[BREAKING] Tekuk Madura United 3-2, Persebaya ke Final Piala Presiden

Saling balas gol terjadi sepanjang pertandingan

Jakarta, IDN Times - Persebaya Surabaya sukses meraih tiket final Piala Presiden 2019 setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-2 dalam laga semifinal yang berlangsung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, (6/4).

Tampil di kandang lawan, Persebaya sempat tertinggal saat gawang mereka dibobol Alexander Rakic pada menit ke-54. Namun Persebaya bangkit dengan menyamakan skor menjadi 1-1 melalui gol yang dicetak Otávio Dutra pada menit ke-61.

Namun Madura kembali memimpin pertandingan saat Beto Goncalves mencetak gol kedua pada menit ke-68. Persebaya yang tersengat kemudian gencar melancarkan serangan sehingga mereka kembali menyamakan skor, kali ini lewat gol yang dicetak Amido Balde Balde pada memit ke-82.

Persebaya menutup pertandingan melalui gol yang dicetak Hansamu Yama pada detik-detik terakhir pertandingan, membuat Persebaya menang dengan skor 3-2.

Hasil ini membuat Persebaya lebih berhak tampil di final Piala Presiden 2019 dengan agregat 4-2, sebab pada laga pertama Persebaya menang dengan skor 1-0. 

Baca Juga: Manuchekr Dzhalilov Bawa Persebaya Kuasai Derby Suramadu

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya