Piala AFF 2018: Kiper Singapura Akui Kehebatan Timnas Indonesia

Singapura akan bertemu Indonesia pada laga perdana Piala AFF

Jakarta, IDN Times – Tim Nasional (Timnas) Singapura akan menghadapi Timnas Indonesia dalam laga perdana Piala AFF 2018, Jumat, (9/11) di Stadion Nasional Singapura. Kiper timnas Singapura di Piala AFF 2018, Izwan Mahbud, pun angkat bicara mengenai timnas Indonesia yang akan dihadapinya.

Izwan mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia merupakan tim yang hebat. Dirinya pun menyakini akan mendapat tekanan ketika menghadapi Evan Dimas dkk.

1. Indonesia adalah tim besar

Piala AFF 2018: Kiper Singapura Akui Kehebatan Timnas IndonesiaPSSI.org

Mengutip dari situs resmi AFF, kiper 28 tahun itu mengakui bahwa Indonesia merupakan negara yang hebat. Namun, dirinya mengaku optimistis karena bermain di kandang sendiri.

“Tentu saja Indonesia adalah tim besar, negara sepak bola yang besar penuh dengan talenta. Tapi saya pikir kami punya kelebihan karena main di kandang,” jelasnya.

Baca Juga: Ini Daftar Lengkap Skuad dan Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018

2. Pertandingan lawan Indonesia merupakan laga krusial

Piala AFF 2018: Kiper Singapura Akui Kehebatan Timnas IndonesiaInstagram.com/pssi__fai

Menurutnya pertandingan lawan Indonesia merupakan laga yang krusial. Untuk mengantisipasinya, Izwan mengungkapkan kalau Timnas Singapura akan mempersiapkan tim sebaik-baiknya jelang lawan Indonesia.

“Setiap tim pasti akan merasakan tekanan. Tapi kami tahu kalau itu akan jadi laga krusial sehingga kami akan memastikan kalau kami akan melakukan persiapan untuk mengendalikan tekanan itu,” ujarnya.

3. Izwan akui Singapura adalah tim underdog

Piala AFF 2018: Kiper Singapura Akui Kehebatan Timnas IndonesiaAFFSuzukicup.com

Kiper yang pernah bermain bagi Tampine Rover ini mengakui bahwa kualitas negaranya sudah tak sebaik beberapa tahun lalu. Namun, dirinya tak ambil pusing jika tim lain mau menganggap Singapura sebagai negara underdog karena dirinya yakin akan bisa lebih baik.

“Setelah Piala AFF dua edisi terakhir, cukup adil jika mereka ingin memanggil kami underdogs dan saya gak peduli dengan cap tersebut. Sebagai tim, kami tahu kami bisa melakukan yang lebih baik. Di pemusatan latihan semua orang memberikan 100 persen. Semua orang mau menang Piala AFF 2018,” pungkasnya.

Baca Juga: Gantikan Luis Milla, Bima Sakti Kini Jadi Pelatih Timnas Indonesia 

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya