Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor Akinfeev

#WorldCup2018 Kiper kawakan yang tak pernah tinggalkan Rusia

Laga sengit kemarin malam antara Spanyol melawan Rusia di matchday kedua babak 16 besar Piala Dunia menjadi laga pertama yang tak bisa diselesaikan dalam waktu 90 menit. Waktu tambahan juga tidak berhasil mengubah keadaan imbang.

Akhirnya adu penalti menjadi satu-satunya cara. Beruntung bagi Rusia memiliki Igor Akinfeev. Kontribusinya sebagai penjaga gawang mengantarkan Rusia ke babak perempat final Piala Dunia untuk pertama kalinya.

1. Melakukan beberapa penyelamatan penting dan berhasil tepis dua tendangan penalti Spanyol 

Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor Akinfeevrt.com

Di pertandingan kemarin malam, Minggu (1/7), Akinfeev sukses melakukan beberapa penyelamatan penting saat tuan rumah terus diserang para pemain Spanyol. Akinfeev berhasil menggagalkan upaya Iniesta dan Iago Aspas yang peluangnya sangat kuat untuk menjadi gol.

Pada adu penalti, ia berhasil menggagalkan tendangan Koke dengan tangan serta merenggut keberuntungan Spanyol saat menepis tendangan Iago Aspas menggunakan salah satu kakinya.

2. Piala Dunia 2006 merupakan debut pertamanya sebagai kiper timnas Rusia

Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor Akinfeevgoal.com

Debut internasional Igor Akinfeev dimulai pada Piala Dunia 2006 saat ia ditunjuk menggantikan sang kiper utama Malafeev yang cedera. Ia kemudian kembali ditunjuk sebagai kiper utama pada Euro 2008. Saat itu, ia turut mengantarkan Rusia hingga semifinal.

3. Tak pernah tinggalkan Rusia dan setia pada satu klub

Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor AkinfeevInstagram/akinfeevigor

Akinfeev memulai karirnya di tim junior CSKA Moskwa. Ia bertahan di klub ibukota tersebut tanpa pernah pindah ke klub lain. Keputusannya ini membuatnya tidak banyak dapat perhatian dari media olahraga internasional, meskipun ia punya skill yang di atas rata-rata.

4. Sempat cedera berat di tahun 2007 dan 2011 

Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor AkinfeevInstagram/akinfeevigor

Perjalanan kariernya tak selalu mulus, Akinfeev pernah mengalami cedera serius yang mengharuskannya berhenti bermain pada tahun 2007 dan 2011.

5. Dapat pujian dari banyak orang tak membuatnya besar kepala

Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor AkinfeevInstagram/akinfeevigor

Usai pertandingan lawan Spanyol, Igor yang diwawancarai membuat pernyataan yang melegakan hati. "Aku bukan pemain terbaik. Pemain terbaik adalah seluruh tim dan para fans. Kami berusaha melakukan serangan lebih banyak, tetapi dengan Spanyo kami tak bisa. Puji syukur, semua berjalan sesuai rencana," ujarnya dikutip dari Russian Today.

6. Sudah punya keluarga kecil sederhana 

Jadi Pahlawan Timnas Rusia, Ini Profil Singkat Igor AkinfeevInstagram/akinfeevigor

Kiper kelahiran 8 April 1986 ini sudah memiliki dua anak yang bernama Daniil dan Evangelina. Istrinya seorang aktris dan model asal Ukraina, bernama Ekaterina.

Dwi Ayu Silawati Photo Verified Writer Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya