Marcus Rashford Terlahir Kembali di Tangan Erik ten Hag

Dia sudah mengoleksi 15 gol sejauh ini

Marcus Rashford tampil gemilang di Manchester United pada 2022/2023. Dia menjadi mesin gol Setan Merah musim ini.

Performa Rashford sebenarnya kerap naik turun karena inkonsistensi Manchester United dan seringnya pergantian pelatih. Untungnya, pemain 25 tahun tersebut kini menemukan permainan terbaiknya pada era Erik ten Hag.

1. Statistik impresif pada 2022/2023

Marcus Rashford Terlahir Kembali di Tangan Erik ten HagMarcus Rashford (twitter.com/MarcusRashford)

Marcus Rashford telah mengoleksi 15 gol dan 6 assist dari 25 penampilan di semua ajang pada 2022/2023. Catatan itu menjadikan dirinya top skor Manchester United sejauh ini. Bahkan, jumlah gol tersebut sudah tiga kali lipat dari pencapaiannya musim lalu yang hanya mencetak 5 gol dari 32 penampilan.

Dia berpotensi besar memecahkan rekor terbaiknya pada 2019/2020 dengan torehan 22 gol dan 12 assist dari 44 pertandingan. Dengan sisa pertandingan yang masih melimpah, Rashford diyakini bakal melampaui rekor itu.

2. Masuk daftar 20 top skor sepanjang masa Manchester United

Marcus Rashford Terlahir Kembali di Tangan Erik ten HagMarcus Rashford (twitter.com/MarcusRashford)

Rekor top skor sepanjang masa Manchester United masih dipegang Wayne Rooney dengan torehan 253 gol dari 559 penampilan. Namun, torehan dua gol Marcus Rashford ke gawang Charlton Athletic di Piala Liga membawa dirinya masuk dalam daftar 20 top skor sepanjang masa Setan Merah bersama Rooney.

Sang pemain telah mengoleksi 108 gol dari 328 penampilan. Catatan itu membuatnya berada di urutan ke-19.

Dia menjadi satu-satunya pencetak gol terbanyak sepanjang masa Manchester United yang masih aktif membela Setan Merah setelah Cristiano Ronaldo hengkang ke Al Nassr. Dengan usianya yang masih 25 tahun, dia bakal terus merangkak ke daftar teratas.

Baca Juga: Rashford Berambisi Bawa MU Kembali Raih Gelar Musim Ini

3. Dampak kedatangan Erik ten Hag

Marcus Rashford Terlahir Kembali di Tangan Erik ten HagErik ten Hag (manutd.com)

Harus diakui jika penampilan apik Marcus Rashford ini tak lepas dari polesan Erik ten Hag. Pelatih anyar Manchester United itu berhasil memaksimalkan bakat besar sang pemain. Di bawah pelatih asal Belanda itu, Marcus Rashford rata-rata mencetak satu gol per 140 menit.

Itu adalah catatan terbaik sang striker di bawah pelatih Setan Merah sepanjang kariernya. Dia bahkan selalu mencetak gol dalam enam pertandingan terakhir Manchester United.

Erik ten Hag sendiri dikenal sebagai sosok yang tegas dan cerdas dalam memaksimalkan bakat pemain muda. Hal itu sudah dia tunjukan di Ajax Amsterdam dan mulai terlihat juga dampaknya di Old Trafford.

4. Setan Merah tetap butuh striker baru

Marcus Rashford Terlahir Kembali di Tangan Erik ten HagWout Weghorst (twitter.com/WOUT_WEGHORST_)

Manchester United tidak bisa terus-terusan bertumpu kepada Marcus Rashford, meski performanya sedang memanas. Apalagi MU masih bermain di empat kompetisi berbeda.

Lini serang menjadi masalah yang harus diperbaiki Erik ten Hag. Dia hanya memiliki Anthony Martial sebagai striker murni saat ini. Wout Weghorst dilaporkan bakal segera bergabung dengan status pinjaman selama 6 bulan. Namun, itu belum cukup jika Setan Merah ingin meraih trofi musim ini.

Beberapa striker top telah masuk radar klub. Mereka di antaranya Randal Kolo Muani, Memphis Depay, Olivier Giroud, dan Alvaro Morata.

5. Bisakah Marcus Rashford memberikan gelar bagi Manchester United musim ini?

Marcus Rashford Terlahir Kembali di Tangan Erik ten HagMarcus Rashford (twitter.com/MarcusRashford)

Berkat performa apik Marcus Rashford, Manchester United berpeluang menghapus dahaga gelar. Setan Merah terakhir meraih trofi pada 2016/2017 saat menjuarai Liga Europa dan Piala Liga di bawah asuhan Jose Mourinho.

Sejauh ini, Manchester United masih bermain di semua kompetisi yang diikuti, yakni Piala Liga, FA Cup, dan Liga Europa. Peluang juara English Premier League (EPL) pun bukan hal tak mungkin. Mereka berada di urutan keempat dengan selisih sembilan poin dari Arsenal di puncak klasemen.

Peluang terbesar mereka ada di Piala Liga. Mereka jadi satu-satunya tim besar yang tersisa di semifinal. Setan Merah bakal menghadapi Nottingham Forrest, sedangkan laga lainnya mempertemukan Southampton dengan Newcastle United.

Perjalanan musim 2022/2023 masih panjang. Marcus Rashford perlu menjaga konsistensinya jika tak ingin kehilangan momentum. Kontribusinya bakal berperan besar dalam kesuksesan Manchester United. Akankah kali ini dia mampu mempersembahkan gelar?

Baca Juga: 5 Pencetak Gol Tendangan Bebas Piala Dunia Terakhir sebelum Rashford

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya