Hadapi Laga Hidup Mati, Ini Head to Head Argentina Lawan Nigeria

#WorldCup2018 Ini pertemuan kelima mereka

Timnas Argentina akan melakoni pertandingan hidup mati menghadapi Nigeria di Saint Petersburg, Rusia, pada laga terakhir Grup D Piala Dunia 2018, Selasa (26/6/2018) malam waktu setempat atau Rabu (27/6/2018) dini hari waktu Indonesia. Argentina wajib mengalahkan Nigeria bila ingin menjaga peluang lolos ke babak 16 besar sembari berharap Islandia tidak menang saat menghadapi Kroasia di saat bersamaan.

Di Piala Dunia, Argentina ternyata cukup sering bertemu Nigeria. Dan, Argentina selalu menang. Berikut head to head Argentina menghadapi Nigeria di Piala Dunia

 1. Bertemu pertama kali di Piala Dunia 1994, Argentina menang 

Hadapi Laga Hidup Mati, Ini Head to Head Argentina Lawan Nigeria  fifa.com

Perjumpaan pertama Argentina dan Nigeria di Piala Dunia terjadi di edisi Piala Dunia 1994 yang digelar di Amerika Serikat. Kala itu, Argentina berada satu grup dengan Nigeria serta dua tim Eropa, Bulgaria serta Yunani di grup D turnamen sepak bola paling akbar sejagad ini.

Pertemuan Argentina melawan Nigeria terjadi di laga kedua. Menariknya, kedua tim sama-sama meraih kemenangan di laga pertama. Argentina mampu menang 4-0 atas Yunani dan Nigeria menang 3-0 atas Bulgaria. Nah, menghadapi Nigeria, Argentina menang 2-1 lewat dua gol Claudio Caniggia seperti dikutip dari fifa.com.

Argentina kemudian lolos ke babak 16 besar sebagai tim peringkat 3 terbaik, dibawah Nigeria (juara grup) dan Bulgaria. Namun, Argentina terhenti di babak 16 besar usai kalah 2-3 dari Rumania yang kala itu diperkuat sang legenda, George Hagi.

2. Kembali bertemu di Piala Dunia 2002, Argentina kembali menang tipis

Hadapi Laga Hidup Mati, Ini Head to Head Argentina Lawan Nigeria  fourfourtwo.com

Argentina kembali bertemu Nigeria di Piala Dunia 2002 yang untuk kali pertama digelar di Asia (Jepang dan Korea Selatan). Selain Nigeria, Argentina juga berada satu grup dengan Inggris dan Swedia.

Pertemuan dengan Nigeria terjadi di pertandingan pertama grup. Argentina kala itu menang tipis 1-0 lewat gol bomber legendaris mereka, Gabriel Batistuta seperti dikutip dari bbc.co.uk. Sayangnya, Argentina harus pulang cepat setelah kalah 0-1 dari Inggris dan bermain 1-1 dengan Swedia sehingga hanya berada di peringkat 3 dan gagal lolos ke babak 16 besar.

3. Argentina kembali 'berjodoh' dengan Nigeria di Piala Dunia 2010 

Hadapi Laga Hidup Mati, Ini Head to Head Argentina Lawan Nigeria  fifa.com

Argentina rupanya ‘berjodoh’ dengan Nigeria. Keduanya kembali berada dalam satu grup di Piala Dunia 2010 yang untuk kali pertama digelar di benua Afrika, tepatnya di Afrika Selatan. Selain Nigeria, Argentina juga tergabung bersaa Korea Selatan dan Yunani di Grup B.

Jadwal mempertemukan Argentina bertemu Nigeria di pertandingan pertama. Hasilnya, Argentina yang kala itu dilatih Diego Maradona, menang tipis 1-0 di pertandingan yang digelar di Johannesburg.

Gol tunggal kemenangan Argentina dicetak Gabriel Heinze seperti dikutip dari theguardian.com. Kemenangan itu menjadi bekal awal bagi Argentina yang lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup.

Beberapa pemain Argentina di Piala Dunia 2010 yang masih tampil di Piala Dunia 2018 ada kiper Sergio Romero, Javier Maschernao, Angel Di Maria, Gonzalo Higuain dan Lionel Messi.

4. Empat tahun lalu di Piala Dunia 2014, Messi borong dua gol saat melawan Nigeria   

Hadapi Laga Hidup Mati, Ini Head to Head Argentina Lawan Nigeria  www.barcalens.com

Di Piala Dunia 2014 yang digelar di Brasil, Argentina lagi-lagi bertemu dengan Nigeria. Argentina berada di Grup F bersama Nigeria, Bosnia Herzegovina dan Iran. Jadwal mempertemukan Argentina bertemu Nigeria di pertandingan terakhir penyisihan Grup F. Kala itu, Argentina sudah memastikan lolos ke babak 16 besar usai meraih dua kemenangan.

Di pertandingan yang digelar di Porto Alegre itu, Argentina lantas menang tipis 3-2 lewat dua gol Lionel Messi dan Marcos Rojo. Sementara gol Nigeria diborong oleh Ahmed Musa.

Ada delapan pemain Argentina di Piala Dunia 2014 yang kembali bermain di Piala Dunia 2018. Menariknya, Musa juga masuk tim Nigeria. Bahkan, dia baru saja menjadi pahlawan keenangan Nigeria atas Islandia pada 22 Juni 2018 lalu.

Bagaimana hasil pertemuan Argentina melawan Nigeria di Piala Dunia kali ini? Apakah Argentina berhasil lolos ke babak 16 besar atau justru pulang cepat?

Hadi Santoso Photo Verified Writer Hadi Santoso

cinta menulis seperti mencintai sepak bola dan bulutangkis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya