Butuh Striker Baru, Manchester City Dikabarkan Incar Luka Jovic

Aguero butuh suksesor baru

Klub Premier League, Manchester City, dikabarkan serius dalam mencari seorang striker baru di bursa transfer mendatang. Pilihan tersebut pun kabarnya jatuh kepada striker Eintracht Frankfurt, Luka Jovic.

Luka Jovic sendiri diproyeksikan untuk menjadi suksesor jangka panjang untuk Sergio Aguero yang mulai termakan usia. Pihak klub Manchester City menilai Luka Jovic sebagai suksesor yang sepadan untuk Sergio Aguero.

1. Luka Jovic berhasil tunjukkan performa impresif

Butuh Striker Baru, Manchester City Dikabarkan Incar Luka Jovicskysports.com

Nama Luka Jovic sendiri berhasil menjadi buah bibir di musim ini usai performa impresifnya bersama klub Bundesliga, Eintracht Frankfurt. Ia pun berhasil membuktikan diri sebagai salah satu striker top di Eropa.

Di musim ini, Luka Jovic telah berhasil mencetak 26 gol di seluruh kompetisi. Hal ini pun membuat banyak klub papan atas Eropa yang dikabarkan memburu jasanya di bursa transfer mendatang.

Baca Juga: Tottenham Hotspur vs Manchester City: Duel Seru di Stadion Baru

2. Jovic diproyeksikan untuk menjadi suksesor Aguero

Butuh Striker Baru, Manchester City Dikabarkan Incar Luka Jovicgivemesport.com

Masih muda dan bertalenta, Luka Jovic dikabarkan akan menjadi buruan utama Manchester City di bursa transfer mendatang. Pep Guardiola kabarnya memprioritaskan seorang penyerang yang masih berusia muda untuk menjadi suksesor Sergio Aguero di masa depan. Saat ini, City tercatat hanya memiliki 2 orang striker murni, yaitu Sergio Aguero dan Gabriel Jesus.

Direktur Olahraga Manchester City, Txiki Begiristain, bahkan dikabarkan secara khusus terbang ke Portugal demi menyaksikan Jovic pada laga Benfica melawan Eintracht Frankfurt di Liga Europa. Di laga itu sendiri, Frankfurt dipaksa menyerah 4-2 dari Benfica.

3. Jovic tolak tawaran gabung Barcelona

Butuh Striker Baru, Manchester City Dikabarkan Incar Luka Jovicgivemesport.com

Sebelumnya, Barcelona dikabarkan menjadi klub yang paling berminat untuk mendapatkan jasa Luka Jovic. Jovic diproyeksikan untuk menjadi pengganti Luis Suarez yang sudah mulai menunjukkan penurunan performa.

Akan tetapi, ayah Luka Jovic membeberkan bahwa putranya menolak untuk bergabung dengan Blaugrana. Hal ini dikarenakan Luka Jovic takut hanya menjadi penghangat bangku cadangan dan jarang mendapat menit bermain di Barcelona.

Baca Juga: Guardiola Optimis Manchester City Mampu Balikkan Keadaan

Hendi Handoko Photo Verified Writer Hendi Handoko

An ordinary guy with extraordinary dreams.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya