6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!

Tampil cemerlang di UEFA Champions League

Setelah mengalahkan Bayer Leverkusen dan FC Porto pada bulan September 2022, Club Brugge kembali mencetak kemenangan mengejutkan atas tim unggulan Atletico Madrid pada gelaran UEFA Champions League (UCL) musim 2022/23. 

Ada banyak faktor yang bisa menjelaskannya. Sejumlah faktor yang prominen tentu penampilan mengesankan para pemain serta strategi yang diterapkan pelatih baru mereka, Carl Hoefkens. Faktor eksternal seperti menurunnya kualitas performa tim lawan juga tak bisa diabaikan.

Tentu tiap pemain berkontribusi dengan caranya masing-masing. Namun, ada beberapa yang cukup menonjol perannya. Tanpa menihilkan respek pada pemain lain, berikut sejumlah pemain kunci Club Brugge musim 2022/23.

1. Ferran Jutglà 

6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!Ferran Jutgla (instagram.com/ferranjutglablanch)

Ferran Jutglà baru saja bergabung dengan Club Brugge pada musim panas 2022 lalu. Sebelumnya, ia adalah bagian dari Barcelona Atlètic atau Barcelona B yang bermain pada liga kasta ketiga di Spanyol. 

Jutgla bisa dibilang pembelian terbaik Brugge musim ini. Baru bergabung, ia sudah berhasil mencetak 8 gol dalam 14 pertandingan. Dalam tiga pertandingan UCL, Jutgla menyumbang 2 gol dan 2 assists untuk tim barunya. Produktif. 

2. Andreas Skov Olsen 

6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!Andreas Skov Olsen (instagram.com/andreasskovolsen)

Andreas Skov Olsen adalah pencetak gol terbanyak kedua di Club Brugge musim 2022/23 ini. Ia menyumbang total 6 gol dan 3 assists, serta jadi salah satu pemain yang paling sering diturunkan sebagai starter. 

Pemain berkebangsaan Denmark ini diboyong Brugge dari Bologna pada awal tahun 2022. Sepertinya di Jupiler Pro League (liga kasta pertama Belgia) inilah ia menemukan ritme yang pas dan bisa menunjukkan kontribusi nyata untuk tim yang dibelanya. 

Baca Juga: 10 Fakta Charles De Ketelaere, Wonderkid Belgia dari Club Brugge

3. Hans Vanaken 

6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!Hans Vanaken (instagram.com/hansvanaken20)

Hans Vanaken adalah pemain senior di Club Brugge. Ia bertahan di klub tersebut sejak pertengahan tahun 2015 pada usia 23 tahun. Kini sudah memasuki usia kepala tiga, sang pemain belum menunjukkan tanda-tanda redup. 

Vanaken yang berposisi sebagai gelandang serang adalah starter reguler Club Brugge. Sejak bergabung hingga kini, Vanaken tercatat mencetak 103 gol untuk timnya. 

4. Casper Nielsen 

6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!Casper Nielsen (instagram.com/clubbrugge)

Diboyong Brugge dari Union SG pada musim panas 2022, Nielsen jadi talenta Skandinavia kesekian yang berhasil beradaptasi dengan pola permainan klub raksasa Belgia tersebut. Hoefkens memilihnya sebagai salah satu starter reguler meski berstatus pemain baru. 

Bukan keputusan yang salah, Nielsen berhasil menunjukkan kontribusi nyata dengan torehan 3 gol di Jupiler Pro League dan 1 assist di UCL. Nielsen mengantongi kontrak 4 tahun dengan Club Brugge dan berpotensi jadi pemain andalan pada musim-musim berikutnya. 

5. Kamal Sowah 

6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!Kamal Sowah (instagram.com/kamalsowah)

Kawal Somah adalah salah satu pemain yang mencolok pada laga UCL antara Club Brugge dan Atletico Madrid pada 4 Oktober 2022. Ia berhasil menangkap umpan Jutgla yang diselesaikannya jadi gol pembuka untuk kemenangan timnya malam itu. 

Somah yang berkebangsaan Ghana pernah jadi bagian dari tim muda Leicester City, sebelum akhirnya dibeli Brugge pada 2021. Selama musim 2021/22, ia dipinjamkan ke AZ Alkmaar. Meski tak dapat banyak kesempatan untuk membuktikan diri di Eredivisie, Somah justru menemukan momennya musim ini bersama Brugge. 

6. Brandon Mechele 

6 Pemain Kunci Club Brugge Musim 2022/2023, Kontribusinya Nyata!Brandon Mechele (instagram.com/brandonmechele)

Saat bicara kontribusi, secara statistik pemain di posisi depan akan terlihat mencolok karena torehan gol mereka. Namun, pemain belakang yang berada di pertahanan sebenarnya tak kalah krusial perannya. 

Untuk kasus Club Brugge, sosok kunci di sektor pertahanan tampaknya dipegang Brandon Mechele. Ia jadi salah satu pemain Brugge dengan durasi bermain paling banyak musim 2022/23 sejauh ini. Mechele juga rutin diturunkan Hoefkens sebagai starter dan selalu bermain penuh 90 menit. 

Club Brugge merupakan salah satu tim paling menarik dalam kompetisi Eropa musim 2022/23 ini. Dengan raihan tiga kemenangan berturut-turut, Brugge memuncaki klasemen grup B dan berpotensi untuk lolos ke babak knock-out. 

 

Kuncinya adalah jeli dan tekun melakukan scouting di liga-liga kasta rendah. Tahu diri dengan kondisi keuangan mereka yang bakal kalah jika harus bersaing mendatangkan pemain-pemain yang sudah matang, mereka jadi tim yang memperkenalkan calon bintang-bintang baru asal klub-klub divisi bawah.

Baca Juga: Club Brugge, Klub Sepak Bola Belgia yang Penuh Kejutan

Dwi Ayu Silawati Photo Verified Writer Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya