Ukraina Menang 2-1, Roman Yaremchuk Jadi Pahlawan

Yaremchuk masuk sebagai pengganti

Intinya Sih...

  • Ukraina balik unggul melawan Slovakia pada Euro 2024 Grup E, menang 2-1.
  • Gol kemenangan dicetak oleh Mykola Shaparenko dan Roman Yaremchuk sebagai pengganti.
  • Ukraina berada di peringkat kedua Grup E dengan 1 kemenangan dan 1 kekalahan.

Jakarta, IDN Times - Ukraina berbalik unggul melawan Slovakia pada matchday kedua Grup E Euro 2024. Usai tertinggal 0-1 pada babak pertama, mereka mencetak dua gol balasan pada babak kedua. Ukraina pun keluar sebagai pemenang (2-1) dalam pertandingan yang berlangsung di Duesseldorf Arena, Duesseldorf, Jerman, Jumat (21/6/2024) malam WIB itu.

Ukraina menang berkat gol Mykola Shaparenko dan Roman Yaremchuk. Masing mencetak gol pada menit 54 dan 80. Yaremchuk sendiri baru masuk sebagai pemain pengganti pada menit 67. Dia menjadi pahlawan setelah mengamankan bola dengan kaki kanannya dan melesakkan tembakan yang menembus jala Slovakia.

Sementara itu, gol Slovakia datang dari Ivan Schranz. Golnya tercipta pada babak pertama. Sayangnya, itu belum cukup untuk menyelamatkan Slovakia dari kekalahan.

Ketajaman Ukraina sendiri sebenarnya mulai tampak pada separuh babak pertama. Namun, mereka baru bisa mencetak gol pada babak kedua lewat Shaparenko, pemain Dynamo Kyiv. Memanfaatkan serangan balik, Ukraina juga mesti berterima kasih kepada Oleksandr Zinchenko yang memberi umpan dari sisi kiri ke dekat titik penalti, sehingga Shaparenko bisa menyambutnya untuk menjebol gawang Slovakia.

Slovakia merespons ketajaman Ukraina dengan penyesuaian tidak lama kemudian. Mereka menarik Robert Bozenik dan Ondrej Duda ke bangku cadangan, lalu memasukkan David Strelec dan Laszlo Benes sebagai pengganti. Namun, itu tidak serta merta mengubah permainan mereka secara drastis. Slovakia yang mampu menguasai 57 persen bola pada babak pertama bahkan sempat hanya menguasai 47 persen bola selama sekitar 15 menit pada babak kedua.

Ukraina, yang berbalik mendapatkan momentum, juga tidak segan melakukan penyesuaian. Mereka menarik Artem Dovbyk, pencetak gol terbanyak LaLiga Spanyol, dan Andriy Yarmolenko, kapten kesebelasan. Sementara, Mykhailo Mudryk terus diandalkan untuk meretas pertahanan Slovakia, meski tidak juga mencetak gol, sampai ikut digantikan.

Dari segi pertahanan, Ukraina terbilang rapat. Mereka mampu memberi tekanan berarti. Slovakia makin tampak kurang percaya diri. Apalagi setelah gol Shaparenko tadi.

Saat Slovakia kesulitan, Ukraina terus memanfaatkan serangan balik. Lonjakan tembakan terjadi pada babak kedua. Momentum untuk unggul pun tiba pada menit 80. Yaremchuk, yang masuk menggantikan Dovbyk, mencetak gol kedua Ukraina. Dia menjadi pahlawan kemenangan mereka hari ini.

Ukraina kini berada di peringkat kedua Grup E. Mereka mengoleksi 1 kemenangan dan 1 kekalahan dengan total 3 poin. Ukraina hanya kalah dari Rumania yang berada di puncak klasemen.

Ukraina selanjutnya akan melawan Belgia. Sementara, Slovakia mesti bertemu Rumania. Matchday ketiga Grup E berlangsung pekan depan.

Baca Juga: Ivan Schranz Bikin Slovakia Unggul 1-0 dari Ukraina pada Babak Pertama

Topik:

  • Gagah N. Putra
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya