Arsenal Tawarkan Hector Bellerin Demi Dapatkan Bek Juventus Ini

Siapa ya?

Arsenal masih terpuruk setelah pemecatan Unai Emery. Salah satu yang menjadi faktornya adalah pertahanan mereka yang sangat rapuh di musim ini. Demi memperbaiki kualitas pertahanan, The Gunners kabarnya mengincar salah seorang pemain bertahan Juventus.

Untuk wujudkan transfer tersebut, Arsenal bahkan rela untuk melepaskan salah satu pemain andalannya. Sebagai bagian dari kesepakatan. Siapakah incarannya itu?

1. Buruknya pertahanan Arsenal musim ini

Arsenal Tawarkan Hector Bellerin Demi Dapatkan Bek Juventus Inimirror.co.uk

Arsenal kembali gagal menang. Dini hari tadi (6/12) mereka dipermalukan 1-2 oleh Brighton. Posisi mereka pun melorot ke posisi 10 klasemen sementara. Satu hal yang paling ironis adalah mereka menjadi tim dengan pertahanan terburuk dari 10 tim teratas.

Arsenal telah kebobolan 23 gol dari 15 laga yang telah dilalui dan 21 kali menjebol gawang lawan. Untuk tim sekelas Arsenal, hal ini tentulah bukan tanda yang baik.

2. Arsenal incar Merih Demiral

Arsenal Tawarkan Hector Bellerin Demi Dapatkan Bek Juventus Inidailymail.co.uk

Untuk itu, mereka pun kini kabarnya sedang mencari bek anyar. Dilansir Sports Mole, Merih Demiral menjadi pemain yang diburu. Bek Juventus itu kabarnya berhasrat untuk meninggalkan Juventus karena kalah bersaing dengan deretan bek terbaik Juventus.

Bek asal Turki itu merupakan salah satu pemain bertahan yang berpotensi. Juventus sendiri kabarnya mematok harga 34 juta paun bagi siapa pun yang berniat memboyongnya.

Baca Juga: 3 Opsi Arsenal 'Hidup' tanpa Hector Bellerin di Sisa Musim 2018/2019

3. Bakal tumbalkan Hector Bellerin

Arsenal Tawarkan Hector Bellerin Demi Dapatkan Bek Juventus Iniarsenal-mania.com

Masih menurut Sports Mole, Arsenal kabarnya akan memboyong mantan pemain Sassuolo itu pada Januari nanti. Demi memuluskan rencananya, Arsenal bakal memasukkan nama Hector Bellerin dalam kesepakatan mereka nantinya.

Bellerin sendiri sempat menjadi salah satu nama incaran Juventus. Sehingga diharapkan hal ini memudahkan Juventus untuk melepas Demiral dan menekan harga jualnya lebih rendah.

4. Bersaing dengan AC Milan

Arsenal Tawarkan Hector Bellerin Demi Dapatkan Bek Juventus Initwitter.com/HectorBellerin

Akan tetapi bukan Arsenal saja yang sedang mendekati Demiral saat ini. AC Milan telah lebih dulu dikaitkan dengan sang pemain. Milan juga sedang mencari sosok bek tangguh untuk memperbaiki pertahanan mereka yang rapuh.

Milan pun memiliki peluang yang lebih besar karena menjanjikan satu tempat inti di dalam skuadnya.

5. Arsenal sedang berupaya bangkit

Arsenal Tawarkan Hector Bellerin Demi Dapatkan Bek Juventus Inimirror.co.uk

Setelah pemecatan Unai Emery, Arsenal menunjuk Freddie Ljungberg sebagai pelatih interim. Sayangnya, ia juga belum mampu memberikan perubahan yang signifikan. Dari dua laga yang telah dijalani, Ljungberg hanya meraih satu hasil imbang dan satu kekalahan.

Permasalahan Arsenal musim ini memang sangat kompleks. Dibutuhkan seorang pelatih yang berpengalaman dan deretan pemain baru yang lebih fresh. Mampukah Arsenal bangkit?

Baca Juga: Guardiola Siapkan Strategi Balas Dendam Kalahkan Arsenal

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya