Liga Champions: Dibungkam PSG 1-2, Nasib Liverpool di Ujung Tanduk

Mereka harus melawan Napoli di laga terakhir

Jakarta, IDN Times - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp murka usai timnya ditekuk Paris Saint Germain (PSG) dengan skor 2-1 dalam laga penyisihan Grup C Liga Champions Eropa di Stadion Parc des Princes, Kamis (29/11) dinihari. 

"Kami memiliki enam, tujuh, delapan (kartu kuning) dan hampir mendapatkan kartu merah," kata Klopp seperti dikutip dari laman Liverpool, Kamis (29/11). 

1. Liverpool tertinggal sejak awal laga

Liga Champions: Dibungkam PSG 1-2, Nasib Liverpool di Ujung TandukTwitter.com/LFC

Bermain di kandang lawan, Liverpool sudah tertinggal sejak menit ke-13. Gol pertama PSG ini dicetak oleh Juan Bernat. Liverpool kembali kebobolan pada menit ke-37. Gol kedua PSG dicetak Neymar. 

Liverpool baru bisa membalas ketika wasit menunjuk titik putih di depan gawang PSG. James Milner, eksekutor penalti, sukses membobol gawang PSG, membuat skor menjadi 1-2. 

Baca Juga: Liga Champions: Bertabur Kartu Kuning, Juventus Kalahkan Valencia 1-0

2. Liverpool mendapatkan enam kartu kuning

Liga Champions: Dibungkam PSG 1-2, Nasib Liverpool di Ujung TandukTwitter.com/LFC

Pertandingan ini berlangsung sangat sengit. Liverpool, misalnya, mendapatkan enam kartu kuning. Sementara PSG mendapatkan dua kartu kuning. Total ada delapan kartu kuning yang dikeluarkan wasit. 

3. Liverpool masih berpeluang lolos

Liga Champions: Dibungkam PSG 1-2, Nasib Liverpool di Ujung TandukTwitter.com/LFC

Meski gagal meraih tiga poin dari laga ini, namun Liverpool masih berpeluang lolos ke babak 16 besar. Sebab selisih poin di klasemen Grup C ini cukup ketat. 

Di puncak klasemen ada Napoli dengan 9 poin, disusul PSG dengan 8 poin. Dan Liverpool dengan 6 poin.  

The Reds --julukan Liverpool-- bisa lolos ke babak 16 besar jika mengalahkan Napoli pada laga terakhir babak penyisihan grup dan PSG kalah dari Red Star Belgrade.  

Namun untuk itu Liverpool memerlukan keberuntungan yang sangat besar. Karena melawan Napoli jauh lebih sulit dari melawan Red Star Belgrade.

Baca Juga: Preview PSG Vs Liverpool, Duel Hidup Mati Menuju Babak Knock Out

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya