Semakin Terpinggirkan Dejan Lovren Siap Meninggalkan Liverpool

Masa Lovren di Liverpool sudah habis

Dejan Lovren Bek Liverpool asal Kroasia ingin meninggalkan klub, setelah semakin jarang dimainkan. Lovren dikabarkan siap meninggalkan Liverpool di musim panas nanti.

Dejan Lovren bergabung ke Liverpool di tahun 2014 dan sempat menjadi andalan, tapi kini lebih banyak menghuni bangku cadangan. Sudah ada beberapa klub yang dikabarkan memiliki minat terhadap Lovren.

1. Lovren kalah bersaing

Semakin Terpinggirkan Dejan Lovren Siap Meninggalkan Liverpoolthisisanfield.com

Di lini belakang Liverpool Lovren kalah bersaing dengan Virgil van Dijk, Joe Gomez, Trent Alexander-Arnold, dan Andrew Robertson. Kesempatan bermain yang semakin berkurang membuat Lovren ingin mencari klub baru.

2. Baru tampil 14 kali

Semakin Terpinggirkan Dejan Lovren Siap Meninggalkan Liverpoolliverpoolfc.com

Di musim ini Lovren baru tampil 14 kali untuk Liverpool di semua kompetisi penampilan terakhirnya saat Liverpool kalah 3-0 dari Watford di akhir bulan Februari.

Sejak musim lalu Lovren mulai jarang dimainkan tidak seperti empat musim sebelumnya yang menjadi pilihan utama mengawal lini belakang Liverpool.

Baca Juga: Arsenal dan Tottenham Bersaing Mendapatkan Dejan Lovren dari Liverpool

3. Kontrak berakhir di 2021

Semakin Terpinggirkan Dejan Lovren Siap Meninggalkan Liverpoolliverpoolfc.com

Kontrak Lovren di Liverpool akan berakhir pada musim panas 2021. Bila tidak ada perpanjangan kontrak tentu Liverpool akan bernegosasi dengan peminat Lovren untuk melepasnya di dua jendela transfer yang akan datang. Liverpool pastinya ingin melepas Lovren dengan mendapatkan imbalan bukan dengan status bebas transfer.

4. Klub yang meminati Lovren

Semakin Terpinggirkan Dejan Lovren Siap Meninggalkan Liverpoolsportinglife.com

Saat ini ada beberapa klub yang tertarik dengan jasa Lovren. Arsenal, Tottenham, Lazio, AC Milan, dan Lyon merupakan klub tertarik dengan Lovren.Dua klub Premier League, Arsenal dan Tottenham menjadi dua klub yang paling dekat dengan Lovren yang memiliki nilai jual 18 juta Pound.

Arsenal musim ini banyak menderita, dengan banyaknya pemain belakang yang cedera, sementara Tottenham yang kemungkinan kehilangan Jan Vertonghen yang belum memperbarui kontrak yang akan berakhir di bulan Juni tentu membuat Tottenham perlu mencari bek baru.

5. Liverpool ingin mendatangkan bek baru

Semakin Terpinggirkan Dejan Lovren Siap Meninggalkan Liverpoolinter.it

Untuk mendapatkan waktu bermain yang lebih banyak lagi sepertinya akan sulit diperoleh Lovren di Liverpool. Liverpool dikabarkan tertarik membawa bek muda Inter, Alessandro Bastoni berlabuh ke Anfield.

Bastoni yang saat ini berusia 20 tahun bergabung ke Inter di tahun 2017 dan langsung dipinjamkan ke Atalanta dan musim lalu ke Parma, kemudian di musim ini mendapat kepercayaan dari Conte dan telah tampil untuk Inter sebanyak 17 kali. Talenta Bastoni telah menarik Livepool untuk mendatangkannya.

Waktu bermain yang terus berkurang membuat Dejan Lovren siap mencari klub yang bisa memberikan waktu bermain yang lebih banyak.

Baca Juga: Arsenal Dikabarkan Siap Bajak Dejan Lovren dari Liverpool

Ifan Wijaya Photo Verified Writer Ifan Wijaya

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya