Dimakan Usia, 5 Pemain yang Bisa Gantikan Ivan Rakitic di Barcelona

Rakitic berusia 32 dan dirumorkan segera hengkang

Sejak bergabung Barcelona pada 2018, Ivan Rakitic menjadi jenderal lapangan Blaugrana yang tak tergantikan. Namun musim ini perannya seolah tenggelam seiring dengan kehadiran Frenkie De Jong, dan dirinya yang telah dimakan usia. Ivan Rakitic kini berusia 32 tahun.

Kontraknya di Camp Nou akan berakhir pada 2021, namun kemungkinan besar ia akan meninggalkan Barcelona di bursa transfer mendatang. Jika benar terjadi, berikut ini 5  pemain yang dinilai sangat tepat sebagai calon penerusnya.

1. Thiago Alcantara

Dimakan Usia, 5 Pemain yang Bisa Gantikan Ivan Rakitic di Barcelonastandard.co.uk

Thiago Alcantara merupakan pemain lulusan La Masia yang sempat juga berkostum tim utama Barcelona pada 2011. Namun karena kalah bersaing dengan nama besar kala itu, ia hijrah ke Bayern Munchen pada 2013. Di Allianz Arena ia tumbuh pesat menjadi salah satu gelandang terbaik di dunia. 

Ia sukses persembahkan 7 gelar Bundesliga dan 4 DFB Fokal. Kontrak sang pemain kini hanya menyisakan satu tahun lagi dan kabarnya ia ingin mencari petualangan baru. Liverpool digadang-gadang bakal menjadi klub tujuan selanjutnya. Meski demikian, Barcelona bisa saja memulangkan sang pemain yang sempat dijuluki sebagai penerus Xavi Hernandez.

Dia akan menjadi penerus Ivan Rakitic yang tepat, apalagi Barcelona adalah rumah pertamanya.

2. Marco Veratti

Dimakan Usia, 5 Pemain yang Bisa Gantikan Ivan Rakitic di Barcelonaen.as.com

Sudah sejak lama Marco Verratti menjadi gelandang yang didambakan oleh Barcelona. Pada 2016 Blaugrana hampir mendapatkan pemain asal Italia itu, sayang transfer gagal terwujud karena ia memilih bertahan di PSG.

Sejak didatangkan pada 2012 lalu, ia telah tampil dalam 300 laga lebih untuk PSG dan menjadi nyawa permainan di lapangan tengah. Verratti dikenal sebagai sosok gelandang yang kreatif dan memiliki passing sangat akurat.

7 gelar Ligue 1 dan 5 Piala Liga menjadi bukti kontribusi pemain berusia 27 tahun itu dan dinilai tepat untuk menggantikan Ivan Rakitic, yang memiliki gaya bermain yang sama.

Baca Juga: Resmi, Marco Verratti Perpanjang Kontrak Bersama PSG

3. Riqui Puig

Dimakan Usia, 5 Pemain yang Bisa Gantikan Ivan Rakitic di Barcelonafcbarcelonanoticias.com

Barcelona memiliki opsi lebih hemat dengan mengambil salah satu pemain terbaiknya dari akademi La Masia, ia adalah Riqui Puig. Gelandang berusia 20 tahun merupakan pemain dengan potensi besar saat ini. Sayangnya di era Ernesto Valverde dan Quique Setien, ia jarang mendapatkan kesempatan.

Kedua pelatih itu lebih memilih pemain yang telah berpengalaman. Untuk musim depan ia bisa  menjadi opsi jika Rakitic pergi. Apalagi jika benar Xavi Hernandez bakal menjadi pelatih Barcelona gantikan Setien. Pemain dari La Masia sangat mungkin dapatkan kesempatan bermain yang lebih besar.

4. Ruben Neves

Dimakan Usia, 5 Pemain yang Bisa Gantikan Ivan Rakitic di Barcelonagoal.com

Ruben Neves merupakan salah satu pemain paling bersinar di Premier League saat ini. Sebagai gelandang kunci, dia tak tergantikan dengan tampil dalam 34 laga Premier League, dan membawa Wolverhamtpon menjadi kuda hitam dengan bertengger di peringkat 7. Dia dikenal memiliki visi bermain yang apik dan passing yang luar biasa.

Ia didatangkan Wolves pada 2017 saat masih bermain di kasta kedua Inggris, Championship Division. Kini sang pemain sedang menjadi incaran banyak tim besar Eropa, salah satunya Barcelona yang berniat menjadikannya sebagai penerus Ivan Rakitic.

5. Sandro Tonali

Dimakan Usia, 5 Pemain yang Bisa Gantikan Ivan Rakitic di Barcelonaviolanation.com

Andrea Pirlo memang telah gantung sepatu sebagai pemain, namun gaya bermainnya kini menjelma dalam diri Sandro Tonali. Pemain berusia 20 tahun itu telah menjadi incaran banyak klub besar di musim ini. Juventus, Inter Milan dan AC Milan saling  berebut dapatkan tanda tangan sang pemain.

Jika Barcelona ingin investasi pemain jangka panjang dengan potensi besar, Tonali adalah pilihan yang harus dikejar. Apalagi Brescia kemungkinan besar akan terdegradasi di akhir musim ini. Sehingga ia berpeluang besar untuk berganti kostum.

Itulah lima gelandang paling potensial yang bisa menjadi penerus Ivan Rakitic sebagai jenderal di lapangan tengah Barcelona. Dari deretan nama tersebut, siapa pilihanmu?

Baca Juga: Demi Penerus Busquets, Barcelona Tertarik Datangkan Sandro Tonali

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya