Manchester United Kalah Lagi, Rio Ferdinand: Saya Malu!

MU hanya mengantongi satu kemenangan dari 4 laga terakhir

Jakarta, IDN Times - Bekas pemain bek Manchester United, Rio Ferdinand, benar-benar kesal melihat Manchester United ditekuk Burnley dengan skor 0- 2 dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris, Kamis (23/1) dini hari.

"Saya merasa malu. Orang-orang di atas perlu melakukan perubahan. Kalian tidak bisa bertahan seperti ini," kata Ferdinand seperti dikutip dari BT Sport.

Dua gol Burnley dicetak Chris Wood dan Jay Rodriguez, masing-masing pada menit ke-39 dan 56. Kekalahan yang sulit dimaafkan.

Sebab Manchester United tampil di kandang sendiri. Selain itu lawan mereka hanya Burnley, klub yang saat ini menempati urutan ke-13 klasemen.

Sehingga wajar jika Ferdinand berang. Apalagi ini kekalahan kedua yang ditelan Manchester United setelah akhir pekan lalu mereka dipermalukan Liverpool dengan skor 0-3.

1. Performa buruk Manchester United dalam empat laga terakhir

Manchester United Kalah Lagi, Rio Ferdinand: Saya Malu!sportskeeda.com

Kegeraman Ferdinand cukup beralasan. Sebab performa bekas timnya itu memang sedang melorot dalam empat laga terakhir Liga Primer Inggris.

The Red Devils --julukan Manchester United-- hanya mengantongi satu kemenangan dalam empat laga terakhir. Kemenangan ini pun hanya mereka raih dari tim lemah Norwich.

Sementara tiga laga lainnya berakhir dengan kekalahan 0-2. Bayangkan saja, kebobolan 6 gol dalam 3 pertandingan. Bahkan dalam tiga laga ini, Manchester United tak bisa mencetak satu gol pun!

2. Investasi 600 juta pound sterling sia-sia?

Manchester United Kalah Lagi, Rio Ferdinand: Saya Malu!standard.co.uk

Ferdinand menilai performa Manchester United tidak seperti klub yang baru saja menggelontorkan duit sebesar 600 juta pound sterling atau Rp10,7 triliun.

Manchester United mendatangkan 8 pemain pada musim 2019/2020. Pemain termahal datang dari Leicester City, yakni Harry Maguire, yang dibeli dengan harga 87 juta pound sterling.

Pemain baru lainnya adalah Aaron Wan-Bissaka, Daniel James, Cameron Borthwick-Jackson, dan Joel Perreira.

"Apa yang sudah mereka datangkan?" kata Ferdinand dengan geram.

3. Solskjaer membela para pemain

Manchester United Kalah Lagi, Rio Ferdinand: Saya Malu!ManUtd.com

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, tetap mendukung para pemainnya meski hasil pertandingan tak cukup menggembirakan.

"Saat anda berada di Manchester United, maka akan selalu ada yang mengkritik anda," kata Solksjaer.

Solskjaer meminta para pemain tetap bersemangat karena peluang menembus empat besar klasemen masih terbuka lebar.

"Kami masih di peringkat lima. Kami hanya perlu terus melangkah," katanya.

Baca Juga: Manchester United Mau Bayar 30 Juta Pounds, Siapa Jude Bellingham Ini?

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya