Inilah Hasil Head To Head Terakhir Antara Prancis vs Belgia

#WorldCup2018 Beberapa di antaranya adalah ajang uji coba

Pertandingan semifinal pertama yang mempertemukan antara Prancis menghadapi Belgia akan digelar pada malam ini di Stadion Saint Petersburg, Rusia. Kedua tim ini dalam beberapa pertandingan terakhir selalu bertemu pada ajang uji coba. Berikut sejarah head to head terakhir antara Prancis vs Belgia.

1. Belgia vs Prancis 0-2 (Uji Coba - 2004)

Inilah Hasil Head To Head Terakhir Antara Prancis vs Belgiayoutube.com/Anthony_Berthout

Dilansir dari Soccerway.com, Prancis bertemu dengan Belgia pada ajang uji coba. Bermain di markas Belgia, di Stadion Stade Roi Baudouin, Brussel, Prancis justru berhasil menang di markas mereka dengan skor akhir 2-0. Gol-gol dari Prancis dicetak oleh Sidney Govou di menit ke-45 serta Louis Saha di menit ke-76. Pertandingan ini sendiri digelar beberapa bulan sebelum perhelatan Piala Eropa 2004.

2. Prancis vs Belgia 0-0 (Uji Coba - 2011)

Inilah Hasil Head To Head Terakhir Antara Prancis vs Belgiawhoateallthepies.tv

Di ajang yang sama, Prancis kembali bertemu Belgia setelah 7 tahun tak pernah bertemu. Bermain di markas Prancis, tepatnya di Stadion Stade De France, Paris, Belgia berhasil menahan imbang Prancis dengan skor 0-0. Uniknya, hanya 2 pemain Prancis yang masih bertahan di timnas dan akan bertemu Belgia kembali, yakni Hugo Lloris dan Olivier Giroud.

3. Belgia vs Prancis 0-0 (Uji Coba - 2013)

Inilah Hasil Head To Head Terakhir Antara Prancis vs Belgiasportsmole.co.uk

Belgia kembali berhadapan dengan Prancis di ajang uji coba. Bermain di markas Belgia, Stadion Stade Roi Baudouin, Brussel, Belgia justru kembali meraih hasil imbang 0-0 atas Prancis. Ini menjadi pertandingan kedua secara beruntun yang berakhir dengan skor tanpa gol.

4. Prancis vs Belgia 3-4 (Uji Coba - 2015)

Inilah Hasil Head To Head Terakhir Antara Prancis vs Belgiaeurosport.co.uk

Ini merupakan pertemuan yang paling seru untuk kedua tim ini. Pasalnya, pertandingan yang digelar di markas Prancis, Stadion Stade De France, ini dimenangkan oleh Belgia dengan skor akhir 4-3. Gol-gol dari Belgia dicetak oleh Marouane Fellaini di menit ke-17 dan 42, Radja Nainggolan di menit ke-50, serta Eden Hazard di menit ke-54 melalui titik penalti. Untuk gol-gol dari Prancis dicetak oleh Mathieu Valbuena di menit ke-53, Nabil Fekir di menit ke-89, serta Dimitri Payet di menit ke-90+1.

Christ Bastian Waruwu Photo Verified Writer Christ Bastian Waruwu

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya