Rangkuman Serie A Pekan 18, Juventus & Inter Raih Kemenangan Besar

Cristiano Ronaldo cetak hat-trick, Lukaku cetak brace

Serie A Italia kembali bergulir setelah libur Natal dan tahun baru. Bertajuk pekan ke-18, beberapa laga panas tersaji. Yang paling menarik perhatian tentunya adalah persaingan antara Inter Milan dan Juventus di puncak klasemen.

Hebatnya, kedua tim sama-sama meraih kemenangan telak di tahun yang baru ini. Namun persaingan tim-tim lainnya pun tak kalah seru. Berikut ini rangkuman pekan ke-18 Serie A.

1. Comeback, Lazio ungguli Brescia dengan dramatis

Rangkuman Serie A Pekan 18, Juventus & Inter Raih Kemenangan Besartwitter.com/FelipaoCaicedo

Bertamu ke kandang Brescia, Lazio harus tampil tanpa skuat terbaiknya. Lucas Leiva dan Luis Alberto harus absen setelah mendapatkan akumulasi kartu kuning di laga sebelumnya. Hal ini mampu dimaksimalkan oleh Brescia yang mencetak gol lebih dulu melalui gol Mario Balotelli di menit ke-18.

Sayang, petaka muncul di menit ke-39 saat bek Brescia, Cristana diusir wasit setelah melanggar lawan di kotak penalti. Immobile yang maju sebagai algojo sukses tuntaskan tugasnya dengan baik. 

Di babak kedua, Lazio otomatis menguasai pertandingan. Namun mereka tetap kesulitan mencetak gol. Gol kemenangan akhirnya tercipta di penghujung laga lewat gol kedua Immobile. Lazio pun pulang dengan membawa tiga poin.

Kini mereka semakin mendekati Juventus dan Inter Milan dengan 39 poin, tertinggal enam angka. Namun Lazio masih memiliki satu laga tunda.

2. Mengejutkan, AS Roma dipermalukan Torino di Olimpico

Rangkuman Serie A Pekan 18, Juventus & Inter Raih Kemenangan Besartoronews.net

Hasil tak menyenangkan justru diterima tim sekota Lazio, AS Roma. Bermain di kandang sendiri, Olimpico, Roma harus menyerah 0-2 di tangan Torino. Dua gol Torino berhasil diceploskan striker mereka, Andrea Belotti di menit ke-45+2 dan lewat titik penalti di menit ke-86.

Dengan kekalahan ini Roma tetap berada di peringkat empat dengan 35 poin. Namun posisi mereka terancam oleh Atalanta yang hanya berselisih satu angka.

Baca Juga: Tua-tua Keladi, Ini 5 Pemain Paling Senior di Serie A Musim 2019/2020

3. Zlatan Ibrahimovic jalani debut, AC Milan gagal raih kemenangan

Rangkuman Serie A Pekan 18, Juventus & Inter Raih Kemenangan Besartwitter.com/acmilan

Bermain di San Siro, AC Milan gagal memanfaatkan laga tersebut usai bermain tanpa gol melawan Sampdoria. Dalam laga ini sendiri Zlatan Ibrahimovic menjalani debutnya setelah diturunkan di menit ke-55 menggantikan Piatek. Sayangnya sang pemain tak mampu memberikan kemenangan bagi Milan.

Padahal dalam laga ini Milan menguasai pertandingan dengan 65 persen penguasaan bola dan menciptakan 19 peluang. Berbanding hanya enam peluang milik Sampdoria. Dengan hasil ini Milan masih terpuruk di peringkat ke-12 dengan 22 poin.

4. Cristiano Ronaldo hat-trick, Juventus menang telak atas Cagliari

Rangkuman Serie A Pekan 18, Juventus & Inter Raih Kemenangan Besartwitter.com/Cristiano

Bermain di kandang sendiri, Juventus tampil sangat perkasa menghadapi Cagliari. Sempat kesulitan mencetak gol di babak pertama, Cristiano Ronaldo membuka kebuntuan di menit ke-49. Ronaldo kembali mencetak gol keduanya lewat titik penalti di menit ke-67 setelah Dybala dijatuhkan lawan di kotak terlarang.

Ronaldo kembali beraksi, kali ini ia memberikan assist untuk gol Gonzalo Higuain di menit ke-81. Sang mega bintang akhirnya sukses mencetak hat-trick satu menit kemudian lewat kaki kirinya setelah mendapatkan umpan terobosan Douglas Costa.

Dengan hasil ini, Juventus terus menempel Inter Milan di puncak klasemen dengan 45 poin.

5. Inter Milan amankan puncak klasemen usai kalahkan Napoli

Rangkuman Serie A Pekan 18, Juventus & Inter Raih Kemenangan Besarinter.it

Bermain di San Paolo pada Senin dini hari (07/01), Inter Milan sukses catatkan sebuah rekor yang telah bertahan lama. Mereka sukses mempermalukan Napoli di hadapan pendukungnya sendiri dengan skor 1-3.

Romelu Lukaku menjadi bintang dengan mencetak brace di menit ke-13 dan 33. Sedangkan satu gol lainnya dicetak oleh Lautaro Martinez di menit ke-62. Sementara satu gol tuan rumah dicetak oleh Arkadiusz Milik (39').

Kemenangan ini menjadi yang pertama di kandang Napoli sejak tahun 1997 yang lalu. Raihan ini pula amankan sementara posisi mereka di puncak klasemen. Inter Milan memiliki poin sama dengan Juventus, hanya unggul dalam jumlah gol.

Itulah rangkuman Serie A pekan ke-18. Ada tim favoritmu?

Baca Juga: Terpuruk, 7 Pelatih yang Jadi Korban Pemecatan di Serie A Tahun 2019

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya