5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Potensial Franck Kessie di Musim Depan

Kontraknya akan berakhir Juni 2022

Masa depan Franck Kessie di AC Milan saat ini masih menjadi sebuah misteri. Kontraknya akan segera berakhir pada Juni 2022 mendatang, namun kedua belah pihak belum menemui kata sepakat untuk kontrak baru. Rossoneri sendiri sudah berusaha untuk mempertahankan pemain kuncinya itu dengan memberikan kenaikan gaji yang cukup tinggi, namun pihak Kessie dikabarkan menolak tawaran itu.

Kondisi ini pun memicu perhatian klub-klub besar Eropa. Beberapa klub sudah menunjukkan ketertarikannya dan berniat memboyongnya di bursa transer mendatang. Nah, berikut ini adalah 5 klub yang berpotensi menjadi destiasi baru pemain asal Pantai Gading itu.

1. Paris Saint-Germain

5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Potensial Franck Kessie di Musim Depanpotret Achraf Hakimi (footballtransfers.com)

Salah satu permasalahan mandeknya pembicaraan kontrak Kessie bersama AC Milan adalah permintaan gajinya yang tinggi. PSG bisa menjadi opsi bagi Kessie jika uang adalah alasannya. PSG bahkan menawarkan gaji berkali-kali lipat hingga 10 juta euro per musim. Di sisi lain, AC Milan hanya sanggup memberikan 6,5 juta euro.

Di PSG, Kessie juga bisa bereuni dengan mantan rekannya, Gianluigi Donnarumma, dan menjadi bagian dari skuad megabintang yang diisi Lionel Messi, Neymar, dan Sergio Ramos.

2. Real Madrid 

5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Potensial Franck Kessie di Musim Depanpotret Real Madrid (cbssports.com)

Musim depan Real Madrid kemungkinan besar kehilangan Luka Modric dan Isco. Kontrak keduanya bakal berakhir pada Juni 2022. Franck Kessie saat ini mulai didekati El Real sebagai pengganti keduanya. Di bawah asuhan Carlo Ancelotti, saat ini Real Madrid sedang membangun kembali kejayaan mereka. 

Kessie dinilai sosok yang tepat dengan skuad masa depan Los Blancos. Tidak hanya masih muda, tetapi performanya pun sudah teruji bersama AC Milan. Rossoneri dan Real Madrid sendiri memiliki hubungan harmonis dalam urusan transfer sehingga bisa saja Kessie datang lebih awal di bulan Januari mendatang.

Baca Juga: 5 Pemain Real Madrid Berstatus Free Agent Akhir Musim Ini

3. Manchester United

5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Potensial Franck Kessie di Musim DepanMason Greenwood dan Cristiano Ronaldo (cbssports.com)

Manchester United menjadi klub terbaru yang dikabarkan tertarik terhadap pemain asal Pantai Gading itu. Dia bakal diplot sebagai pengganti Paul Pogba yang kontraknya akan berakhir pada Juni 2022. Setan Merah bisa jadi klub ideal bagi Kessie karena mereka membutuhkan gelandang bertahan berkelas sebagai puzzle terakhir skuad bintang mereka saat ini.

Masalah gaji pun tampaknya tidak akan menjadi masalah bagi MU. Apalagi, Kessie bisa didapatkan secara gratis di musim depan.

4. Liverpool

5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Potensial Franck Kessie di Musim Depansi.com

Musim ini Liverpool kehilangan Giorginio Wijnaldum yang hengkang ke PSG secara gratis. The Reds belum menemukan penggantinya hingga saat ini dan Kessie dikabarkan bakal mengisi kekosongan tersebut. Liverpool bahkan siap menebus sang pemain pada Januari mendatang.

AC Milan tampaknya sudah siap melepas sang pemain dan Liverpool menjadi kandidat utama karena Rossoneri pun tertarik dengan Thiago Alcantara. Sebuah rumor muncul jika kedua klub mungkin saja melakukan skema pertukaran pemain.

5. Everton

5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Potensial Franck Kessie di Musim Depanpotret Rafael Benitez bersama Everton (goal.com)

Everton menjadi klub Inggris lainnya yang mulai menunjukkan ketertarikannya kepada Franck Kessie. Klub asuhan Rafael Benitez ini membutuhkan pemain berkualitas demi bisa bersaing di papan atas Premier League. Mereka sendiri baru saja melepas James Rodriguez ke klub Qatar, Al-Rayyan.

Di klub asal Liverpool ini, Kessie kemungkinan besar bakal menjadi pemain andalan. Namun, meninggalkan AC Milan untuk gabung Everton dinilai sebuah penurunan karier meski gaji yang ditawarkan The Toffies bakal lebih tinggi dari Rossoneri.

 

Kehilangan Franck Kessie bakal menjadi sebuah kehilangan besar lainnya bagi AC Milan. Namun, kondisi keuangan klub membuat mereka harus bertindak tegas. Rossoneri kabarnya mulai bersiap kehilangan sang pemain dengan mencari pemain penggantinya. Lalu, klub manakah yang bakal dipilih Kessie?

Baca Juga: AC Milan Krisis, Franck Kessie Jadi Rebutan Dua Klub Inggris

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya