Kalahkan West Ham, Liverpool Kian Dekat dengan Gelar Liga Inggris

Kini, Liverpool unggul 19 poin dari Manchester City

Dalam lanjutan Liga Inggris 2019/2020, Liverpool kian dekat dengan gelar Liga Inggris musim ini setelah berhasil mengalahkan West Ham United dengan skor akhir 2-0. Usai kemenangan tersebut, Liverpool telah memperlebar jarak menjadi 19 poin dengan pemegang posisi runner-up klasemen sementara, Manchester City. Bagaimana jalannya pertandingan?

1. Liverpool unggul penguasaan bola sejak dimulainya pertandingan

Kalahkan West Ham, Liverpool Kian Dekat dengan Gelar Liga Inggrisstandard.co.uk

Dilansir dari Telegraph, sejak awal pertandingan, Liverpool telah mendominasi penguasaan bola. Namun, sesekali West Ham United, yang bertindak sebagai tuan rumah, melakukan serangan-serangan emas ke gawang Liverpool dan kiper Liverpool, Alisson, tampil memukau pada pertandingan ini.

Keberuntungan berpihak pada Liverpool di menit ke-35 setelah wasit memutuskan penalti usai adanya pelanggaran di kotak penalti dan Mohammed Salah menjadi penendang dan melakukannya dengan sempurna. Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool tetap bertahan hingga akhir babak pertama.

2. Oxlade-Chamberlain menjadi penentu kemenangan Liverpool atas West Ham United

Kalahkan West Ham, Liverpool Kian Dekat dengan Gelar Liga Inggrisstandard.co.uk

Pada babak kedua, permainan kedua tim tak jauh berbeda dibandingkan babak pertama. West Ham United yang membutuhkan poin untuk bisa menjauh dari zona degradasi mencoba bermain bertahan dan mengandalkan serangan balik. Akan tetapi, cara tersebut justru berakhir sia-sia setelah gol dari pemain Liverpool, Alex Oxlade-Chamberlain, sukses menuntaskan assist dari Mohammed Salah pada menit ke-52 sehingga skor berubah menjadi 2-0 untuk Liverpool.

Skor tersebut tak berubah hingga akhir pertandingan. Hasil ini membawa Liverpool semakin dekat dengan gelar Liga Inggris dan sukses memperlebar jarak menjadi 19 poin dari Manchester City, yang berada di posisi ke-2 klasemen sementara Liga Inggris.

Baca Juga: Hadapi Replay di Piala FA, Liverpool Turunkan Pemain Muda

3. Jika Liverpool dan Manchester City terus meraih kemenangan di Liga Inggris, Liverpool hanya membutuhkan 8 kemenangan lagi

Kalahkan West Ham, Liverpool Kian Dekat dengan Gelar Liga Inggrisstandard.co.uk

Dari klasemen sementara Liga Inggris, Liverpool berada di puncak klasemen dengan raihan 70 poin sedangkan di bawahnya, Manchester City, baru memiliki 51 poin. Jika dikalkulasikan, Liverpool hanya membutuhkan 24 poin saja andai Liverpool dan Manchester City meraih kemenangan beruntun di laga-laga berikutnya Liga Inggris.

Bahkan, sebaliknya jika Manchester City meraih 1 hasil imbang atau 1 kekalahan saja, Liverpool bisa memastikan diri meraih gelar Liga Inggris lebih cepat dari sebelumnya. Kedua tim ini baru bertemu kembali di ajang Liga Inggris pada tanggal 4 April 2020 ini.

4. West Ham United masih belum beranjak dari batas zona degradasi

Kalahkan West Ham, Liverpool Kian Dekat dengan Gelar Liga Inggrisstandard.co.uk

Lain halnya dengan West Ham United yang membuat klub tersebut masih belum beranjak dari batas zona degradasi. West Ham United sendiri kini berada di posisi ke-17 klasemen sementara dengan perolehan 23 poin dari 24 laga yang dimainkan. Terakhir kali, West Ham United meraih kemenangan di Liga Inggris saat berhasil mengalahkan Bournemouth dengan skor akhir 4-0 pada tanggal 1 Januari 2020 lalu.

Tak hanya itu saja, West Ham United juga dipermalukan di kandang sendiri setelah takluk dari klub kasta kedua, West Bromwich Albion, pada ajang Piala FA tanggal 25 Januari 2020 lalu.

5. Laga selanjutnya yang dihadapi Liverpool dan West Ham United

Kalahkan West Ham, Liverpool Kian Dekat dengan Gelar Liga Inggrisstandard.co.uk

Di laga selanjutnya, Liverpool dijadwalkan akan menghadapi Southampton pada tanggal 1 Februari 2020 di markas Liverpool, Anfield, dalam ajang Liga Inggris. Untuk West Ham United sendiri dijadwalkan akan menghadapi Brighton Hove & Albion di tanggal yang sama yang berlangsung di markas sendiri, London Stadium.

Apakah Liverpool terus meraih kemenangan beruntun hingga akhir kompetisi Liga Inggris musim ini? Semoga saja Liverpool bisa melakukannya.

Baca Juga: Fakta Menarik Usai Liverpool Ditahan Imbang Shrewsbury di Piala FA

Christ Bastian Waruwu Photo Verified Writer Christ Bastian Waruwu

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya