Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Ini

Ada idolamu?

Sebagai kompetisi yang digadang-gadang paling kompetitif dan terbaik di dunia, setiap musimnya Premier League selalu mampu melahirkan pemain-pemain muda potensial. Musim ini beberapa wonderkid tampil menonjol dan membuktikan kualitasnya di bawah sorotan dunia. Tidak hanya performanya yang moncer, beberapa pemain bahkan mampu memberikan gelar bergengsi bagi klubnya.

Berikut ini adalah tujuh pemain muda terbaik di Premier League saat ini. Jika mampu tampil konsisten, bukan tidak mungkin mereka akan menjadi bintang yang lebih besar di masa depan dan mendapatkan penghargaan individu bergengsi.

Baca Juga: 12 Potret Mason Mount, Pemain Muda Chelsea yang Memesona

1. Mason Mount (21 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Initwitter.com/masonmount_10

Mason Mount merupakan gelandang yang lahir dari akademi Chelsea. Ia sukses menembus tim utama The Blues sejak musim lalu di bawah asuhan Frank Lampard. Performanya di atas lapangan memang masih perlu dipoles dan diberikan jam terbang lebih, namun ia mampu menunjukkan perkembangan menjanjikan musim ini.

Ia memiliki visi bermain yang baik dan determinasi yang tinggi sepanjang laga sehingga bisa menjadi calon bintang The Blues di masa depan. Musim ini ia sudah tampil di 10 laga Premier League dengan catatan sebiji gol dan tiga assist.

2. Trent Alexander-Arnold (22 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Initwitter.com/TrentAA

Trent Alexander-Arnold adalah bek sayap terbaik saat ini di Eropa. Di usianya yang masih sangat muda, ia sudah berkontribusi besar mempersembahkan gelar Liga Champions dan Premier League bagi Liverpool. Dia merupakan raja assist dengan gaya bermain yang atraktif dan modern.

Kemampuan bertahanya sama baik ketika menyerang, dibalut akurasi umpan yang sangat luar biasa. Pemain berusia 22 tahun ini sendiri sudah mengoleksi delapan gol dan 38 assist dari 146 laga di semua ajang.

3. Gabriel Jesus (23 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Initwitter.com/gabrieljesus9

Gabriel Jesus bergabung dengan Manchester City pada 2017 lalu ketika dirinya masih berusia 20 tahun. Kini permainannya semakin berkembang dengan koleksi 71 gol dan 31 assist dari 161 laga di semua ajang.

Meski kerap dijadikan sebagai pelapis dari Sergio Aguero, Gabriel Jesus tetap menjadi pemain muda paling potensial. Musim ini sendiri ia baru mencetak tiga gol dari delapan laga di semua ajang.

4. Dominic Calvert Lewin (23 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Initwitter.com/CalvertLewin14

Kedatangan Carlo Ancelotti memberikan dampak besar bagi permainan Dominic Calvert Lewin. Musim ini sang striker tampil tajam dengan menjadi top skor sementara Premier League. Dia mencetak 11 gol dari 11 pertandingan.

Berkat performa moncernya ini, ia pun dipanggil timnas Inggris di ajang UEFA Nations League. Dengan jalannya kompetisi yang masih panjang, jumlah golnya akan masih terus bertambah.

5. Sergio Reguilon (23 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Initwitter.com/sergio_regui

Berstatus pemain pinjaman, Sergio Reguilon musim lalu tampil memukau dengan mengantarkan Sevilla juara Liga Europa. Meski begitu, ia tak masuk dalam rencana Zinedine Zidane di Real Madrid musim ini. Tottenham Hotspur kemudian menelikung Manchester United untuk mendapatkan pemain berusia 23 tahun itu.

Di bawah asuhan Jose Mourinho, ia lanngsung mendapatkan kepercayaan di tim utama. Kepercayaan itu dibuktikannnya dengan tampil sangat apik. Dia mampu bertahan dan membantu serangan secara seimbang. Dari 7 laganya di Premier League, ia mampu memberikan 2 assist dan menjadikan Spurs klub yang paling sedikit kebobolan.

6. Tanguy Ndombele (23 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Inigoal.com/Getty Images

Ndombele bergabung dengan Tottenham pada 2019 lalu ketika Spurs masih ditangani Pochettino. Diboyong dengan status pemain termahal klub, Ndombele justru tampil tidak sesuai ekspektasi di musim perdananya. Bahkan, ketika kursi kepelatihan berubah ke tangan Jose Mourinho pun performanya tak kunjung membaik.

Namun, musim ini ia bangkit dan membuktikan kualitasnya. Dia menjadi andalan utama Mourinho di lini tengah Spurs bersama Moussa Sissoko dan Piere Emile-Hojbjerg. Dia merupakan gelandang yang kokoh dan memiliki teknik bermain yang mumpuni serta mampu mengorganisasi serangan dengan baik. Berkat kontribusinya, kini Spurs untuk sementara menempati puncak klasemen Premier League.

7. Diogo Jota (24 Tahun)

Performa Moncer, 7 Pemain Muda Terbaik di Premier League Saat Initwitter.com/LFC

Diogo Jota sudah menunjukkan kemampuannya sejak bergabung dengan Wolverhampton Wanderers pada 2017 lalu. Ia mengoleksi 44 gol dari 131 laga di semua ajang. Musim lalu dia juga sukses membawa Wolves menjadi kuda hitam yang kerap menyulitkan klub-klub besar. Berkat performa moncernya itu, musim ini Liverpool memboyongnya dengan harga 44 juta euro.

Harga tinggi tersebut tampaknya memang setimpal dengan kontribusi yang telah ia berikan. Jota sudah mengemas 9 gol dari 16 laga di semua ajang. Bahkan, secara perlahan dia mampu menggeser posisi Firmino sebagai bomber utama The Reds.

Itulah deretan pemain muda terbaik di Premier League musim ini. Dengan jalannya kompetisi yang masih panjang, akan sangat menarik menyaksikan konsistensi mereka. Jika performa mereka stabil, bukan tak mungkin mereka akan menjelma menjadi bintang besar di masa depan.

Baca Juga: 9 Potret Diogo Jota, Bintang Anyar Liverpool yang Tampil Mengesankan

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya