup diperhitungkan di Prancis lantaran pernah menjuarai Liga Prancis dan Coupe de France. Sayangnya, tim ini sudah terjerembap ke kasta kedua pada 2013/2014. Mereka belum mampu promosi ke Ligue 1 sampai saat ini. 

Pada musim ini, Sochaux berpeluang tampil di Ligue 1 setelah menduduki posisi keempat klasemen sementara dengan 64 poin, yang artinya masuk dalam zona play-off. Namun, klub asal Montbeliard ini masih berpeluang masuk secara otomatis ke kasta tertinggi apabila meraih hasil positif dalam tiga laga terakhir.

Baca Juga: 5 Klub Ligue 1 Berebut Tiket Terakhir ke Liga Champions, Sengit!

3. AJ Auxerre

5 Klub Ligue 2 Prancis yang Berebut Masuk Kasta TertinggiPemain AJ Auxerre yang merayakan kemenangan. (instagram.com/aja)

Ada klub AJ Auxerre yang masuk dalam salah satu tim yang pernah menjuarai Ligue 1 pada 1995/1996. Sayangnya, tim asal Auxerre ini harus berkutat di Ligue 2 sejak 2012 sampai sekarang. Mereka begitu karena gagal bersaing di kasta tertinggi dan hanya menduduki posisi juru kunci. 

Pada musim ini, Auxerre tampil cukup konsisten dan berhasil menduduki papan atas klasemen Ligue 2, meski tidak berhasil memuncaki klasemen. Kini, klub ini berada di posisi ketiga dengan 65 poin dan masih mempunyai peluang untuk masuk secara otomatis ke Ligue 1 dengan syarat meraih hasil positif.

4. AC Ajaccio

5 Klub Ligue 2 Prancis yang Berebut Masuk Kasta TertinggiPemain AC Ajaccio ketika merayakan gol. (instagram.com/acajaccio)

Berikutnya, ada klub AC Ajaccio yang berhasil tampil cukup baik sepanjang musim ini di Ligue 2. Tim asal Pulau Corsica ini mampu bertengger di papan atas dan sempat memuncaki klasemen pada pertengahan musim.

Berada di posisi kedua dengan 68 poin, Ajaccio hanya butuh mempertahankan posisinya agar dapat tampil di Ligue 1 musim depan. Namun, mereka harus meraih kemenangan atau sekadar menghindari kekalahan demi mempertahankan posisinya itu.

5. Toulouse FC

5 Klub Ligue 2 Prancis yang Berebut Masuk Kasta TertinggiPemain Toulouse yang merayakan kemenangan. (instagram.com/toulousefc)

Terakhir, ada Toulouse FC yang menjadi satu-satunya klub yang dipastikan tampil di Ligue 1 musim depan. Hal ini dipastikan setelah tim yang berkandang di Stadium Municipal ini berhasil memuncaki klasemen Ligue 2 dengan torehan 76 poin dan terpaut 8 poin dari AC Ajaccio di posisi kedua.

Sepanjang musim ini, Toulouse berhasil tampil impresif dan berhasil konsisten menjadi pemuncak klasemen Ligue 2. Namun, pada awal musim, tim ini sempat terseok-seok dan harus bertengger di papan tengah klasemen sementara. 

Meski sudah ada satu tim yang memastikan diri promosi ke Ligue 1, persaingan untuk memperebutkan tiket otomatis ke kasta tertinggi masih sengit. Hasilnya akan ditentukan lewat tiga laga terakhir.

Baca Juga: 6 Klub Bundesliga 2 yang Berpotensi Masuk Kasta Tertinggi

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya