5 Klub Liga Top Eropa dengan Jadwal Terberat pada Bulan Oktober 2021

Apakah klub favoritmu termasuk?

Saat ini kompetisi di liga top Eropa sedang menghadapi jeda Internasional selama hampir 2 pekan. Bagi klub, ini saat yang tepat untuk melakukan perbaikan dan memberikan waktu istirahat bagi pemain yang tak menjalani tugas negara.

Bagi beberapa klub, Oktober bakal menjadi bulan yang berat. Mereka tidak hanya dihadapkan jadwal yang padat, tetapi juga lawan yang berat. Pelatih harus cerdas dalam melakukan rotasi pemain agar skuadnya tak mengalami kelelahan dan cedera. Berikut ini adalah 5 klub yang bakal dihadapkan lawan berat di bulan Oktober ini. 

1. Manchester United

5 Klub Liga Top Eropa dengan Jadwal Terberat pada Bulan Oktober 2021Manchester United (eurosport.com)

Saat ini Setan Merah berada di posisi ke-4 Premier League dengan 14 poin. Solskjaer harus segera memperbaiki konsistensi usai gagal menang dalam dua laga terakhir EPL karena lawan yang bakal mereka hadapi selama bulan Oktober tidaklah mudah.

Di pekan ke-8, mereka akan bertamu ke kandang Leicester City dan 3 hari kemudian menjamu Atalanta di matchday ke-3 Liga Champions. Lawan yang lebih berat bakal menanti di pekan ke-9 dengan menjamu Liverpool dan Oktober bakal ditutup dengan bertandang ke London Utara menghadapi Tottenham.

2. Liverpool

5 Klub Liga Top Eropa dengan Jadwal Terberat pada Bulan Oktober 2021potret selebrasi Liverpool (twitter.com/ChampionsLeague)

Saat ini Liverpool belum terkalahkan dari 9 laga di semua ajang. Namun, rekor itu bisa saja terpatahkan pada bulan Oktober ini mengingat lawan berat yang bakal dihadapi. Lawan mereka pascajeda internasional terbilang mudah, Watford. Namun, setelahnya The Reds dihadapkan jadwal ketat dan berat.

Dalam waktu 10 hari sejak tanggal 20 Oktober 2021, The Reds bakal memainkan 4 pertandingan di berbagai ajang. Lawan-lawan mereka adalah Atletico Madrid, Manchester United, Preston, dan sang kuda hitam Premier League, Brighton.

Baca Juga: 5 Alasan Liverpool Berpotensi Besar Menjuarai Premier League 2021/22

3. Barcelona

5 Klub Liga Top Eropa dengan Jadwal Terberat pada Bulan Oktober 2021potret Frank De Jong diganjar kartu merah (skysports.com)

Posisi Ronald Koeman sebagai pelatih Barcelona sedang terancam usai menderita 3 kekalahan memalukan musim ini. Oktober bisa saja menjadi penentuan nasibnya. Soalnya, tim yang bakal dihadapi bukanlah lawan mudah.

Di LaLiga, Blaugrana bakal menjamu Valencia dan 3 hari kemudian melawan Dynamo Kiev di Liga Champions. Barcelona wajib memenangi laga ini jika tak ingin tersisih di fase grup. Namun, lawan berat sudah menanti di pekan ke-10 lewat laga El Clasico menghadapi Real Madrid. Dua laga terakhir di bulan adalah sang kuda hitam, Rayo Vallecano, dan tim zona degradasi, Alaves.

4. Inter Milan

5 Klub Liga Top Eropa dengan Jadwal Terberat pada Bulan Oktober 2021potret selebrasi gol Inter Milan (twitter.com/Inter_en)

Bersama AC Milan dan Napoli, Inter Milan menjadi klub yang belum terkalahkan di Serie A. Saat ini mereka menempati peringkat ketiga dengan 17 poin dari 7 laga. Namun, ujian sebenarnya bakal hadir pada bulan Oktober ini dengan menghadapi lawan-lawan berat.

Di pekan ke-8, Nerazurri bakal bertandang ke Lazio sebelum tiga hari kemudian menjamu pemuncak grup D Liga Champions, Sheriff FC. Pekan terakhir Oktober mereka bakal menjalani pekan yang padat dengan menjalani 3 laga hanya dalam 6 hari melawan Juventus, Empoli, dan Udinese.

5. AS Roma

5 Klub Liga Top Eropa dengan Jadwal Terberat pada Bulan Oktober 2021potret Juventus vs AS Roma (juventus-fr.com)

Pascajeda internasional, anak asuh Jose Mourinho bakal menghadapi lawan-lawan berat di Serie A. Gialorossi bakal bertandang ke Turin di pekan ke-8 untuk menghadapi Juventus dan tiga hari kemudian bertamu ke Norwegia untuk melawan Bodo Glimt di Conference League.

Di pekan terakhir Oktober, lawan tak kalah berat sudah menanti. Di pekan ke-9, AS Roma bakal menjamu pemuncak klasemen, Napoli, dan menghadapi Cagliari empat hari kemudian.

 

Itulah 5 klub dengan jadwal terpadat dan lawan berat bulan Oktober ini. Jeda internasional ini menjadi kesempatan mereka mempersiapkan skuadnya. Rotasi pemain bakal menjadi kunci stabilitas klub agar tidak kehilangan poin penting.

Baca Juga: 7 Pemain AS Roma yang Akhirnya Berseragam Juventus 

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya