4 Pemain Timnas Indonesia yang Disiapkan Shin Tae Yong Kontra Nepal

Timnas Indonesia masih punya kans lolos ke Piala Asia 2023

Jakarta, IDN Times - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong sudah menyiapkan timnya untuk menghadapi laga terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Dia bahkan menyebut, sudah menyiapkan empat pemain untuk turun di laga penentuan nanti.

Timnas Indonesia sendiri dijadwalkan bakal bentrok dengan Nepal yang sudah dipastikan tak lolos pada 14 Juni 2022. Tampil di Jaber Al Ahmad International Stadium, skuad Garuda berburu kemenangan besar untuk bisa membuka peluang lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

“Saya percaya dengan empat pemain yang di slide terakhir untuk pertandingan berikutnya,” kata Shin di akun Instagram pribadinya, Minggu (12/6/2022).

1. Asnawi hingga Dewangga diisayaratkan Shin bakal main lawan Nepal

Dalam unggahanya, Shin memang menunjukkan jika pemain sudah mulai disiapkan untuk menghadapi Nepal. Walau ada beberapa penggawanya yang belum mendapatkan menit bermain, dia tak ambil pusing. Sebab, target tim nanti bisa jadi salah satu runner-up terbaik di Kualfikasi Piala Asia ini.

Sementara, empat pemain yang dimaksud Shin bakal tampil adalah Irfan Jaya, Stefano Lilipaly, Asnawi Mangkualam Bahar, dan Alfeandra Dewangga. Mereka nampaknya bakal jadi kuartet andalan pelatih asal Korea Selatan itu untuk menaklukkan Nepal.

Namun demikian, hal itu belum jadi jaminan mereka bakal tampil. Sebab, pemilihan pemain dan taktik pastinya akan diputuskan jelang laga bakal digelar.

Baca Juga: Shin: Timnas Indonesia Masih Bisa Lolos ke Piala Asia 2023

2. Shin ingatkan soal mental pemain Timnas Indonesia harus bagus

4 Pemain Timnas Indonesia yang Disiapkan Shin Tae Yong Kontra NepalLatihan Timnas Indonesia U-19 di bawah asuhan Shin Tae-yong (IDN Times/Herka Yanis)

Timnas Indonesia boleh saja menderita kekalahan dari Yordania dalam laga kedua babak grup Kualifikasi Piala Asia. Akan tetapi, bukan berarti peluang mereka untuk lolos ke putaran final ajang itu mati seketika.

Saddil Ramdani dan kolega masih menyisakan sisa satu laga lagi lawan Nepal yang akan digelar pada 14 Juni mendatang. Jika menang, peluang tim Merah Putih untuk lolos ke Piala Asia 2023 terbuka lebar. 

Hal itu membuat Shin kembali mengingatkan masalah mental pemain di lapangan. Sebab, hal itu nantinya bakal berpengaruh kepada hasil akhir yang diterima Timnas Indonesia

"Sebenarnya, baik itu ketika bersua Kuwait atau Yordania, yang menentukan adalah kekuatan mental," ujar Shin dalam sesi jumpa pers selepas laga.

3. Hitung-hitungan agar Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023

4 Pemain Timnas Indonesia yang Disiapkan Shin Tae Yong Kontra NepalKuwait jadi lawan Timnas Indonesia di babak kualifikasi Piala Asia 2023. (kuna.net.kw)

Kans Timnas Indonesia untuk lolos masih terbuka. Mereka bisa lolos sebagai juara grup dan lolos langsung ke Piala Asia 2023. Namun, syaratnya cukup berat. Selain minimal harus menang atas Nepal dengan selisih empat gol, Kuwait juga harus mengalahkan Nepal dengan selisih tidak lebih dari satu gol. 

Di sisi lain, Timnas Indonesia juga bisa lolos sebagai runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia, dan jalur ini lebih mudah dibandingkan dengan rencana tadi. Syarat yang harus dipenuhi adalah harus menang dengan minimal selisih satu gol, sedangkan Kuwait imbang atau kalah, lalu Malaysia dan Filipina imbang atau kalah di laga terakhir.

Jika imbang lawan Nepal, Indonesia juga tetap bisa lolos. Syaratnya, Kuwait imbang atau kalah lawan Yordania, sedangkan Malaysia kalah di laga terakhir. Intinya, kemenangan memang jadi harga mati bagi Timns Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya