Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal Senegal

Rekrutan kedua The Blues pada musim panas 2022

Chelsea resmi mendatangkan Kalidou Koulibaly pada bursa transfer musim panas 2022. Mereka membelinya dari dari klub Serie A, Napoli. 

Koulibaly merupakan pemain kunci sekaligus kapten Napoli selama beberapa musim terakhir. Ia juga menjadi bek andalan sekaligus kapten dari Timnas Senegal.

Mari simak sepak terjang Kalidou Koulibaly, pemain baru Chelsea asal Senegal ini!

1. Kehidupan pribadi Koulibaly

Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal SenegalKalidou Koulibaly dan orangtuanya (instagram.com/kkoulibaly26)

Kalidou Koulibaly lahir di Saint-Die-des-Vosges, Prancis, pada 20 Juni 1991. Ia dibesarkan kedua orangtuanya yang berkewarganegaraan Senegal.

Koulibaly mulai menunjukkan ketertarikan kepada dunia sepak bola selama bermukim di kota kelahirannya. Ia pun tumbuh sebagai seorang atlet.

Kalidou Koulibaly sendiri telah memiliki istri bernama Charline Oudenot. Sang istri berkewarganegaraan Prancis. Uniknya, Koulibaly dan istri memiliki tanggal lahir dan kota kelahiran yang sama.

Mereka kini dikaruniai dua orang anak. Satu anak laki-laki bernama Seni Koulibaly dan satu anak perempuan bernama Nessa Koulibaly.

2. Menimba ilmu di Prancis

Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal SenegalKalidou Koulibaly bermain bersama klub masa kecilnya, FC Metz. (twitter.com/FCMetz)

Kalidou Koulibaly mengawali karier sepak bolanya bersama klub lokal, SR Saint-Die. Ia kemudian bergabung ke akademi FC Metz pada 2009. Koulibaly mendapat debut profesionalnya pada 2010/2011 di Ligue 2 Prancis.

Walau masih muda, Koulibaly cukup dipercaya untuk tampil reguler di skuad utama Metz. Ia tampil dalam total 42 laga selama 2 musim bersama FC Metz.

Koulibaly sempat bermain dengan kompatriotnya di Senegal, Sadio Mane, sepanjang musim 2011/2012. Mane baru bergabung dengan Metz pada awal musim tersebut.

3. Kian bersinar bersama KRC Genk di Liga Belgia

Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal SenegalKalidou Koulibaly bermain untuk KRC Genk. (instagram.com/kkoulibaly26)

Bakat Kalidou Koulibaly sejatinya telah diminati klub-klub top Eropa saat ia membela FC Metz. Namun, klub Liga Belgia, KRC Genk, memboyongnya dengan biaya 1,3 juta euro atau Rp19 miliar pada Juni 2012.

Kehadiran Koulibaly menambah daftar panjang talenta muda yang dipoles klub pemegang empat titel Liga Belgia tersebut. Selama 2 musim bersama Genk, sang pemain bermain dalam 92 pertandingan.

Walau berposisi pemain belakang, Koulibaly mampu memberikan 3 gol dan 4 assist untuk klubnya. Ia juga sukses meraih gelar juara Piala Belgia 2013.

Baca Juga: 9 Fakta Unik Kalidou Koulibaly, Bek Tengah Baru Milik Chelsea

4. Menahbiskan diri sebagai salah satu bek terbaik di dunia bersama Napoli

Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal SenegalKalidou Koulibaly, salah satu bek kelas dunia (instagram.com/kkoulibaly26)

Napoli membeli Kalidou Koulibaly pada Juli 2014. Mereka membeli bek andalan KRC Genk itu dengan mahar 7,75 juta euro juta euro atau setara Rp117 miliar. 

Koulibaly lalu debut bersama Napoli pada Agustus 2014 di playoff Liga Chamipons Eropa. Pada musim berikutnya, ia menjadi salah satu pemain andalan Napoli di bawah kepemimpinan Maurizio Sarri.

Makin berkembang, sang pemain pun didapuk sebagai kapten I Partenopei sejak 2018/2019. Koulibaly bahkan sukses mencatatkan 317 penampilan selama 8 musim bersama Napoli. Ia mempersembahkan gelar juara Piala Super Italia 2014/2015 dan Coppa Italia 2019/2020 untuk klub asal Naples tersebut.

5. Menjadi rekrutan teranyar Chelsea pada musim panas 2022

Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal SenegalKalidou Koulibaly, rekrutan teranyar Chelsea (instagram.com/chelseafc)

Chelsea memboyong Kalidou Koulibaly ke Stamford Bridge pada Juli 2022 dengan biaya mencapai 38 juta euro atau Rp574 miliar. Bintang Napoli tersebut menandatangani kontrak 4 musim bersama klub asal London.

Koulibaly sendiri menjadi rekrutan kedua Thomas Tuchel pada musim panas 2022. Dirinya menjadi satu dari beberapa nama yang ditargetkan mengisi kekosongan lini belakang The Blues usai kepergian Andreas Christensen dan Antonio Ruediger.

Kemampuan fisik yang mumpuni serta jiwa kepemimpinan luar biasa Koulibaly diharapkan dapat memperkokoh lini belakang Chelsea. Ia akan membuktikannya mulai 2022/2023.

6. Pemimpin di Tim Nasional Senegal

Sepak terjang Kalidou Koulibaly, Pemain Baru Chelsea asal SenegalKalidou Koulibaly merupakan penggawa sekaligus kapten Timnas Senegal. (instagram.com/kkoulibaly26)

Kalidou Koulibaly sempat membela Prancis U-20 dan menjadi bagian dari skuad Les Bleus muda di Piala Dunia U-20 2011 Kolombia. Namun, ia akhirnya memilih membela negara orangtuanya, Senegal, sejak 2015.

Koulibaly debut bersama skuad utama Senegal pada September 2015. Pemain berusia 31 tersebut kini telah mengantongi 62 caps untuk Senegal.

Selain menjadi pemain andalan Senegal, Koulibaly juga merupakan kapten tim nasional. Pada gelaran Piala Afrika 2021, ia sukses memimpin Singa Teranga melaju ke partai puncak.

Senegal akhirnya keluar sebagai juara usai mengalahkan Mesir dengan adu penalti. Gelar tersebut merupakan pencapaian perdana Senegal di kompetisi bergengsi di Afrika.

Kedatangan Kalidou Koulibaly diharapkan dapat membantu Chelsea merengkuh gelar bergengsi. Menurutmu, mampukah ia bersinar di English Premier League dan kompetisi Eropa bersama London Biru?

Baca Juga: 5 Pemain Afrika Terakhir yang Merapat ke Chelsea sebelum Koulibaly

Gilang Rama W. Photo Verified Writer Gilang Rama W.

Tertarik dengan sepak bola, hiburan, sains, serta isu sosial dan lingkungan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya