5 Pemain Argentina yang Membela Chelsea sebelum Enzo Fernandez

Enzo Fernandez ditebus dengan harga Rp1,9 triliun

Setelah negosiasi penuh drama, Chelsea akhirnya mendapatkan buruan utama mereka, Enzo Fernandez. The Blues mendaratkan sang pemain dengan harga 120 juta euro atau Rp1,9 triliun dari Benfica.

Sang pemain adalah sosok penting Timnas Argentina kala meriah gelar Piala Dunia 2022 Qatar. Enzo Fernandez bakal menjadi pemain keenam asal Argentina yang membela Chelsea.

Lantas, siapa saja pemain Argentina yang membela Chelsea sebelum Enzo Fernandez?

1. Juan Sebastian Veron

5 Pemain Argentina yang Membela Chelsea sebelum Enzo FernandezJuan Sebastian Veron (facebook.com/ChelseaFC)

Juan Sebastian Veron menjelma menjadi salah satu gelandang terbaik di Eropa kala berkarier di Serie A Italia. Dia tampil apik saat berkostum AC Parma dan Inter Milan. Namun, kariernya menurun drastis kala hijrah ke Manchester United pada musim panas 2001. Dia ditebus dengan harga 42,6 juta euro atau Rp693 miliar.

Veron hanya bertahan 2 musim di Old Trafford. Chelsea kemudian mengambil risiko dengan menebus sang pemain seharga 22 juta euro atau Rp358 miliar pada 2003.

Sayang, performa terbaiknya tak kunjung kembali. Dia hanya memainkan 14 laga sebelum dipinjamkan ke Inter Milan pada musim berikutnya selama 2 tahun.

2. Hernan Crespo

5 Pemain Argentina yang Membela Chelsea sebelum Enzo FernandezHernan Crespo (twitter.com/ChelseaFC)

Nasib Hernan Crespo di Chelsea tak jauh berbeda dengan rekan senegaranya, Juan Sebastian Veron. Tampil luar biasa di Serie A, ketajamannya menurun saat hijrah ke English Premier League. Crespo ditebus Chelsea seharga 26 juta euro atau Rp423 miliar dari Inter Milan pada 2003. 

Dia hanya bertahan 2 musim dengan torehan 25 gol dari 73 laga bersama The Blues. Dia sempat dipinjamkan ke AC Milan sebelum dilepas permanen ke Inter Milan secara gratis pada 2008. Hernan Crespo kemudian memutuskan gantung sepatu pada 2012 bersama klub yang membesarkan namanya, AC Parma.

Baca Juga: 5 Pemain Benfica yang Dilepas dengan Harga Mahal, Enzo Teranyar!

3. Franco Di Santo

5 Pemain Argentina yang Membela Chelsea sebelum Enzo FernandezFranco Di Santo (twitter.com/fdisanto9)

Chelsea merekrut Franco Di Santo pada 2008 saat dirinya berusia 19 tahun. Dia ditebus dengan harga hanya 4,5 juta euro dari klub Chili, Audax Italiano. Kariernya tak berkembang karena kesulitan bersaing dengan nama yang lebih besar.

Dia sempat dipinjamkan ke Blackburn Rovers sebelum dilepas permanen ke Wigan dengan harga hanya 2 juta euro. Pemain berposisi striker ini hanya memainkan 16 laga untuk Chelsea.

4. Willy Caballero

5 Pemain Argentina yang Membela Chelsea sebelum Enzo FernandezWilly Caballero (instagram/willycaba)

Chelsea menampung Willy Caballero setelah kontraknya selesai di Manchester City pada musim panas 2017. Dia didatangkan sebagai kiper pelapis. Eks Malaga ini memainkan 38 laga selama 4 tahun di Stamford Bridge.

Setelah kontraknya habis di Chelsea pada Juni 2021, dia sempat berstatus tanpa klub. Kiper berusia 41 tahun akhirnya menemukan klub baru pada Desember 2021 usai bergabung dengan Southampton.

5. Gonzalo Higuain

5 Pemain Argentina yang Membela Chelsea sebelum Enzo FernandezGonzalo Higuain (twitter.com/premierleague)

Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Juventus pada 2018 membuat posisi Gonzalo Higuain terpinggirkan dari skuad inti. Dia kemudian hengkan ke AC Milan sebagai pemain pinjaman selama semusim. Namun, pada akhirnya, dia hanya 6 bulan di San Siro.

Higuain hengkang ke Chelsea pada paruh kedua musim sebagai pinjaman dari Juventus dengan opsi permanen. Namun, penampilan sang pemain tak memuaskan. Dia menorehkan 5 gol dari 18 laga saja.

Pemain asal Argentina memiliki catatan buruk kala bermain untuk Chelsea. Performa mereka justru menurun drastis kala hijrah ke Stamford Bridge. Padahal mereka adalah sosok pemain berkelas bintang.

Baca Juga: 5 Pemain yang Pernah Didatangkan Chelsea dari Benfica, Enzo Terbaru!

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya