5 Catatan Menarik Pekan ke-25 Serie A, AC Milan Kudeta Inter Milan!

Tiga tim teratas berselisih poin sangat tipis

Pekan ke-25 Serie A Italia menghadirkan perseteruan yang semakin menarik di papan atas. AC Milan akhirnya berhasil mengkudeta klub sekota mereka, Inter Milan. Keduanya kini hanya berselisih satu poin.

Persaingan tidak kalah menarik terjadi dalam perebutan tiket kompetisi Eropa musim depan. Dengan sisa kompetisi yang masih cukup panjang, segala kemungkinan masih sangat terbuka. Berikut lima fakta menarik yang mewarnai pekan ke-25.

1. Performa memanas, AC Milan puncaki klasemen

5 Catatan Menarik Pekan ke-25 Serie A, AC Milan Kudeta Inter Milan!selebrasi gol Rafael Leao dan Brahim Diaz (acmilan.com)

AC Milan sedang memanas usai mengalahkan Inter Milan dalam derby della Madonnina pekan lalu. Anak asuh Stefano Pioli berhasil menjaga konsistensi dengan menang tipis 1-0 melawan Sampdoria.

Gol tunggal mereka diciptakan Rafael Leao pada menit ke-8 usai menerima umpan cantik Mike Maignan. Dengan tambahan tiga poin ini, Rossoneri naik dua peringkat memuncaki klasemen dengan 55 poin. Hal ini tidak lepas dari hasil imbang Napoli menghadapi Inter Milan.

2. Inter Milan mulai terseok-seok di tahun 2022

5 Catatan Menarik Pekan ke-25 Serie A, AC Milan Kudeta Inter Milan!duel Napoli vs Inter Milan (twitter.com/Inter_en)

Memasuki paruh kedua musim, Inter Milan justru menunjukkan performa yang menurun. Bertamu ke Diego Armando Maradona Stadium, Inter Milan dibuat kesulitan menghadapi permainan menyerang Napoli. Mereka bahkan unggul lebih dulu pada menit ke-7 lewat gol Lorenzo Insigne.

Inter Milan berhasil membalas pada awal babak kedua lewat gol Edin Dzeko. Hasil imbang ini menjadi kerugian bagi kedua tim. Inter Milan kehilangan takhta di puncak klasemen dan Napoli turun satu peringkat ke urutan ketiga. Meski demikian, ketiga tim hanya berselisih tipis. Inter Milan masih berpeluang menggusur AC Milan karena masih memiliki satu laga tunda.

Baca Juga: Juventus Menyerah Kejar Scudetto, Allegri Jagokan Inter

3. Juventus lepas dari lubang jarum kekalahan

5 Catatan Menarik Pekan ke-25 Serie A, AC Milan Kudeta Inter Milan!duel Atalanta melawan Juventus (twitter.com/juventusfcen)

Perlahan tapi pasti, Juventus berhasil menempati peringkat empat besar. Namun, langkah mereka terganjal pada pekan ke-25 menghadapi pesaing berat, Atalanta. Juventus tertinggal lewat gol Ruslan Malinovskyi pada menit ke-76. Namun, Dewi Fortuna masih berpihak pada Bianconeri.

Mereka berhasil lepas dari kekalahan lewat gol Danilo pada menit 90+2. Dengan hasil ini, Juventus mengumpulkan 46 poin di peringkat ke-4, diikuti Atalanta dengan selisih dua poin. Namun, klub asal Bergamo itu masih memiliki satu laga tunda.

4. Performa menanjak Lazio dan Ciro Immobile puncaki top skor

5 Catatan Menarik Pekan ke-25 Serie A, AC Milan Kudeta Inter Milan!Cirro Immobile (twitter.com/OfficialSSLazio)

Memasuki paruh kedua musim ini, Lazio memulai tahun 2022 dengan catatan impresif. Dari enam laga terakhir di Serie A, mereka meraih 3 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 1 kekalahan. Bologna menjadi korban terbaru anak asuh Maurizio Sarri usai dibungkam dengan skor 3-0.

Pada laga itu Ciro Immobile turut mempersembahkan satu gol lewat gol penalti. Sementara itu, dua gol lainnya dicetak Mattia Zaccagni. Satu gol Immobile mengukuhkan dirinya sebagai top skor sementara dengan 19 gol, unggul satu gol dari Dusan Vlahovic.

5. Klub-klub Italia akan hadapi lawan berat di kompetisi Eropa

5 Catatan Menarik Pekan ke-25 Serie A, AC Milan Kudeta Inter Milan!pemain duel Atalanta melawan Inter Milan (inter.it)

Tengah pekan ini babak 16 besar Liga Champions bakal mulai digelar. Italia hanya meloloskan dua wakilnya dan akan menjalani laga berat. Inter Milan bakal bertandang ke Anfield untuk melawan Liverpool pada leg pertama, sedangkan Juventus menjamu juara Liga Europa musim lalu, Villarreal.

Sementara itu, di Liga Europa, Italia diwakili tiga klub di babak 32 besar. Napoli harus berhadapan dengan Barcelona, Lazio melawan Porto, dan Atalanta melawan Olympiakos. Bisakah tim Serie A menang pada laga ini?

 

Persaingan Serie A musim ini berjalan sangat menarik dan mendebarkan. Tiap pekannya peringkat di papan klasemen bisa berubah-rubah karena selisih poin sangat tipis. Tidak hanya di papan atas, tetapi juga perebutan tiket kompetisi Eropa. Kalau klub favoritmu ada di posisi berapa?

Baca Juga: 5 Klub Juara Liga Champions yang Tak Pernah Menjuarai Europa League

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya