6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?

Didominasi pemain Bayern Munchen

Bundesliga merupakan salah satu kompetisi terbaik di Eropa. Musim lalu Bayern Munchen bahkan membuktikannya dengan menjuarai Liga Champions untuk yang keenam kalinya. Kompetisi ini pun sudah terbukti selalu melahirkan banyak pemain top yang sukses di Eropa.

Meski sering dianggap masih kalah bergengsi dari Premier League dan LaLiga, Bundesliga tetap memiliki nilai komersil yang tinggi. Bayern Munchen dan Dortmund menjadi klub Bundesliga yang paling menonjol. Keduanya bahkan memiliki pengeluaran gaji tertinggi. Berikut ini enam pemain Bundesliga dengan gaji tertinggi.

Baca Juga: 5 Pemain Korea Selatan dengan Penampilan Terbanyak di Bundesliga

1. Robert Lewandowski, 308 Ribu Euro per Pekan

6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?fcbayern.com

Musim 2019/2020 menjadi musim terbaik Robert Lewandowski sepanjang kariernya. Bagaimana tidak, ia sukses menjadi top skor di tiga kompetisi sekaligus dan menjuarai ketiganya. Ia mencetak 34 gol di Bundesliga, 15 di Liga Champions, dan 6 di DFB Fokal.

Tidak mengherankan jika Bayern Munchen menjadikannya sebagai pemain dengan gaji tertinggi Bundesliga dengan 308 ribu euro per pekan. Di usianya yang telah 32 tahun, ia justru terus menampilkan performa yang stabil.

Baca Juga: Cetak 43 Gol, Robert Lewandowski Paling Subur di Eropa!

2. Manuel Neuer, 290 Ribu Euro per Pekan

6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?fcbayern.com

Manuel Neuer mungkin sudah tidak muda lagi dengan usianya yang telah mencapai 34 tahun. Namun, perannya sebagai kiper utama dan kapten tim tak bisa tergantikan dengan mudah. Bahkan, di musim lalu ia tampil lebih dari 50 laga di semua kompetisi, terbanyak sejak musim 2015/2016.

Di Bayern Munchen ia menerima gaji sebesar 290 ribu per pekan. Sangat setimpal dengan kontribusinya yang telah mempersembahkan dua kali treble winner untuk Die Bavarian.

3. Thomas Mueller, 288,9 Ribu Euro per Pekan

6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?fcbayern.com

Thomas Mueller merupakan produk asli akademi Bayern Munnchen yang paling sukses. Memulai debutnya pada musim 2009/2009, ia selalu stabil dengan tampil di lebih dari 28 laga setiap musimnya. Sepanjang kariernya, ia telah mempersembahkan 9 gelar Bundesliga, 2 Liga Champions, dan 6 DFB Fokal.

Ia juga cukup tajam dengan mengoleksi 198 gol dan 193 assist dalam 535 laga di semua ajang. Pantas jika Bayern Munchen menjadikannya pemain dengan gaji tertinggi ketiga, yaitu 288,9 ribu  euro per pekan.

4. Lucas Hernandez, 252 Ribu Euro per Pekan

6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?bundesliga.com

Lucas Hernandez merupakan pemain termahal sepanjang sejarah klub saat diboyong dengan harga  80 juta euro dari Atletico Madrid musim lalu. Ia pun mendapat bayaran tinggi per pekannya, yaitu 252 ribu euro per pekan. Meski demikian, musim perdananya tidak berjalan lancar.

Performanya  kerap diganggu oleh cedera. Musim ini ia hanya  tampil dalam 19 laga di Bundesliga.

5. Jerome Boateng, 229,6 Ribu Euro per Pekan

6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?Bundesliga.com

Sejak bergabung dengan Bayern Munchen pada 2011, Jerome Boateng langsung menjadi andalan di lini pertahanan Bayern. Ia dikenal memiliki fisik yang tangguh dan postur ideal sebagai bek tengah. Ia memiliki gaji 229,6 ribu euro per pekannya.

Kontrak pemain berusia 32 tahun ini sendiri akan segera berakhir pada Juni 2021 mendatang. Ia kini dirumorkan menjadi buruan Arsenal.

6. Marco Reus, 210 Ribu Euro per Pekan

6 Pemain dengan Gaji Tertinggi di Bundesliga, Siapa Saja?instagram.com/bvb09

Marco Reus merupakan simbol klub Dortmund sejak didatangkan pada 2012 lalu. Ia adalah playmaker sekaligus kapten tim yang sukses memimpin pemain-pemain muda Dortmund untuk berkembang. Meski kerap diganggu cedera berkepanjangan, Reus selalu menampilkan performa terbaik saat fisiknya fit.

Ia merupakan pemain dengan gaji tertinggi di klub, yaitu 210 ribu euro per pekan. Sebagai playmaker, Reus merupakan pemain yang sangat tajam dengan koleksi 129 gol dan 82 assist dari 266 laga di semua ajang.

Itulah enam pemain dengan gaji tertinggi di Bundesliga. Angka-angka tersebut sangat layak jika melihat kontribusi dan performa yang mereka tunjukkan bersama klub yang dibela. Jika kamu mendapat gaji seperti mereka, apa yang bakal kamu beli, nih?

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Seputar Kapten Borussia Dortmund Marco Reus

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya