5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 2000, Siapa Saja?

Ada Jamal Crawford

NBA Draft 2000 sering disebut sebagai yang salah satu terburuk dalam sejarah NBA. Pasalnya, tidak ada satu pun pemain dari angkatan ini yang mampu menjadi megabintang di NBA.

Terlepas dari itu, masih ada beberapa pemain yang bisa dibilang punya karier cukup bagus dan awet di NBA. Simak terus, ya!

5. Mike Miller

5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 2000, Siapa Saja?Mike Miller (nba.com)

Mike Miller dipilih di urutan kelima pada NBA Draft 2001 oleh Orlando Magic. Pemain yang bisa bermain sebagai shooting guard dan small forward ini memberi kesan bagus pada debutnya dengan menyabet penghargaan NBA Rookie of the Year dan NBA All-Rookie First Team 2001.

Bermain selama 17 tahun, Miller bisa dibilang punya karier yang awet di NBA. Ia pernah meraih 2 gelar juara NBA dan gelar NBA Sixth Man of the Year 2006 kala membela Miami Heat.

4. Jamal Crawford

5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 2000, Siapa Saja?Jamal Crawford (nba.com)

Meski tidak pernah terpilih sebagai NBA All-Star, Jamal Crawford termasuk salah satu pemain terbaik pada angkatan 2000. Pasalnya, pemain yang dipilih di urutan ke-8 oleh Cleveland Cavaliers ini pernah tiga kali terpilih NBA Sixth Man of the Year.

Bisa bermain sebagai point guard dan shooting guard, Crawford pernah membela sembilan tim berbeda. Pemain yang terakhir bermain untuk Brooklyn Nets ini pun mengakhiri kariernya dengan raihan 14,6 poin, 3,4 assist , dan 2,2 rebound per game.

Baca Juga: 5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 1994

3. Michael Redd

5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 2000, Siapa Saja?Michael Redd (nba.com)

Michael Redd dipilih di urutan cukup buncit pada NBA Draft 2000, yakni di urutan ke-43, oleh Milwaukee Bucks. Akan tetapi, ia sukses membuktikan dirinya dengan menjadi satu-satunya pemain dari angkatan ini yang pernah masuk NBA All-Star dan All-NBA Team.

Redd sendiri termasuk pemain dengan loyalitas tinggi. Pemain yang bisa bermain sebagai  shooting guard dan small forward  ini menghabiskan 11 tahun kariernya bersama Bucks, tim yang memilihnya di NBA Draft. Ia sempat bermain di Phoenix Suns selama setahun sebelum pensiun.

2. Jamaal Magloire

5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 2000, Siapa Saja?Jamaal Magloire (nba.com)

Dipilih di urutan ke-19 pada NBA Draft 2000 oleh Charlotte Hornets, Jamaal Magloire menjadi satu-satunya pemain asal Kanada yang terpilih. Ia pun bertahan di Hornets selama 5 tahun sebelum hijrah ke tim lain.

Sepanjang kariernya di NBA, Magloire pernah membela tujuh tim berbeda. Pemain berposisi  center yang pernah satu kali terpilih NBA All-Star ini terakhir bermain untuk Toronto Raptors pada 2011/2012.

1. Kenyon Martin

5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 2000, Siapa Saja?Kenyon Martin (nba.com)

Kenyon Martin memang pernah sekali terpilih NBA All-Star dan NBA All-Rookie First Team. Kendati demikian, capaian itu sangat kurang untuk ukuran pemain yang dipilih di urutan pertama.

Martin sendiri dipilih oleh New Jersey Nets di urutan pertama pada NBA Draft 2000. Ia tampil cukup apik dalam 4 tahun membela Nets. Akan tetapi, performanya malah menurun pada musim-musim berikutnya. Bahkan, Martin sempat terlempar ke luar NBA dan bermain untuk tim CBA, Xinjiang Flying Tigers.

Dari angkatan 2000 ini, hanya lima pemain yang pernah terpilih All-Star. Itu pun tidak lebih dari satu kali. Tak heran jika angkatan ini sering dibilang salah satu yang terburuk di NBA.

Baca Juga: 5 Pemain Terbaik yang Dipilih dari NBA Draft 1993, Siapa Saja?

Christopher Rudolf Photo Verified Writer Christopher Rudolf

Penulis iseng yang bingung mau nulis apa :D

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya