Rekor Pertemuan Belanda dan Argentina di Piala Dunia

Keduanya sama-sama pernah raih dua kemenangan

Belanda dan Argentina akan bertemu di perempat final Piala Dunia 2022 Qatar, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB. Matchup ini terjadi setelah di babak 16 besar Tim Oranye mengalahkan Amerika Serikat (3-1), sedangkan Tim Tango menaklukkan Australia (2-1).

Pertemuan di babak perempat final Piala Dunia 2022 akan menjadi yang keenam bagi kedua tim di ajang Piala Dunia. Di lima pertandingan sebelumnya, mereka sama-sama meraih dua kemenangan dan satu pertandingan lainnya berakhir imbang. Rivalitas ketat, simak sederet catatan pertemuan antara Belanda dan Argentina di Piala Dunia berikut!

1. Belanda 4-0 Argentina (babak grup kedua Piala Dunia 1974)

Rekor Pertemuan Belanda dan Argentina di Piala DuniaBelanda vs Argentina 1974 (twitter.com/FIFAWorldCup)

Pertemuan pertama antara Belanda dengan Argentina di Piala Dunia terjadi di babak grup kedua edisi 1974. Hasilnya, Belanda menang telak dengan skor 4-0 lewat dua gol Johan Cruyff (10' & 90'), Ruud Krol (25'), dan Johnny Rep (75').

Kemenangan tersebut membawa Belanda lolos ke final. Sayangnya, mereka takluk dari Jerman Barat yang bertindak sebagai tuan rumah dengan skor 2-1. Sementara bagi Argentina sendiri, mereka tereliminasi setelah kekalahan di atas.

Sebagai catatan, di Piala Dunia 1974, FIFA memang menerapkan format baru. Di babak pertama, mereka membagi 16 peserta ke dalam empat grup. Dua tim teratas dari setiap grup lolos ke babak selanjutnya yang dibagi kembali ke dalam dua grup.

Belanda dan Jerman Barat yang merupakan pemuncak grup di babak kedua tersebut pun bertemu di final. Sementara itu, Brasil dan Polandia yang menjadi runner-up bertemu di partai perebutan tempat ketiga dan dimenangkan oleh Polandia dengan skor 1-0.

2. Argentina 3-1 Belanda (final Piala Dunia 1978)

Rekor Pertemuan Belanda dan Argentina di Piala DuniaArgentina vs Belanda 1978 (twitter.com/FIFAWorldCup)

Argentina mampu membalaskan dendam dengan sempurna di Piala Dunia berikutnya, 1978. Pasalnya, mereka mampu mengalahkan Belanda di partai final dengan skor 3-1. Tidak hanya itu, gelar ini juga semakin istimewa bagi Argentina karena saat itu mereka bertindak sebagai tuan rumah.

Laga berjalan begitu sengit karena berlangsung hingga babak tambahan waktu. Mario Kempes sempat membawa Argentina yang dilatih oleh Luis Menotti unggul pada menit 38. Namun, Dick Nanninga menyamakan kedudukan pada menit 82. 

Kempes yang saat itu bermain untuk Valencia membawa Argentina kembali memimpin pada menit 105. Akhirnya, Daniel Bertoni memastikan kemenangan Argentina lewat golnya pada menit 115. Momen ini pun menjadi gelar Piala Dunia pertama bagi mereka.

Baca Juga: Eks Pemain Timnas di Staf Pelatih Argentina Piala Dunia 2022

3. Belanda 2-1 Argentina (perempat final Piala Dunia 1998)

Rekor Pertemuan Belanda dan Argentina di Piala DuniaBelanda vs Argentina 1998 (twitter.com/FIFAWorldCup)

Setelah empat edisi, Belanda dan Argentina kembali bertemu di Piala Dunia 1998 yang berlangsung di Prancis. Belanda membalas kekalahan sebelumnya dengan kemenangan 2-1 di babak perempat final berkat gol Patrick Kluivert (12') dan Dennis Bergkamp (90'). Sementara satu gol Argentina dicetak Claudio Lopez (17').

Sayangnya, Belanda gagal melaju ke final setelah dikalahkan oleh Brasil lewat adu penalti di babak semifinal. Di edisi ini, sang tuan rumah, Prancis, keluar sebagai juara setelah mengalahkan Brasil dengan skor telak 3-0.

4. Argentina 0-0 Belanda (babak grup Piala Dunia 2006)

Rekor Pertemuan Belanda dan Argentina di Piala DuniaArgentina vs Belanda 2006 (twitter.com/FIFAWorldCup)

Di Piala Dunia 2006 yang berlangsung di Jerman, Argentina dan Belanda sama-sama tergabung di Grup C. Mereka dilengkapi oleh Pantai Gading serta Serbia dan Montenegro. Pertemuan antara Belanda kontra Argentina sendiri berakhir imbang tanpa gol.

Keduanya mampu lolos dari grup dengan Argentina yang menjadi pemuncak klasemen. Belanda dikalahkan oleh Portugal di 16 besar (0-1). Uniknya, Argentina seakan mengikuti jejak gugur Belanda setelah takluk dari Jerman di perempat final lewat babak adu penalti.

5. Argentina 0-0 Belanda (semifinal Piala Dunia 2014)

Rekor Pertemuan Belanda dan Argentina di Piala DuniaArgentina vs Belanda 2014 (twitter.com/Argentina)

Pertemuan terakhir antara Belanda dan Argentina di Piala Dunia adalah di semifinal edisi 2014 yang berlangsung di Brasil. Argentina keluar sebagai pemenang lewat adu penali setelah bermain imbang 0-0 di waktu normal.

Sayangnya, di final, Argentina takluk dari Jerman dengan skor 1-0. Mereka kebobolan pada menit 112 alias babak tambahan waktu lewat sepakan Mario Gotze.

Sementara Belanda sendiri mampu menundukkan tuan rumah Brasil di pertandingan perebutan tempat ketiga dengan skor 3-0. Gol kala itu dicetak oleh Robin van Persie (2'), Daley Blind (16'), dan Giorginio Wijnaldum (90').

Sebetulnya, ada empat pertemuan lain di antara keduanya yang terjadi dalam pertandingan uji coba. Momen itu terjadi pada 26 Mei 1974 (Belanda 4-1 Argentina), 22 Mei 1979 (Argentina 8-7, adu penalti), 31 Maret 1999 (Belanda 1-1 Argentina), dan 12 Februari 2003 (Belanda 1-0 Argentina).

Siapa yang akan memenangkan pertandingan di perempat final Piala Dunia 2022 nanti? Apakah Argentina mampu membuat rekor total menjadi berimbang? Atau Belanda yang justru menjauh?

Baca Juga: Fans di Ambon Patungan Membuat Mural Timnas Belanda untuk Piala Dunia

Ibnu Gifar Ramzani Photo Verified Writer Ibnu Gifar Ramzani

Penulis buku "Kick Off!: Melacak Perkembangan Awal Futsal di Indonesia 1989-2006" (Penerbit Dramaturgi, Juni 2021)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya