Terharu, Puluhan Kucing dan Anjing Berhasil Selamat dari Kebakaran

Aksi petugas pemadam kebakaran layak mendapat penghargaan

Hefei City, IDN Times - Lebih dari 20 kucing dan puluhan anjing berhasil diselamatkan dari gedung yang terbakar di Hefei City Provinsi Anhui. Seperti yang dikutip South China Morning Post, terdapat sebuah video yang beredar di dunia maya, menunjukkan api dan asap hitam muncul dari sebuah toko hewan kecil.

Di dalamnya, terperangkap puluhan anjing dan kucing di dalam kandang. Beruntung, mereka berhasil diselamatkan keluar dari toko yang terbakar.

1. Diselamatkan lebih dulu

https://www.youtube.com/embed/cRookjWAUAs

Dalam video itu, seorang petugas pemadam kebakaran dapat terdengar mengatakan, "Pindahkan hewan peliharaan keluar terlebih dahulu, siapkan selang pemadam kebakaran."

Para pahlawan itu kemudian terlihat memompa dada anjing yang tidak sadar sebelum memberikannya oksigen dari respirator. Untungnya, mereka berhasil menghidupkannya kembali.

Petugas pemadam kebakaran dapat terlihat berpelukan dengan anak anjing dan anak kucing yang menggemaskan setelah menyelamatkannya.

2. Tiga anak anjing tewas

Terharu, Puluhan Kucing dan Anjing Berhasil Selamat dari KebakaranCGTN

Mengutip Anhui News, South China Morning Post melaporkan, walaupun puluhan hewan peliharaan lainnya selamat, terdapat tiga anak anjing yang tewas dalam kobaran api di toko hewan tersebut.

Sebelumnya, hewan-hewan menggemaskan itu dalam keadaan dikurung di dalam kandang ketika kebakaran terjadi sekitar pukul 06.00 Kamis, pekan lalu waktu setempat. Tidak ada seorang pun di toko pada saat itu.

Setelah kebakaran dilaporkan, petugas pemadam kebakaran harus mendobrak pintu untuk masuk ke dalam gedung. Rekaman video yang ditunjukkan oleh penyiar negara CCTV juga menunjukkan petugas pemadam kebakaran menggergaji melalui jendela toko dengan memotong peralatan.

3. Klip video dilihat lebih dari 7 juta tayangan

Terharu, Puluhan Kucing dan Anjing Berhasil Selamat dari KebakaranAnhui Fire-Service

Klip video penyelamatan hewan peliharaan dari kebakaran ini pun dengan cepat mendapat respon dari media-media dari luar Tiongkok. Di antaranya Metro.

Media asal Inggris itu juga melaporkan, klip penyelamatan yang diposting oleh Dinas Kebakaran Anhui itu telah ditonton lebih dari tujuh juta kali. Sementara itu, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak yang berwenang.

Dian Farida Hanum Photo Verified Writer Dian Farida Hanum

Bismillah...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya