Juventus Vs Ajax, Duel Hidup Mati Dua Tim Pencipta Kejutan UCL 

Siapa yang bakal lolos?

Leg kedua perempat final Liga Champions akan digelar tengah pekan ini. Satu laga yang sangat menarik perhatian adalah duel dua tim kejutan, Juventus melawan Ajax pada Rabu dinihari (17/04). Hal itu tak lepas dari hasil luar biasa yang mereka dapatkan di babak16 besar. Kedua tim sukses cetak comeback fantastis melawan dua tim asal Madrid, Atletico dan Real Madrid.

Leg pertama di Johan Crujff sendiri menjadi bukti kekuatan kedua tim yang berimbang di mana Ajax harus puas berbagi hasil imbang 1-1. Kini Juventus akan bertindak sebagai tuan rumah dan memiliki keuntungan gol tandang. Mampukah mereka singkirkan Ajax, atau tim tamu yang justru kembali mengejutkan?

1. Juventus lebih diuntungkan, namun Ajax siap berikan kejutan

Juventus Vs Ajax, Duel Hidup Mati Dua Tim Pencipta Kejutan UCL sportsnet.ca

Jelang duel hidup mati, kedua tim bekali hasil berbeda di liga domestik akhir pekan kemarin. Juventus yang tampil dengan pemain lapis keduanya kalah dari SPAL, sedangkan Ajax sukses pesta gol 6-2 melawan Excelsior.

Meski begitu, Juventus akan tetap lebih diunggulkan dalam laga ini. Cristiano Ronaldo fit 100 persen dan siap meneror kembali gawang Ajax yang menjadi tim favorit untuk di jebol.

Eks Real Madrid tersebut total telah mencetak 8 gol ke gawang Ajax dalam lima pertemuannya. Tak hanya itu, Juve pun akan tampil di hadapan suporternya sendiri, yang pastinya akan menjadi motivasi tersendiri.

Di sisi lain, Ajax yang andalkan deretan pemain muda bertalenta siap kembali menciptakan kejutan. Mereka ingin kembali mengulang hasil fantastis seperti menyingkirkan Real Madrid di Santiago Bernabeu. Apalagi striker mereka Dusan Tadic sedang onfire usai cetak brace ke kandang Excelsior. 

Baca Juga: Sempat Unggul, Juventus Hanya Bawa Pulang Satu Poin dari Markas Ajax

2. Juventus dipastikan tanpa Mandzukic dan Chiellini, Ajax siap turunkan Frenkie De Jong

Juventus Vs Ajax, Duel Hidup Mati Dua Tim Pencipta Kejutan UCL blackwhitereadallover.com

Meski akan lebih diunggulkan, pelatih Juventus Massimiliano Allegri kini dipusingkan dengan krisis cedera yang dialami pemainnya. Juventus dipastikan akan tampil tanpa dua pemain kuncinya, Mario Mandzukic dan sang kapten Chiellini yang alami cedera. Absennya striker asal Kroasia, membuat wonderkid Moise Kean berpeluang diturunkan melawan Ajax. Kean sendiri tampil apik musim ini dengan mencetak 6 gol dari 8 laga terakhirnya.

Sementara posisi Chiellini akan kembali diisi oleh Daniel Rugani yang akan berduet dengan Leonardo Bonucci. Di sisi lain, Ajax mendapatkan kabar baik dengan fitnya gelandang andalan mereka, Frenkie De Jong. Ia sempat alami cedera saat hadapi Excelsior di Liga Belanda. Namun Ajax harus tampil tanpa bek andalannya, Nicolás Tagliafico yang mendapatkan hukuman akumulasi kartu.

3. Head to head kedua tim

Juventus Vs Ajax, Duel Hidup Mati Dua Tim Pencipta Kejutan UCL bleacherreport.com

Di atas catatan, Juventus memiliki rekor tak terkalahkan dari lima pertemuan kedua tim di kompetisi Eropa. Si Nyonya Tua berhasil torehkan tiga kemenangan dan dua kali hasil imbang. Juve juga memiliki sebuah kartu as pada diri Ronaldo yang telah mencetak lima gol di Liga Champions musim ini. Secara total, Ronaldo sendiri telah mencetak 25 gol di semua ajang musim ini.

Di sisi lawan, Ajax pun tak kalah impresif. Sosok tajam terlahir pada Dusan Tadic yang telah mencetak 6 gol di UCL dan 22 gol di Liga Belanda. Tak hanya itu, Ajax pun memiliki senjata rahasia pada diri David Neres yang menjadi pencetak gol ke gawang Real Madrid dan Juventus di leg pertama.

Kedua tim sendiri memiliki ambisi yang kuat di Liga Champions musim ini. Kemenangan menjadi target keduanya demi tiket semifinal. Siapakah yang akan menjadi tim pertama lolos ke semifinal?

Baca Juga: Ajax Tak Butuh Hormat dari Juventus

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya