5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Sao Paulo, Kaka Hingga Ederson

Adakah pemain favoritmu?

Brasil merupakan gudangnya pemain-pemain penuh talenta dengan skill yang luar biasa. Selain Santos, Sao Paulo dianggap sebagai klub Brasil yang banyak mencetak pemain bintang yang bersinar di Eropa, bahkan seluruh dunia.

Para pemain tersebut antara lain Rogerio Ceni, Cafu, dan David Luiz yang merupakan beberapa lulusan terbaik akademi Sao Paulo. Berikut ini lima pemain terbaik lainnya yang lahir dari akademi Sao Paulo dan bersinar terang di kompetisi Eropa.

Baca Juga: 5 Street Food yang Perlu Kamu Cicipi Saat Berkunjung ke São Paulo

1. Lucas Moura

5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Sao Paulo, Kaka Hingga Edersontwitter.com/LucasMoura7

Lucas Moura merupakan tipikal pemain modern yang bisa ditempatkan di berbagai posisi, seperti gelandang, winger, ataupun striker. Ia berasal dari tim akademi Sao Paulo yang berhasil menembus tim senior pada tahun 2010. Dia mencatatkan 22 gol dan 19 assist dari 86 laga serta mempersembahkan trofi Copa Sudamericana.

Pada tahun 2013, PSG merekrutnya dengan harga 40 juta euro. Lima musim di Paris ia sukses meraih 13 trofi domestik sebelum diboyong Tottenham pada tahun 2018. Performa terbaiknya yang paling diingat adalah hattrick-nya ke gawang Ajax di semifinal Liga Champions musim 2018/2019 yang membawa Spurs ke final pertama sepanjang sejarah klub.

2. Ederson Moraes

5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Sao Paulo, Kaka Hingga Edersontwitter.com/edersonmoraes93

Ederson dianggap sebagai salah satu kiper terbaik dunia saat ini. Usai diboyong Manchester City pada 2017 dari Benfica dengan nilai 40 juta euro, posisinya tak tergoyahkan sebagai kiper nomor satu The Citizens. Sebanyak 2 trofi Premier League dan 3 Piala Liga telah ia persembahkan dengan catatan 86 clean sheet dari 170 laga.

Namun, sebelum menapakkan kakinya di Eropa bersama Benfica, Ederson terlebih dahulu mengecap Akademi Sao Paulo pada 2010 silam. Uniknya, posisi asal sang pemain adalah bek kiri sebelum bertransformasi menjadi kiper.

3. Casemiro 

5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Sao Paulo, Kaka Hingga Edersonen.as.com

Casemiro memulai karier sepak bolanya di Akademi Sao Paulo saat masih sangat muda. Potensinya sudah terlihat sejak usia 11 tahun ketika menjadi kapten tim muda Sao Paulo. Pada 2010 ia berhasil menembus tim utama dan mencatatkan lebih dari 100 penampilan selama tiga musim sebelum hijrah ke Real Madrid Castilla pada tahun 2013.

Dia sempat dipinjamkan kembali ke Sao Paulo dan Porto sebelum bergabung dengan tim senior Real Madrid pada tahun 2015. Setelahnya, dia pun menjadi salah satu gelandang bertahan terbaik yang pernah dimiliki Real Madrid. Dia menjadi bagian sejarah Real Madrid ketika sukses meraih empat trofi Liga Champions.

4. Oscar 

5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Sao Paulo, Kaka Hingga Edersonthenationalnews.com

Masih ingat dengan sosok playmaker kreatif ini? Oscar pertama kali terkenal di Sao Paulo, tetapi perselisihan kontrak mempersingkat waktunya di sana. Dia kemudian hijrah ke klub Brasil lainnya, Internacional, pada tahun 2010 sebelum direkrut Chelsea dua tahun kemudian dengan harga 32 juta euro.

Dia Stamford Bridge, dia menjadi pemain kunci yang sukses mempersembahkan 2 trofi Premier League dan 1 Liga Europa. Dia juga mencatatkan 37 gol dan 36 assist dari 203 laga di semua ajang. Pada tahun 2017, secara mengejutkan, Chelsea melepasnya ke klub Tiongkok, Shanghai SIPG, dengan harga 60 juta euro.

5. Kaka'

5 Pemain Terbaik Lulusan Akademi Sao Paulo, Kaka Hingga Edersonbleacherreport/Getty Images

Kaka' dianggap sebagai salah satu pemain terbaik dunia yang merupakan lulusan Sao Paulo. Dia menghabiskan masa remajanya bersama Sao Paolo sebelum potensinya diendus AC Milan pada 2003 ketika masih berusia 21 tahun. Kala itu dia diboyong dengan harga 8,5 juta euro.

Setelahnya, sejarah mengungkapkan kehebatan sang pemain. Dia adalah kunci kesuksesan AC Milan di era 2000-an. Kaka' sukses mempersembahkan trofi Liga Champions, Scudetto, Club World Cup, dan UEFA Super Cup. Selama kariernya di Milan, Kaka menorehkan 104 gol dan 85 assist dari 307 laga. Ia juga meraih Ballon d'Or.

Sayangnya karena kesulitan finansial, AC Milan harus menjualnya pada 2009 ke Real Madrid dengan harga 67 juta euro. Sebuah titik balik performa sang pemain yang kemudian menurun drastis.

 

Itulah lima pemain terbaik dunia yang merupakan lulusan dari klub Brasil, Sao Paulo. Sebagai salah satu klub terbaik di negeri Samba, klub ini tampaknya akan terus melahirkan banyak bintang baru di masa depan. Adakah pemain favoritmu?

Baca Juga: 5 Penjualan Pemain Termahal AC Milan Sepanjang Sejarah, Kaka Teratas

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya