Performa Mulai Kendor, Ada Apa dengan Chelsea? 

Empat kali kalah dalam lima laga terakhir

Chelsea memulai musim dengan kurang meyakinkan. Mereka dibantai Manchester United dengan skor 4-0 di laga pembuka Premier League. Namun seiring waktu tim asuhan Frank Lampard bangkit dan bertengger di posisi empat besar. 

Namun menjelang putaran pertama selesai, Chelsea mulai menemui inkonsistensi. Yang terbaru adalah kekalahan memalukan 0-1 dari Bournemouth pada pekan ke-17 Liga Inggris di Stamford Bridge. Peringkat empat mereka pun kini terancam ditelikung tim lain. 

Lalu ada apa dengan Chelsea? Berikut ini ulasannya. 

1. Hasil tak memuaskan dalam lima laga terakhir

Performa Mulai Kendor, Ada Apa dengan Chelsea? onefootball.com

Dalam lima pekan terakhir, performa Chelsea merosot tajam. The Blues hanya meraih satu kemenangan dan empat kekalahan. Dua di antaranya bahkan terjadi di Stamford Bridge. Kekalahan-kekalahan yang diderita Chelsea pun bukanlah dari tim-tim besar,melainkan oleh tim papan bawah seperti West Ham, Everton dan Bournemouth.

Total kini mereka telah menderita enam kekalahan dari 17 laga di Premier League. Mengumpulkan 22 poin, posisi empat Chelsea mulai terancam oleh Tottenham Hotspurs yang hanya berselisih tiga poin.

2. Lini pertahanan yang rapuh

Performa Mulai Kendor, Ada Apa dengan Chelsea? thesun.co.uk

Salah satu titik lemah Chelsea musim ini adalah lini pertahanan. The Blues menjadi tim dengan pertahanan terburuk dari delapan tim teratas. Mereka telah kebobolan 25 gol dari 17 laga yang telah berjalan.

Mereka kekurangan pemain berkualitas di sektor belakang setelah ditinggal David Luiz dan dikenai larangan transfer oleh UEFA. Kembalinya Antonio Rudiger usai sembuh dari cedera pun belum mampu menolong banyak.

Rotasi posisi pemain belakang yang sering dilakukan Frank Lampard pun terbukti tak ampuh. Chelsea membutuhkan sosok pemain belakang berlabel bintang dan berpengalaman.

Baca Juga: Moncer, Chelsea Segera Perpanjang Kontrak Fikoyo Tomori

3. Pilihan striker yang terbatas

Performa Mulai Kendor, Ada Apa dengan Chelsea? soccernet.ng

Sejak musim lalu, striker utama menjadi salah satu permasalahan yang dihadapi Chelsea. Namun di awal musim Tammy Abraham tampil menjanjikan dan menjadi salah satu striker paling tajam di Liga Inggris. Gol Chelsea pun mulai bergantung pada pemain berusia 22 tahun tersebut.

Di sisi lain hal ini menjadi nilai minor ketika sang pemain tak mampu tampil maksimal, Chelsea pun kesulitan untuk mencetak gol. Pilihan bomber utama Chelsea pun terbatas pada Michi Batshuayi dan Oliver Giroud, yang kerap tampil tak sesuai harapan.

4. Hilangnya sosok Eden Hazard

Performa Mulai Kendor, Ada Apa dengan Chelsea? en.as.com

Hukuman embargo transfer memang menjadi sebab Chelsea cukup kesulitan bersaing di musim ini. Kedalaman skuat mereka tak berimbang, yang hanya mengandalkan pemain lama dan pemain dari akademi.

Kepergian Eden Hazard ke Real Madrid pun dampaknya mulai dirasakan. Chelsea kehilangan sosok kreatif dan jenderal lapangan yang mampu menentukan hasil di lapangan.

Pulisic yang digadang-gadang sebagai calon pengganti Hazard pun belum mampu menyamai kualitas pemain asal Belgia tersebut. 

5. Segera berbenah di bursa transfer musim dingin

Performa Mulai Kendor, Ada Apa dengan Chelsea? skysports.com

Bursa transfer Januari tampaknya akan menjadi kunci Frank Lampard untuk memperbaiki kualitas timnya. Demi hal tersebut, manajemen Chelsea telah menyiapkan dana besar untuk belnja pemain incaran.

Dalam beberapa pekan terakhir mulai muncul nama-nama pemain yang diincar Frank Lampard. Nathan Ake dan Ben Chilwell diburu untuk memperbaiki pertahanan. Sedangkan Jadon Sancho dan Wilfried Zaha diplot untuk meningkatkan daya serang. Layak untuk dinanti akankah target transfer ini akan terwujud atau justru ada kejutan lain.

Mampukah Chelsea segera bangkit kembali?

Baca Juga: Tersisih dari Chelsea, Marcos Alonso Diburu Inter Milan

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya