6 Gol Salto Terakhir di Piala Dunia, Terbaru dari Richarlison

Sebagian besar dipersembahkan pemain Amerika Latin

Tendangan salto atau yang dikenal bicycle kick merupakan teknik menendang dengan memutar kaki di atas badan. Ini merupakan teknik akrobatik yang fenomenal dan tidak mudah untuk diperagakan. 

Dilansir Slate, teknik ini dipamerkan pertama kali oleh seorang pekerja pelabuhan di Chile bernama Ramon Unzaga. Gerakan ini kemudian dipopulerkan pertama kalinya lewat turnamen Copa America 1916 dan 1920. Sejak itu, jurnalis menamainya dengan istilah la chilena.

Makin populer, gerakan ini pun diadaptasi oleh sejumlah pemain sepak bola di berbagai kejuaraan, termasuk Piala Dunia. Tercatat ada beberapa gol yang tercipta lewat teknik salto ini di turnamen sepak bola terbesar sejagat itu. 

1. Klaus Fischer (Jerman Barat vs. Prancis) Piala Dunia 1982 Spanyol

6 Gol Salto Terakhir di Piala Dunia, Terbaru dari Richarlisongol salto Klaus Fischer di Piala Dunia 1982 Spanyol (twitter.com/FIFAWorldCup)

Gol salto pertama tercatat pada edisi Piala Dunia 1982 Spanyol. Kala itu, penggawa Jerman Barat, Klaus Fischer memperagakan teknik ini ketika timnya bertemu dengan Prancis di semifinal. Gol spektakuler ini sekaligus membawa Jerman Barat menyamakan kedudukan dengan tim Ayam Jantan 3-3. 

Meski tak langsung membawa Jerman Barat ke final, gol dari Fischer ini setidaknya mengantarkan timnya menang atas Prancis lewat adu penalti. Sayangnya, Jerman Barat harus mengakui keunggulan Italia pada babak final dengan skor akhir 1-3. 

2. Zico (Brasil vs. Selandia Baru) Piala Dunia 1982 Spanyol

Pada tahun yang sama, pemain Brasil, Zico juga sukses mencetak gol lewat tendangan salto. Aksi akrobatik itu terjadi ketika Brasil memukul Selandia Baru dengan skor 4-0 pada babak penyisihan grup. 

Gol spektakuler dari Zico membuka pundi-pundi gol Brasil dalam pertandingan tersebut. Sayangnya, Brasil gagal menembus semifinal usai berakhir di posisi dua klasemen putaran grup kedua Piala Dunia 1982 di bawah Italia. 

3. Manuel Negrete (Meksiko vs. Bulgaria) Piala Dunia 1986 Meksiko

6 Gol Salto Terakhir di Piala Dunia, Terbaru dari Richarlisongol salto Manuel Negrete di Piala Dunia 1986 Meksiko (twitter.com/FIFAWorldCup)

Pada edisi Piala Dunia 1986 Meksiko, gol menakjubkan lewat tendangan salto kembali ditunjukkan. Kali ini bintang Meksiko, Manuel Negrete yang sukses memperagakan gol ini ketika timnya menghadapi Bulgaria. 

Gol salto yang ditampilkan Negrete menjadi pembuka kemenangan El Tri atas Bulgaria dengan skor 2-0. Sayangnya, laju tim tuan rumah harus terhenti ketika Meksiko menyerah dari Jerman Barat lewat adu penalti dengan skor 1-4, setelah di waktu normal imbang 0-0. 

Baca Juga: 5 Gol Tendangan Salto Paling Ikonik di Era Modern, Masih Ingat?

4. Edmilson (Brasil vs. Kosta Rika) Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang

6 Gol Salto Terakhir di Piala Dunia, Terbaru dari Richarlisongol salto Edmilson di Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang (twitter.com/FIFAWorldCup)

Pemain Brasil kembali menunjukkan penampilan jogo bonito di atas lapangan hijau Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang. Kali ini, Edmilson yang mencetak gol salto bagi timnya. Gol itu dicetak ketika Brasil bersua Kosta Rika di babak penyisihan grup. 

Gol dengan teknik bicycle kick itu berhasil merobek gawang Kosta Rika untuk kedua kalinya setelah gol sebelumnya kran gol Brasil dibuka oleh Ronaldo. Pertandingan itu berakhir untuk kemenangan Tim Samba dengan skor 5-2 dan memastikan Brasil lolos sebagai pemuncak grup. Brasil sendiri akhirnya keluar sebagai juara pada Piala Dunia edisi tersebut. 

5. Marc Wilmots (Belgia vs. Jepang) Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang

6 Gol Salto Terakhir di Piala Dunia, Terbaru dari Richarlisongol salto Marc Wilmots di Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang (twitter.com/FIFAWorldCup)

Pada Piala Dunia 2002 Korea Selatan dan Jepang, Marc Wilmots juga berhasil memperagakan tendangan salto yang berujung gol. Gol sensasional itu ditampilkan ketika Belgia bertemu tuan rumah Jepang pada babak penyisihan Grup H. 

Meski laga sengit tersebut berakhir imbang 2-2, hasil itu setidaknya membuat Red Devils sukses melaju ke babak 16 besar usai menang melawan Rusia dan meraih hasil imbang dengan Tunisia. Langkah Belgia akhirnya terhenti pada babak perdelapan final setelah kalah 0-2 dari Brasil. 

6. Richarlison (Brasil vs. Serbia) Piala Dunia 2022 Qatar

https://www.youtube.com/embed/bSCrCXEG5xQ

Terbaru, Richarlison jadi pemain Brasil terakhir yang menyuguhkan gol spektakuler lewat tendangan salto. Gol itu diperagakan sang penyerang ketika menghadapi Serbia pada laga pembuka grup G Piala Dunia 2022 Qatar, Kamis (24/11/2022). 

Gol bicycle kick yang dilesakkan Richarlison memastikan kemenangan Brasil atas Serbia 2-0 setelah mencetak gol pembuka 11 menit sebelumnya. Kemenangan atas Serbia ini menjadi bekal penting Selecao untuk mengarungi laga-laga selanjutnya di Qatar. 

Keenam gol salto di atas mengundang decak kagum dari para penikmat sepak bola di seluruh dunia. Tak hanya memberikan kemenangan bagi timnya, gol cantik itu menunjukkan bahwa sepak bola, khususnya Piala Dunia, bisa jadi hiburan yang menghipnotis. 

Baca Juga: 4 Pemain Juventus pada Laga Brasil vs Serbia di Piala Dunia 2022

Dwi Ayu Silawati Photo Verified Writer Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya