Gol Penalti James Milner Bawa Liverpool Puncaki Klasemen Liga Inggris 

The Reds unggul dua poin atas Manchester City

Liverpool kembali ke puncak klasemen Liga Inggris di pekan ke-31 usai tundukan Fulham 1-2 pada Minggu malam (17/03). The Reds membuka gol melalui aksi Sadio Mane di menit ke-26, namun berhasil disamakan tim tuan rumah melalui gol Ryan Babel di menit ke-76. James Milner menjadi pahlawan kemenangan Liverpool usai sukses eksekusi tendangan penalti di menit ke-81.

Dengan raihan ini, Liverpool berhasil kumpulkan 76 poin, unggul dua angka dari Manchester City yang masih sisakan satu laga. Persaingan keduanya dipastikan akan semakin sengit mendekati akhir musim yang menyisakan 7 laga lagi. Mampukah Liverpool ungguli Man City?

1. Sadio Mane cemerlang, James Milner jadi pahlawan kemenangan

Gol Penalti James Milner Bawa Liverpool Puncaki Klasemen Liga Inggris twitter.com/JamesMilner

Usai jalani laga berat di Liga Champions hadapi Bayern Muenchen, Liverpool jalani laga tandang melawan Fulham. Tampil dengan skuat terbaiknya, Liverpool langsung bermain menyerang sejak awal laga.

The Reds bahkan berhasil cetak gol pembuka di menit ke-26 melalui aksi Sadio Mane usai bekerja sama dengan Firmino.  Luar biasanya, gol tersebut menjadi gol ke-11 dari sebelas laga terakhirnya di semua kompetisi. Babak pertama ditutup dengan keunggulan The Reds 0-1.

Di babak kedua, Fulham mencoba bangkit dengan tampil lebih mendominasi. Taktik tersebut tampak behasil. Mereka berhasil merepotkan lini belakang Liverpool yang dijaga Van Dijk. Gol tuan rumah akhirnya hadir di menit ke-76 melalui Ryan Babel usai blunder yang dilakukan Van Dijk dan Alisson.

Imbang 1-1, Liverpool tampak gusar. Saat laga sepertinya akan berakhir imbang, The Reds dihadiahi tendangan penalti di menit ke-80 setelah Mohamed Salah dilanggar Rico di kotak penalti. James Milner yang maju sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugas, sekaligus meraih poin sempurna dan membawa Liverpool ke puncak klasemen.

Baca Juga: Dominasi Tim Inggris dan 4 Fakta Kemenangan Liverpool di Markas Bayern

2. Liverpool menang, Klopp justru tak yakin Man City bakal kehilangan poin

Gol Penalti James Milner Bawa Liverpool Puncaki Klasemen Liga Inggris liverpoolfc.com

Kemenangan menjadi hal yang krusial bagi Liverpool di sisa musim ini untuk bersaing dengan Man City meraih juara. Kini mereka unggul dua poin, namun bukan berarti mereka telah mendepak Man City. Anak asuh Pep Guardiola tersebut masih memiliki satu laga tunda, sehingga bisa kapan saja menggusur kembali The Reds.

Liverpool wajib menangi semua laga tersisa di musim ini jika ingin keluar sebagai juara, di sisi lain mereka pun harus berdoa agar Man City terpeleset. Menanggapi persaingan tersebut, Jurgen Klopp justru tak yakin anak asuh Pep Guardiola bakal kehilangan poin di sisa musim ini. Apalagi Man City tampil sangat luar biasa saat ini dengan berpotensi menjuarai empat kompetisi sekaligus.

"Ini posisi terbaik yang bisa Anda masuki. Bagi kami, sudah jelas - selalu jelas - City tidak terlihat seperti mereka akan kehilangan banyak poin, jadi kami harus menang dan menang dan menang. Itu tugas kami," ujarnya pada situs resmi Liverpool.

"Mereka tidak bermain hari ini, kami tahu itu, tetapi sekarang mereka memiliki satu permainan di tangan. Itu tidak berarti kita sekarang jauh dari mereka atau semacamnya. Sangat penting bahwa kami menang hari ini," tuturnya.

3. Para pemainnya bakal jalani laga Internasional, Klopp berharap mereka kembali dengan fit

Gol Penalti James Milner Bawa Liverpool Puncaki Klasemen Liga Inggris twitter.com/LFC

Pekan ini kompetisi Eropa bakal jeda Internasional untuk jalani laga kualifikasi Piala Eropa 2020. Para pemain Liverpool pun harus menjalani tugas negaranya masing-masing, seperti James Milner, Trent Alexander-Arnold, Robertson, dan Virgil Van Dijk. Hal tersebut cukup berisiko membuat para pemain kelelahan, bahkan alami cedera. Apalagi mereka baru saja jalani laga berat di Liga Champions dan Liga Inggris dalam waktu empat hai terakhir.

Menanggapi hal tersebut, Klopp tidak ambil pusing dan berharap para pemainnya tersebut tetap kembali dengan fit. Apalagi mereka akan jalani laga berat melawan Tottenham Hotspurs setelahnya. Tak hanya itu, mereka pun bakal jalani laga perempat final Liga Champions melawan Porto, sehingga semua pemain akan dibutuhkan dalam kondisi terbaiknya.

"Yang paling penting sekarang adalah mereka semua sehat kembali. Untuk banyak pemain, mereka akan menghadapi waktu yang hebat, dua pertandingan untuk sebagian besar dari mereka dan kemudian kita mulai segera melawan Tottenham. Game yang menarik melawan tim sepak bola yang sangat bagus."

"Tidak ada yang diputuskan, yang bisa kami pastikan adalah kami tetap dalam lomba meraih gelar juara liga - dan kami ingin tetap dalam lomba. Hari ini kami menunjukkan itu, semuanya baik-baik saja."

Baca Juga: Liverpool Raih Tiket Perempat Final Liga Champions Usai Babat Muenchen

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya