Solskjaer: Kemenangan Ajax Menginspirasi Kebangkitan Manchester United

Manchester United lolos ke babak 8 besar Liga Champions

Jakarta, IDN Times - Manchester United sukses menekuk Paris Saint Germain dengan skor 3-1 dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa di Parc des Princes, Prancis, Kamis (7/3) dinihari.

Kemenangan cukup mengejutkan karena pada pertemuan sebelumnya Mancheter United kalah dengan skor 0-2. Tak banyak yang menduga Manchester United akan bangkit justru di kandang Paris Saint Germain.

1. Ajax menginspirasi kebangkitan Manchester United

Solskjaer: Kemenangan Ajax Menginspirasi Kebangkitan Manchester UnitedTwitter/@AFCAjax

Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengatakan kebangkitan timnya antara lain karena Ajax Amsterdam.

Tim asal Belanda itu pada malam sebelumnya sukses menekuk Real Madrid dengan skor 4-1, setelah kalah pada leg pertama dengan skor 1-2.

"Kami menonton pertandingan Real Madrid melawan Ajax. Pertandingan itu menjadi pembicaraan dan mengispirasi kami," kata Solskjaer seperti dikutip dari laman resmi Manchester United.

2. Gol cepat kunci kemenangan Manchester united

Solskjaer: Kemenangan Ajax Menginspirasi Kebangkitan Manchester Unitedwww.manchestereveningnews.com

Solskjaer mengatakan kunci kemenangan timnya adalah permaian terbuka yang agresif. Selain itu timnya juga sukses menutup ruang gerak para pemain PSG.

"Rencana kami adalah mencetak gol cepat dalam 10 menit pertandingan dan kami berhasil melakukannya," kata Solskjaer.

Gol pertama Manchester United dicetak oleh Romelu Lukaku ketika pertandingan baru berjalan dua menit!

3. Manhcester United lolos ke babak 8 besar

Solskjaer: Kemenangan Ajax Menginspirasi Kebangkitan Manchester Unitedtwitter.com/ManUtd

Kebangkitan Manchester United membuat mereka berhak mengantongi satu tiket babak 8 besar Liga Champions.

Dengan tiket tersebut, Manchester United menyusul langkah Ajax Amsterdam, tim yang kebangkitannya menginspirasi mereka

Baca Juga: Dramatis: Come Back Apik Manchester United Berhasil Singkirkan PSG

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya